5 Tips Lolos dari Modus Penipuan Email Palsu Kredit Pintar

07 May 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 25 Aug 2022

Waspadai Email Palsu Yang Mengatasnamakan Kredit Pintar. Sobat Pintar, Hari Raya Idul Fitri 2021 sudah semakin dekat, apa saja yang sudah disiapkan untuk menyambut Lebaran?

Seperti yang kita tahu, menjelang Lebaran harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan akibat tingginya permintaan.

Selain itu, kebutuhan khas Hari Raya juga menunggu untuk dipenuhi.

Dengan adanya fenomena tersebut, maka wajar saja jika banyak masyarakat yang membutuhkan dana tambahan dari berbagai layanan digital lending.

Kredit Pintar adalah salah satu layanan digital lending yang telah berizin, terdaftar, dan diawasi oleh OJK sehingga bisa menyediakan pinjaman dana bagi nasabahnya dengan cara yang aman.

Artinya, Kredit Pintar bisa menjadi solusi saat Sobat Pintar membutuhkan dana tambahan untuk kebutuhan Hari Raya Idul Fitri.

Sayangnya, kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab, salah satunya dengan cara menawarkan pinjaman cepat cair melalui email palsu.

Untuk itu, agar terhindar dari tindakan penipuan ini, Sobat Pintar harus mengenali email resmi Kredit Pintar, kronologis modus penipuan dengan email yang mengatasnamakan Kredit Pintar, cara mengajukan pinjaman dana di Kredit Pintar, dan cara pelunasan pinjaman Kredit Pintar yang akan dibahas dalam artikel berikut ini.

1. Alamat email asli Kredit Pintar

Untuk berkomunikasi dengan nasabah, Kredit Pintar akan mengirimkan email untuk nasabah berupa; promo dan event yang sedang berlangsung, maupun pemberitahuan pelunasan tagihan.

Dalam hal ini, Kredit Pintar hanya memiliki satu alamat email, resmi, yaitu [email protected] . 

Email tersebut juga berfungsi sebagai pelayanan pelanggan terkait dengan pengaduan oleh nasabah.

Sobat Pintar, berhati-hatilah karena saat ini banyak oknum yang mengaku sebagai CS Kredit Pintar dengan menggunakan alamat email yang mengatasnamakan Kredit Pintar.

Sobat Pintar, agar tidak terkecoh dengan modus para penipu, tetap waspada email palsu yang mengatasnamakan Kredit Pintar dengan berbagai ciri berikut ini.

  1. Menggunakan nama pengguna yang memuat kata-kata berupa; CS Kredit Pintar dan Kredit Pintar, kemudian disertai dengan angka numerik.
  2. Domain email yang digunakan adalah @gmail.com atau @yahoo.com.
  3. Berdasarkan dua ciri tersebut, berikut ini adalah contoh email yang mengatasnamakan Kredit Pintar.

[email protected]

[email protected]

[email protected]

[email protected]

Apabila Sobat Pintar mendapatkan email dari alamat email yang memiliki ciri tersebut di atas, Sobat Pintar bisa melaporkannya pada layanan pelanggan kami melalui email di [email protected], ya.

2. Kronologis modus penipuan

Setelah kita mempelajari ciri email bodong, sekarang saatnya kita mengetahui kronologis modus penipuan yang umumnya digunakan dalam email bodong tersebut.

  1. Korban mendapatkan notifikasi bahwa pinjaman dana telah dicairkan ke rekening korban.
  2. Korban mendapatkan email dari alamat email bodong yang berisi pesan agar nasabah tidak menggunakan dana pinjaman yang sudah cair karena pihak yang mengatasnamakan Kredit Pintar hendak melakukan pengecekan. Setelahnya, korban akan diminta untuk mengirimkan kembali dana tersebut karena telah terjadi kesalahan sistem sehingga dana ditransfer dari Kredit Pintar ke korban sebanyak dua kali.
  3. Korban akan mendapatkan formulir yang harus diisi sebelum mengirimkan kembali dana tersebut. Formulir tersebut harus diisi dengan data pribadi korban berupa; Nama lengkap, nomor hp terdaftar, rekening bank, serta nominal uang yang diterima.
  4. Apabila nasabah tidak segera mengembalikan uang tersebut, maka korban akan mendapatkan teror melalui Whatsapp agar korban terdesak dan segera melakukan pengembalian dana.

Sobat Pintar,  waspadai email bodong dengan pesan tersebut karena sudah dipastikan bahwa email tersebut bukanlah email yang dikirim oleh pihak Kredit Pintar.

Kredit Pintar tidak pernah meminta nasabahnya untuk mengirimkan kembali dana yang sudah dicairkan ke rekening nasabah dengan alasan kesalahan sistem.

3. Cara mengajukan pinjaman Kredit Pintar

Sobat Pintar harus terlebih dahulu mendownload aplikasi Kredit Pintar yang tersedia di Play Store, lalu isi data diri untuk registrasi melalui aplikasi tersebut. 

Setelah registrasi, sistem dari aplikasi Kredit Pintar akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS ke nomor handphone yang didaftarkan dalam aplikasi. 

Kode tersebut hanya bisa dipakai sekali dan tidak boleh diberikan kepada siapapun agar keamanan data pribadi tetap terjaga.

Nantinya, kode tersebut akan langsung terhubung dengan sistem aplikasi Kredit Pintar sebagai verifikasi bahwa Sobat Pintar telah terdaftar sebagai pengguna aplikasi Kredit Pintar.

Ingat ya, Sobat Pintar, Kredit Pintar tidak pernah meminta nasabahnya untuk mengirimkan informasi terkait password maupun kode verifikasi yang diterima melalui nomor pribadi maupun alamat email.

4. Cara pelunasan pinjaman Kredit Pintar

Sobat Pintar, perlu diingat bahwa Kredit Pintar tidak pernah meminta nasabah untuk melunasi pinjaman ke rekening atas nama pribadi.

Kredit Pintar hanya menggunakan rekening virtual sebagai pilihan pembayaran.

Masing-masing nasabah akan memiliki rekening virtualnya sendiri, sehingga pasti rekening virtual akan berbeda pada setiap nasabah.

Sobat Pintar bisa mendapatkan informasi rekening virtual untuk melunasi pinjaman beserta pilihan metode transfer pada aplikasi Kredit Pintar. 

5. Layanan pelanggan Kredit Pintar

Apabila Sobat Pintar mengalami kesulitan pinjam dana menggunakan Kredit Pintar, melaporkan kejadian yang dicurigai sebagai penipuan yang mengatasnamakan Kredit Pintar, dan memberikan kritik dan saran seputar produk dan layanan Kredit Pintar, maka Sobat Pintar bisa menghubungi berbagai kanal layanan pelanggan berikut ini.

Sosial Media

Kirimkan kritik dan saran melalui sosial media Kredit Pintar berikut ini: 

Facebook : Kredit Pintar

Twitter : @KreditPintar

Instagram : KreditPintar

Email Kredit Pintar

[email protected]

Facebook Chatbot

Kunjungi halaman Kredit Pintar yang memiliki tanda centang biru di facebook dan manfaatkan fitur chatbot yang otomatis akan terbuka dari halaman Kredit Pintar.

Sobat Pintar, tetap waspadai email palsu yang mengatasnamakan Kredit Pintar untuk menawarkan layanan pinjaman yang cepat dan mudah, terlebih menjelang hari raya lebaran.

Selalu ingat untuk ajukan pinjaman ke Kredit Pintar, hanya melalui aplikasi Kredit Pintar yang tersedia di Play Store.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

25 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download