Cara Pasang Tempered Glass Dengan Mudah Dan Cepat

29 Jan 2022 by Laruan, Last edit: 21 Feb 2022

Touchscreen (layar sentuh) yang jamak ditemui pada ponsel atau smartphone (telepon pintar) saat ini cenderung mudah rusak bila dibandingkan layar pada ponsel dahulu, terlebih lagi kalau sudah terjatuh atau mendapat tekanan yang terlampau kuat. Untuk menyiasati hal tersebut, sekarang ini mulai banyak produsen aksesoris smartphone yang membuat kaca pelindung tempered glass. Nah, artikel ini akan membahas bagaimana cara pasang tempered glass.

D:\Fastwork_PT Kredit Pintar Indonesia (2)\GAMBAR\1\Tempered Glass 1.jpg

Baca juga: Cara Pasang Tempered Glass Sendiri Anti Gelembung

Apa itu Tempered Glass?

Tempered glass adalah sebuah kaca pelindung transparan yang terbuat dari campuran plastik dan kaca yang ditempatkan pada permukaan layar smartphone agar dapat melindungi layar dari berbagai macam gangguan. Dengan begitu, layar pun menjadi memiliki kekuatan lebih baik yang tentunya akan tahan dari goresan serta tidak akan cepat pecah dan rusak. 

Cara pasang tempered glass pada ponsel memang gampang-gampang susah. Apabila Sobat Pintar mengunjungi toko aksesoris ponsel, biasanya mereka memasarkan tempered glass dengan harga hingga 60 ribuan, padahal harga tempered glass-nya sendiri hanya 20 ribuan saja. Sebenarnya ini lebih berlaku biaya jasa pemasangannya juga, karena risiko tingkat kegagalannya cukup tinggi.

Oleh karena itu, agar Sobat Pintar bisa lebih hemat, tidak ada salahnya mempelajari bagaimana cara pasang tempered glass sendiri dan juga pelajari bagaimana seandainya apabila layar smartphone kamu banyak debunya atau kotor sehingga gagal di kala percobaan pemasangan yang pertama. Yuk, simak caranya di bawah ini.

Cara Pasang Tempered Glass Sendiri di Rumah

Lalu, bagaimana cara memasang tempered glass yang baik dan benar? Untuk Sobat Pintar yang mau tahu, berikut terdapat tips mengenai cara pasang tempered glass yang mudah dan cepat. Check this out!

Untuk bisa memasang tempered glass dengan sempurna, kita tentunya harus terlebih dahulu mempersiapkan alat-alat serta mengikuti tahapannya dengan hati-hati agar hasilnya bisa memuaskan. Alat dan tahapannya adalah sebagai berikut ini.

1. Alat yang Dipersiapkan

  • Cairan pembersih alkohol.
  • Kain microfiber.
  • Isolasi atau selotip.
  • Tempered glass sesuai dengan tipe smartphone.

Di sini sebenarnya gunting tidak terlalu dibutuhkan kok, karena hanya untuk berjaga-jaga saja kalau-kalau tempered glass yang Sobat Pintar beli mempunyai ukuran yang terlalu besar sehingga nantinya bisa dipotong. Kemudian, kain microfiber berguna untuk membersihkan dan mengeringkan layar setelah layar dibersihkan menggunakan alkohol. Penggunaan kain microfiber juga sangat dianjurkan, mengingat kain ini punya permukaan yang sangat halus sehingga tidak akan meninggalkan goresan pada layar, berbeda dengan kain biasa. 

Kalau Sobat gak punya kain microfiber, bisa menyiasati dengan menggunakan kain yang biasa digunakan untuk membersihkan kacamata yang sama-sama memiliki permukaan halus. Terakhir, isolasi berguna untuk mengangkat debu yang menempel pada layar.

https://1.bp.blogspot.com/-bAiNAfxgs_s/YRfx737LwHI/AAAAAAAAD10/uLj-pQmRSCoh8vZdUdE8kr9Tp8wgJP1EwCLcBGAsYHQ/s1280/tempered%2Bglass%2Bmenggelembung.jpg

2. Pembersihan Layar

Setelah semua alat yang dibutuhkan siap, maka Sobat Pintar tinggal melakukan pembersihan layar sebelum memasang tempered glass. Pembersihan layar ini punya peran yang vital, karena layar harus benar-benar bersih dari kotoran atau debu supaya tempered glass bisa menempel dengan kuat dan sempurna.

Silakan tuangkan cairan alkohol pada kain microfiber secukupnya saja dan jangan terlalu banyak, kemudian bersihkan layar menggunakan cairan tersebut. Setelah layar sudah dirasa bersih, silahkan Sobat Pintar keringkan layar tersebut menggunakan kain microfiber dengan sisi yang berbeda atau sisi yang kering.

Setelah itu, ambil selotip kemudian gunakan bagian yang lengket untuk mengangkat sisa-sisa debu yang menempel pada layar. Jika debu masih menempel pada layar, tentunya membuat tempered glass tidak menempel sempurna.

Baca juga: Handphone Murah Dengan RAM Besar di Indonesia

3. Posisikan Lubangnya Tepat Sebagaimana Mestinya

Biasanya kita memasang tempered glass berpatokan dari lubang yang ada di lembaran tempered glass tersebut. Pada pola tersebut, tentunya diubahsuaikan juga dengan lebarnya. 

Dikarenakan ini yakni proses yang sungguh penting. Oleh sebab itu, di tahap pertama dianjurkan Sobat Pintar menjajal seolah-olah akan memasang tempered glass tersebut di layar ponsel di kala keadaan lem belum dibuka. Karena apabila sudah menempel, maka akan susah dicopot.

4. Pemasangan Tempered Glass

Setelah memastikan bahwa layar sudah bersih dan bebas dari debu atau kotoran, maka Sobat Pintar tinggal memasang tempered glass. Berikut ini adalah caranya.

  • Pastikan dulu bahwa letak sisi atas dan bawah tempered glass sudah benar.
  • Ukur dan perhatikan baik-baik bagian atas, bawah, kanan, dan kiri tempered glass dengan jarak tiap sisi layar sudah sesuai dan simetris serta tentunya tidak miring.
  • Kalau jarak tiap sisi sudah seimbang, silahkan Sobat Pintar mulai dari memasang bagian atas layar terlebih dahulu lalu rekatkan pelan-pelan serta berurutan sampai ke bagian bawah layar. 
  • Sobat Pintar juga bisa memulai dari bagian sisi kiri lalu pelan-pelan rekatkan ke sisi kanan. Usahakan tidak ada udara yang terperangkap di dalam tempered glass supaya hasilnya lebih memuaskan.
  • Setelah semua bagian layar sudah tertutup tempered glass, Sobat Pintar bisa menggunakan kain microfiber untuk lebih merekatkan tempered glass dengan cara menggosok tiap bagian layar dengan agak kuat supaya menempel kuat dan sempurna.
  • Selesai, tempered glass sudah terpasang dan layar smartphone Sobat Pintar sudah jauh lebih kuat dari sebelumnya.
https://blog.anteraja.id/wp-content/uploads/2021/08/Merk-Tempered-Glass-Terbaik-Awet-dan-Berkualitas-1280x720.jpg

Berbagai Merek Tempered Glass di Indonesia

Berikut beberapa merek tempered glass yang cukup populer dan berkualitas di pasar Indonesia menurut informasi yang beredar di dunia maya.

  • Nillkin
  • Titan Glass
  • IQShield
  • Spigen
  • Gorilla Screen
  • Efron Glass
  • Kingkong
  • AIUEO
  • King Glass
  • HMC

Nah, itu dia tips cara pasang tempered glass yang baik, benar, dan cepat. Cara ini bisa Sobat Pintar praktikkan untuk memasang tempered glass pada ponsel maupun tablet. Sebenarnya, tidak ada perbedaan cara memasang tempered glass, baik itu memasang tempered glass pada merek Samsung, Oppo, Vivo, iPhone, maupun Xiaomi. 

Caranya sama saja, yang harus diperhatikan adalah ketelitian dan kecermatan kita saat membersihkan layar serta memasang tempered glass. Kalau tempered glass tidak menempel sempurna, maka kemungkinan ada beberapa penyebab. 

Pertama, layar ponsel masih kotor sehingga mengurangi daya rekat tempered glass. Kedua, daya rekat yang ada di tempered glass tidak terlalu kuat, bisa disebabkan karena cacat produksi atau karena merupakan stok lama. 

Baca juga: Rekomendasi Smartphone Terbaik: Daftar Harga HP Vivo

Kalau setelah memasang tetapi hasilnya kurang sempurna, Sobat Pintar bisa melepas tempered glass tersebut dan mencobanya lagi dari awal. Tapi ingat, dianjurkan tidak lebih dari 3 kali untuk melepas-pasang tempered glass, karena dikhawatirkan daya rekatnya bakal hilang. Sekian tips cara pasang tempered glass kali ini, selamat mencoba dan semoga berhasil!

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Feb 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download