Bagi para pecinta sepak bola, mungkin kalian pernah mendengar stadion bola Allianz yang berada di Jerman, bukan? Tapi apakah Sobat Pintar tahu bahwa ternyata Allianz merupakan perusahaan penyedia layanan asuransi kesehatan? Ya, asuransi Allianz memang sangat terkenal di seluruh dunia, termasuk Indonesia juga.
Asuransi Allianz memang menyediakan layanan kesehatan yang sangat menjanjikan oleh para nasabahnya. Untuk mengenal lebih dalam mengenai perusahaan Allianz, kali ini Kredit Pintar akan menjelaskan sedikit tentang sejarah perusahaannya dan jenis-jenis layanan yang mereka tawarkan.
Mengenal Perusahaan Asuransi Allianz
Sumber: Green Slip / Alt Text: Asuransi Allianz
Perusahaan asuransi Allianz sudah berdiri sejak tahun 1890 di Jerman. Saat itu, Allianz bergerak di bidang jasa keuangan dan kecelakaan.
Perusahaan Allianz yang didirikan oleh Carl Von Thieme ini kemudian berkembang sangat pesat, hingga pada tahun 1917, Allianz berhasil masuk ke pasar Asia Pasifik, lebih tepatnya di pesisir Cina.
Setelah berhasil mengekspansi bisnisnya, perusahaan tersebut telah mendirikan 15 perusahaan cabang dengan fokus melayani kebutuhan asuransi kesehatan, umum, dan manajemen asset.
Keberhasilan Allianz dalam bisnisnya semakin terlihat setelah menjadi sponsor di acara bergengsi Formula 1 dan tim sepak bola asal Jerman, Bayern München. Lalu, di tahun 2015, perusahaan Allianz berhasil masuk dalam kategori Global 2000 sebagai 2000 perusahaan terbesar peringkat 21 di seluruh dunia.
Baca juga: https://www.kreditpintar.com/education/cara-menghilangkan-kutu-kasur
Perusahaan Asuransi Allianz di Indonesia
Allianz pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 1981 dengan mendirikan sebuah PT yang bernama PT Asuransi Allianz Utama Indonesia. Perusahaan ini menawarkan banyak produk asuransi, seperti properi, kendaraan bermotor, kebakaran, hingga bencana alam.
Setelah beberapa tahun berbisnis, Allianz sukses beradaptasi dan menjangkau banyak nasabah. Hingga pada akhirnya, mereka mendirikan sebuah bisnis perlindungan jiwa baru yang bernama PT Asuransi Allianz Life Indonesia pada 16 Agustus 1996.
Perusahaan tersebut memberikan layanan solusi asuransi jiwa Allianz, kesehatan, employee benefit, kesejahteraan karyawaan, hingga dana pensiun.
Jenis-jenis Produk Asuransi Allianz
Memiliki misi utama sebagai perusahaan yang menyediakan solusi keuangan dan perlindungan jiwa, Allianz bertekad untuk memberikan pelayanan dengan budaya yang berkinerja tinggi. Saat ini, Allianz memiliki dua kategori asuransi untuk individu dan kelompok. Dengan begitu, nasabah dapat menyesuaikan kebutuhan asuransi yang sesuai mereka butuhkan.
1. Asuransi Umum Allianz
Jenis asuransi ini bisa digunakan untuk para nasabah perorangan, kelompok, dan korporasi. Asuransi Umum Allianz ini memiliki lima jenis produk yang terdiri dari:
- Asuransi Allianz Mobilku: merupakan layanan perlindungan mobil apabila nasabah mengalami kecelakaan. Nilai klaim yang bisa didapatkan oleh nasabah adalah biaya perawatan sebesar Rp. 1.000.000/orang atau pengobatan dengan biaya Rp. 5.000.000/kendaraan.
- Asuransi Kartu Proteksiku: merupakan layanan proteksi nasabah ketika kecelakaan dengan biaya premi yang cukup terjangkau, yakni Rp. 27.500/tahun/polis. Selain itu, keuntungan dari jenis asuransi ini adalah nasabah akan mendapatkan layanan proteksi selama 24 jam di seluruh dunia dalam satu tahun.
- Asuransi Dana Kesehatanku: memberikan santunan untuk nasabah yang sedang menjalani masa rawat inap.
- Asuransi Perjalanan: layanan proteksi untuk nasabah saat melakukan wisata atau perjalanan bisnis ke luar negeri atau domestik.
- Asuransi Rumahku Plus: asuransi untuk perlindungan properti jika terjadi kebakaran, bencana alam, atau tanah longsor.
2. Asuransi Kesehatan Allianz
Sumber: Freepik / Alt Text: Asuransi Kesehatan Allianz
Layanan asuransi ini memberikan layanan perlindungan kesehatan dengan memberikan jaminan perawatan kesehatan untuk nasabah.
- Smartmed Premier: merupakan layanan asuransi yang meliputi jaminan rawat inap, persalinan, rawat gigi, HIV/AIDS, biaya pemulangan jenazah hingga pemakaman.
- SmartHealth Maxi Violet: memberikan jaminan penggantian biaya perawatan apabila nasabah mengidap penyakit atau mengalami kecelakaan.
- Asuransi Kesehatan Allisya Care: memberikan jaminan penggantian biaya perawatan persalinan, rawat gigi, rawat jalan, dan santunan harian.
- Allisya Hospital and Surgical Care: merupakan asuransi tambahan dengan menggunakan prinsip syariah.
- Hospital and Surgical Care: memberikan jaminan asuransi dalam bentuk reimbursement dan cashless.
- Critical Illness: merupakan layanan asuransi kesehatan yang memberikan proteksi terhadap 49 penyakit kritis.
Baca juga: https://www.kreditpintar.com/education/penyebab-mimisan
3. Asuransi Jiwa Allianz
Jenis asuransi yang satu ini bersifat tabungan yang memberikan layanan perlindungan personal yang memiliki sub-produk berikut ini:
- SmartLink Flexi Account Plus: memberikan layanan asuransi berupa keuntungan investasi dari polis asuransi yang dimiliki oleh nasabah.
- SmartLink New Flexi Account: memberikan asuransi maksimal hingga nasabah mencapai usia 100 tahun.
- SmartLink Maxi Fund Plus: merupakan asuransi perlindungan jiwa seumur hidup secara maksimal.
4. Employee Benefits
Selain untuk kesehatan dan jiwa, ternyata Allianz juga memiliki produk perlindungan khusus untuk kesejahteraan perusahaan dan seluruh karyawannya. Asuransi ini memiliki 5 jenis produk yang diantaranya adalah:
- SmartFinance-Savings Plan Kumpulan
- SmartHealth-Asuransi Kesehatan Kumpulan
- SmartPension (DLKP) – Asuransi Dana Pensiun Kumpulan
- SmartProtection – Asuransi Kumpulan
- Asuransi Mikro Allianz
Asuransi Berbasis Syariah
Apabila Sobat Pintar ingin memiliki jaminan perlindungan jiwa dan kesehatan dengan prinsip Islam, Allianz juga memiliki beberapa produk perlindungan yang sesuai dengan prinsip syariah. Berikut adalah beberapa produk asuransi Syariah:
- Allisya Protection – Asuransi Jiwa
- Allisya Maxi Fund – Asuransi Jiwa
- Asuransi Umum
Selain produk tersebut, Allianz juga memiliki produk perlindungan terbaru yang bernama Allianz Tasbih. Asuransi ini bertujuan untuk para nasabahnya yang memiliki rencana untuk melakukan perjalanan ibadah Haji.
Cara Klaim Asuransi Allianz
Ternyata, meskipun memiliki banyak nasabah, ternyata banyak dari mereka yang belum paham cara klaim asuransi Allianz dengan benar sehingga proses klaim tersebut berjalan sangat lambat.
Supaya Sobat Pintar tidak bingung lagi, kali ini Kredit Pintar akan membagikan prosedur klaim dengan benar.
- Nasabah harus memahami dan mengetahui manfaat dari produk asuransi yang mereka miliki. Dengan begitu, nasabah dapat mengetahui jaminan atau hal-hal apa saja yang akan mereka dapatkan saat melakukan klaim. Apabila nasabah masih belum memahami masalah polis tersebut, ada baiknya berkonsultasi kepada agen asuransi yang kalian ikuti.
- Setelah memahami isi dan manfaat dari polis tersebut, langkah selanjutnya adalah memahami prosedur klaim asuransi yang tercantum di website Allianz atau membaca ulang surat perjanjian awal saat menjadi nasabah.
- Kemudian, Sobat Pintar dapat mengunduh formulir pengajuan klaim yang berada di website resmi Allianz atau ke kantor Allianz. Lengkapi formulir tersebut dengan data pribadi nasabah, nomor polis, nama pemegang polis, dan lain sebagainya dengan benar.
- Setelah itu, lengkapi beberapa dokumen yang diperlukan untuk verifikasi klaim asuransi. Sobat Pintar dapat berkonsultasi secara langsung kepada agen asuransi atau ke customer service untuk mengetahui dokumen apa saja yang harus dipersiapkan.
Baca juga: https://www.kreditpintar.com/education/cara-membuat-peta-konsep
Kesimpulan
Asuransi memiliki banyak manfaat untuk kehidupan kita. Selain memproteksi kesehatan dan jiwa, asuransi juga melindungi masalah finansial kita di saat kita membutuhkannya. Terus ikuti Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi penting seperti ini dan bagikan kepada kerabat-kerabat Anda yang membutuhkan informasi ini. Semoga penjelasan Kredit Pintar mengenai Asuransi Allianz bermanfaat untuk Sobat Pintar semua.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.