Shopee Affiliate: Cara dan Syarat Pendaftarannya

06 Jan 2022 by Laruan, Last edit: 10 Jan 2022

Affiliate marketing jika dijalankan dengan serius dapat menghasilkan pendapatan yang menjanjikan. Bahkan dengan modal yang minim, seorang affiliate marketer bisa meraup jutaan rupiah. Bagusnya lagi, marketplace super besar yakni Shopee mempunyai program shopee affiliate untuk para penggunanya di Indonesia

Baca juga: Wajib Tahu, Inilah Biaya Admin Shopee Untuk Penjual!

Dengan ratusan sampai ribuan barang yang dijual di Shopee, kamu bisa lebih mudah menentukan produk yang akan dipromosikan. Saat ini shopee affiliate sendiri sedang menjadi tren di Indonesia, sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Siapa saja dapat mendaftar sebagai member program baru marketplace orange ini. Tentu saja tetap harus memenuhi beberapa syarat terlebih dahulu. Bagaimana cara daftar shopee affiliate dan apa saja persyaratannya? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini:

Apa itu shopee affiliate Program?

Shopee affiliate singkatnya adalah program dari Shopee yang memungkinkan anggotanya untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan cara kerja yang mudah, yaitu mempromosikan produk yang dijual di Shopee. Media promosinya beragam bisa di media sosial seperti Facebook, TikTok, Youtube, Facebook, atau di blog pribadi.

Shopee memberikan kebebasan kepada anggotanya untuk berkreasi dalam mempromosikan produknya. Hanya saja setiap konten promosi harus mengikuti syarat dan ketentuan dari pihak Shopee.

Kabar baiknya lagi, siapa saja bisa menjadi anggota Shopee Affiliate. Mulai dari ibu rumah tangga, pelajar, mahasiswa, pekerja kantoran, atau freelance. Yang paling penting harus memiliki kemauan untuk rutin mempromosikan produknya.

Syarat daftar Shopee Affiliate

Syarat yang wajib dipenuhi untuk mendaftar Shopee Affiliate adalah memiliki media sosial. Akan tetapi, di luar itu masih ada beberapa persyaratan lain yang perlu diperhatikan. Berikut rincian persyaratan tersebut:

  • Akun media sosial yang didaftarkan harus aktif, punya konten orisinil, dan tidak di-private.
  • Akun media sosial yang didaftarkan merupakan milik pribadi, bukan akun bisnis atau penjual.
  • Tidak terdapat unsur SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antar Golongan), pornografi, dan konten yang melanggar aturan perundang-undangan yang berlaku dalam akun media sosial.
  • Anggota harus mempromosikan produk dari penjual Shopee Mall, Supermarket, Star+, dan Star.
  • Dilarang mempromosikan produk rokok, ganja, rokok elektronik, obat-obatan terlarang, dan produk palsu.
  • Anggota mendapatkan bayaran komisi paling cepat setiap 2 (dua) minggu sekali.
  • Pihak shopee mempunyai hak untuk mengunggah ulang konten di aplikasi maupun media sosial

Tutorial cara daftar Shopee Affiliate

Setelah memastikan setiap syarat telah terpenuhi dengan baik. Kamu bisa langsung mendaftarkan diri untuk gabung menjadi anggota Shopee Affiliate. Ikuti tutorial berikut ini untuk mendaftarkan dirimu:

  1. Buka link affiliate.shopee.co.id melalui browser mu
  2. Login dengan akun Shopee yang kamu punya
  3. Jika kamu belum mempunyai akun Shopee, klik tombol “Daftar” dengan nomor telepon atau Whatsapp yang kamu milik, kemudian selesaikan proses pendaftarannya.
  4. Setelah membuat akun, klik tombol “Masuk Sekarang”
  5. Lanjutkan kembali pendaftaran Shopee Affiliate dengan cara mengisi lengkap seluruh formulir dengan benar dan tepat.
  6. Klik tombol “Daftar”

Setelah selesai kamu perlu menunggu pihak Shopee melakukan pengecekan terlebih dahulu. Biasanya memerlukan waktu 3 hari untuk menyelesaikan proses tersebut. Jika data dan informasi yang kamu berikan sesuai dengan syarat dan ketentuan Shopee, kamu akan mendapatkan email persetujuan untuk bergabung dalam Shopee Affiliate.

Jadi perlu diingat, saat mendaftar alamat email dan nomor telepon yang ditulis benar dan masih aktif. Karena dua informasi ini cukup berpengaruh dalam proses pengecekan. Selanjutnya kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Dapatkan link custom setiap produk yang ingin kamu promosikan
  • Lalu klik tombol “Salin Tautan” untuk mendapatkan link-nya. Format link-nya seperti ini https://shp.ee
  • Share atau bagikan link yang sudah disalin ke media sosial mu
  • Ajak followers dan teman-teman mu untuk belanja melalui link tersebut
  • Dapatkan komisi untuk setiap pembelian yang berhasil dilakukan lewat link tersebut

Baca juga: Daftar Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Wajib Dibeli

Besaran dan ketentuan pembayaran komisi

Hal selanjutnya yang harus kamu perhatikan adalah besaran dan ketentuan pembayaran komisi Shopee Affiliate. Inilah yang menjadi sumber pendapatan dan bayaran atas usaha yang kamu lakukan. Simak baik-baik penjelasannya di bawah ini:

  1. Tarif komisi adalah biaya yang dibayarkan oleh pihak Shopee kepada pihak affiliate. Besarannya dihitung sesuai tarif yang ada di dalam web Shopee atau kesepakatan tertulis antara kedua belah pihak.
  2. Perhitungan biaya komisi ditentukan dari perhitungan nilai pembelian yang statusnya selesai, dikalikan dengan tarif komisi yang sudah disepakati. Untuk biaya yang diterima oleh pihak affiliate sudah termasuk PPN (Pajak Pertambahan Nilai) di dalamnya. Proses pembayaran dilakukan melalui transfer bank
  3. Pembayaran akan otomatis ditambahkan ke saldo akun affiliate setiap dua minggu sekali. Minimal nilai pembayarannya adalah Rp10.000. Jika kurang dari itu, maka pihak Shopee berhak untuk menahan pembayaran hingga saldo sudah memenuhi batas minimal.
  4. Pembayaran komisi untuk jumlah di bawah satu juta rupiah dibayarkan melalui akun ShopeePay miliki affiliate. Untuk jumlah di atas satu juta rupiah maka akan dibayarkan lewat transfer bank.
  5. Pihak Shopee akan memotong pajak sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku langsung dari jumlah pendapatan affiliate.
  6. Transaksi melalui Chargeback Shopee/Kartu Kredit tidak melakukan pembayaran komisi serta memiliki hak mengajukan chargeback atau mengkompensasi hutang terhadap transaksi yang dibayarkan. Transaksi ini tidak terbatas kepada berbagai macam transaksi, seperti:
  • Transaksi yang bersifat penipuan
  • Transaksi yang tidak sesuai dengan persyaratan sebagai pembelian yang selesai
  • Transaksi yang dilakukan oleh pihak affiliate dengan menggunakan custom link-nya sendiri
  • Transaksi yang terjadi karena persekongkolan antara pihak affiliate dengan penjual
  • Transaksi dengan status dibatalkan, tidak lengkap, atau barang dikembalikan
  • Transaksi yang dilakukan melalui custom link dengan media yang terdapat konten terlarang

Manfaat dan keuntungan Shopee Affiliate

Kamu tidak perlu khawatir waktu berhargamu akan terbuang sia-sia dengan bergabung dalam Shopee Affiliate. Soalnya ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan.

  1. Bebas memilih produk yang akan dipromosikan di media sosial mu
  2. Followers sedikit bukan masalah, kamu bisa tetap daftar menjadi anggota Shopee Affiliate
  3. Lebih bebas berkarya karena tidak ada kontrak yang sifatnya mengikat
  4. Proses kerjanya sederhana dan mudah dilakukan. Kamu hanya perlu mempromosikan link di media sosial dan mengajak orang lain belanja melalui link tersebut.
  5. Besaran komisi dihitung dari harga produk sehingga kamu bisa mendapatkan penghasilan sampai 10% dengan maksimal komisi sebesar Rp10.000 untuk setiap transaksi yang berhasil
  6. Pembayaran dilakukan secara transparan

Baca juga: 6 Jenis Investasi yang Cocok Untuk Anak Muda!

Sangat menguntungkan dan mudah dilakukan, bukan? Shopee Affiliate sangat cocok dijadikan bisnis sampingan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Kamu juga bisa melatih skill berjualan atau mempromosikan produk yang akan berguna di masa depan.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
10 Jan 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download