Pesta Diskon, Promo 11.11 dari Shopee, Tokopedia, BliBli & Lainnya

04 Nov 2022 by Rindang Maulidia, Last edit: 04 Nov 2022

Siapa yang tidak kalap melihat promo diskon bertebaran di e-commerce kesayangan? Tahun ini, berbagai e-commerce di Indonesia turut memeriahkan perayaan Hari Belanja Online Nasional dengan menggelar promo 11.11 pada bulan November tahun ini. Apa saja promo dan diskon yang tersedia pada e-commerce di Indonesia? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel ini.

Promo 11.11

Baca juga : Keunggulan Belanja Online

Berbagai Promo 11.11 Tahun 2022 

1. Promo 11.11 Tokopedia

Tokopedia merupakan salah satu e-commerce di Indonesia yang memiliki banyak promo, terlebih pada momen promo 11.11. Pada tahun ini, Tokopedia memeriahkan promo angka kembar pada November melalui program Kebut Tokopedia GoPay. Promo 11.11 Tokopedia terdiri dari berbagai kategori, seperti; Best Drops, Promo GoPay,Brand Pilihan, Diskon Kategori, dan Live Shopping. 

Yang menarik, pengguna Tokopedia juga bisa menikmati promo cashback dengan memilih Gopay/Gopaylater sebagai metode pembayaran saat berbelanja pada 1-12 November 2022. 

2. Promo 11.11 Shopee

Kemeriahan promo penghujung tahun rasanya kurang lengkap tanpa kehadiran promo 11.11 Shopee. Pada tahun ini, Shopee turut meramaikan promo tahunan tersebut mulai dari 1 hingga 13 November 2022. Dilansir melalui portal berita Kompas.com, Shopee akan menggelar berbagai promo menarik di antaranya; voucher gratis ongkir tanpa minimum belanja, flash sale serba Rp 1.000,- , dan promo Murah Lebay dengan ekstra diskon hingga Rp 50.000,-.

Tak hanya itu, Shopee juga menggelar diskon besar untuk kategori barang yang berbeda setiap harinya. Jadwal diskon tersebut dapat disimak melalui Big Sale Kalender pada aplikasi Shopee. 

Promo 11.11 Tokopedia

3. Promo Histeria 11.11 Blibli

Bagi pecinta promo tanggal kembar menjelang akhir tahun, jangan lewatkan berbagai promo Histeria 11.11 Blibli! Sesuai namanya, promo ini akan membuat pengguna BliBli histeris karena banyaknya diskon yang luar biasa untuk berbagai kategori barang. Diskon tersebut digelar mulai dari 4 hingga 14 November 2022. 

Adapun jenis diskon yang tersedia dalam Promo Histeria 11.11 Blibli adalah; Super cashback berjuta-juta, gratis ongkir tanpa minimal belanja, dan diskon gercep serba murah Rp 11.000,- selama 11-14 November 2022. 

4. Promo 11.11 Makanan

Tak seperti e-commerce yang mengumumkan keikutsertaannya pada promo ini sejak jauh-jauh hari, merchant makanan umumnya akan menyebarkan info promo mendekati 11 November. Belum banyak merchant makanan yang menyebarkan promo, namun kamu bisa menunggunya melalui instagram resmi merchant makanan favoritmu, ya. 

Baca juga : Daftar Aplikasi Belanja Online yang Siap Diandalkan

Tips Belanja Saat Promo 11.11

Bagi beberapa orang, belanja merupakan salah satu aktivitas menyenangkan. Namun, tidak sedikit di antara mereka yang merasakan penyesalan akibat berbelanja secara impulsif. Sementara itu,  rangkaian diskon tanggal kembar menjelang akhir tahun cenderung memicu tindakan belanja impulsif karena harga barang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan harga yang tercantum di luar masa promo 11.11.

Agar bisa berbelanja dengan bijaksana selama masa promo, kamu bisa ikuti tips berikut, ya.

promo 11.11 shopee

1. Pahami syarat dan ketentuan pada promo yang digunakan

Dalam promo yang tersedia, umumnya masing-masing e-commerce memiliki syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh pengguna agar berhak mendapatkan promo, seperti; melakukan transaksi melalui aplikasi, memenuhi nominal pembelanjaan tertentu, dan lain-lain. Oleh karenanya, sebelum menggunakan promo yang diincar, pastikan kamu telah memahami syarat dan ketentuan yang tertera, ya. 

2. Manfaatkan promo dengan metode pembayaran tertentu

Tak hanya e-commerce yang berpartisipasi dalam kemeriahan pesta diskon ini, namun berbagai e-wallet dan bank juga tak mau kalah menghadirkan promo terbaiknya pada saat pembayaran. Jika kamu memiliki e-wallet atau nasabah bank yang bekerja sama dengan e-commerce pilihanmu, jangan ragu untuk mencari tahu apakah ada promo belanja khusus. 

Siapa tahu, kamu bisa mendapatkan promo yang lebih menguntungkan dan tentunya, bikin pengeluaran jadi lebih hemat.  

3. Buat pengingat untuk flash sale

Seperti yang telah diuraikan pada paragraf sebelumnya, e-commerce berlomba-lomba membuat diskon menarik untuk menarik lebih banyak pengguna untuk berbelanja dalam aplikasi mereka. Dengan banyaknya diskon yang tersedia, wajar jika pengguna merasa bingung memilih flash sale yang akan diikuti.

Agar bisa berbelanja dengan lebih efektif, sebaiknya kamu melihat jadwal flash sale yang umumnya diumumkan sebelum dimulai. Dari situ, kamu akan bisa melihat informasi mengenai promo termasuk jadwalnya. Kemudian, pilih flash sale yang diinginkan dan buatlah pengingat di alarm atau kalender agar kamu berkesempatan menikmati promo tersebut, karena flash sale hanya terjadi pada jam-jam tertentu.

4. Membuat daftar belanja

Agar tidak lapar mata saat belanja, tidak ada salahnya untuk membuat daftar barang yang akan dibeli selama masa promo. Caranya, intip kalender promo yang tersedia di e-commerce kesayanganmu karena umumnya mereka menyelenggarakan promo pada kategori barang yang berbeda setiap harinya. Kemudian, buatlah daftar belanja berdasarkan kategori promo yang berlangsung agar kamu bisa menikmati diskon yang tersedia dan berbelanja dengan lebih efektif tanpa lapar mata. 

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech berizin dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

04 Nov 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download