Cara Membuat Kuesioner di Google Form

29 Mar 2022 by Laruan, Last edit: 25 Apr 2022

Biasanya, mahasiswa yang sedang sibuk menyelesaikan karya ilmiah akan mengadakan survei untuk meminta masukan. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan kuesioner. Saat ini, cara membuat kuesioner di Google Form sedang banyak dicari oleh para pelajar dan mahasiswa.

Hal ini karena pandemi mengharuskan banyak mahasiswa dan pelajar untuk belajar secara online, sehingga pengisian kuesioner juga dilakukan secara online. Sebenarnya ada banyak sekali platform yang bisa dipakai untuk membuat kuesioner online, tapi Google Form adalah yang paling populer.

Cara Membuat Kuesioner dalam Penelitian | Blog IPB Training

Baca juga: 6 Manfaat dari 6 Cara Manajemen Waktu Paling Efektif

Cara Membuat Kuesioner di Google Form Mudah

Untuk bisa menggunakan Google Form dalam membuat kuesioner online, Anda harus sudah mempunyai akun Google terlebih dahulu. Saat ini, hampir semua orang sudah punya akun Google. Tapi kalau belum punya pun, proses pembuatan akun sangat mudah untuk dilakukan.

Setelah akun Google siap digunakan, tinggal ikuti saja beberapa langkah berikut ini untuk mulai membuat kuesioner secara online.

  1. Cara membuat kuesioner di Google Form yang pertama adalah masuk ke Google Form dengan mengetikkan docs.google.com/forms di aplikasi web browser Google Chrome. Akan muncul berbagai jenis formulir online yang bisa diakses.
  2. Pilih salah satu model formulir yang paling sesuai dengan kebutuhan serta keinginan Anda. Jika Anda memilih formulir yang berjudul Kosong, maka akan muncul template yang paling sederhana. Ketikkan judul kuesioner online di bagian ‘Formulir tanpa judul’.
  3. Isi bagian ‘Deskripsi formulir’ dengan penjelasan dan pengantar singkat tentang kuesioner yang akan Anda buat ini. Setelah selesai mengisi kedua bagian tersebut, Anda bisa beralih ke bagian isian kuesioner yang ada di bagian bawah.
  4. Cara membuat kuesioner di Google Form berikutnya adalah membuat isi kuesioner di bagian ‘Pertanyaan tanpa judul’. Jangan lupa untuk memilih respons yang ingin diperoleh dari kuesioner tersebut. Tersedia pilihan kotak centang dan pilihan ganda untuk respon kuesioner.
  5. Di kanan bawah setiap pertanyaan yang Anda buat, ada token yang berjudul Wajib diisi. Jika Anda mengaktifkan token ini, maka responder tidak bisa melewati pertanyaan itu dan wajib mengisinya. Anda bisa mengaktifkannya di setiap pertanyaan kuesioner.

Kalau Anda sudah memasukkan semua pertanyaan beserta pilihan jawaban atau respon ke formulir online, formulir tersebut siap untuk dikirimkan dan diisi oleh setiap partisipan kuesioner. Bagaimana cara mengirimkannya ke para partisipan kuesioner?

Apa Itu Kuesioner, Tujuan, Jenis Hingga Cara Membuatnya - - Berita Info  Publik, Pendidikan Pelayanan Publik

Baca juga: Buka Rekening Bank Jago di Kredit Pintar, Prosesnya Gampang!

Cara Membuat Kuesioner di Google Form dan Membagikannya

Ada banyak cara untuk mengirimkan kuesioner yang sudah selesai dibuat ke banyak partisipan kuesioner. Misalnya, Anda bisa mengirimkannya melalui email atau berbagai media sosial seperti Twitter dan Facebook. Tinggal ikuti saja beberapa langkah mudah berikut ini.

  1. Anda perlu mengumpulkan kontak responden terlebih dahulu. Kontak responder tersebut bisa berupa nomor HP, alamat email, atau username akun media sosial responder. Setelah semua kontak responder berhasil terkumpul, klik tombol Kirim di kanan atas, dengan ikon pesawat.
  2. Jika kontak yang Anda kumpulkan berupa alamat email, klik pada ikon amplop untuk mengirimkan kuesioner melalui email. Pisahkan masing-masing alamat email yang akan dikirimi kuesioner dengan tanda koma.
  3. Tapi jika Anda telah menyelesaikan beberapa cara membuat kuesioner di Google Form di atas dan berencana mengirimkannya ke sebanyak mungkin orang tanpa perlu alamat email, klik ikon link untuk membagikan link kuesioner ke orang lain, lalu klik tombol Salin.
  4. Bagi yang ingin mengirimkan kuesioner melalui Twitter maupun Facebook, ada ikon Twitter dan Facebook yang tersedia dan bisa langsung dipilih saja untuk membagikan kuesioner tersebut ke kedua akun media sosial tersebut.
  5. Jika kuesioner akan dikirimkan via email, Anda perlu mengklik tombol Kirim yang ada di bagian kanan bawah halaman pengiriman kuesioner. Dan jika Anda akan mengirim kuesioner melalui media sosial, Anda harus melakukan login terlebih dahulu dengan akun Twitter atau Facebook.

Pastikan untuk mengikuti semua cara membuat kuesioner di Google Form dengan seksama dan mengirimkannya ke semua responder sesegera mungkin. Jangan lupa untuk memeriksa ulang semua pertanyaan dan jawabannya sebelum mengirimkannya ke para responder.

Memeriksa Jawaban yang Dikirimkan oleh Responder

Untuk mengecek respon yang diberikan oleh para responder, Anda bisa membuka kuesioner online yang sudah dibuat tadi. Tapi kali ini jangan buka bagian Pertanyaan, melainkan klik pada tab Jawaban. Halaman ini akan menampilkan jumlah jawaban dan jawaban apa saja yang diberikan.

Agar bisa melihat dan memeriksa jawaban dari para responder dengan jauh lebih mudah dan praktis, setelah mempelajari cara membuat kuesioner di Google Form, Anda juga perlu mempelajari cara menggunakan spreadsheet. Di bagian Google Form, ada icon spreadsheet berwarna hijau.

Dengan mengklik ikon tersebut, Google akan secara otomatis memindahkan Anda ke halaman spreadsheet dan menampilkan berbagai respon yang telah diberikan oleh semua responder. Anda bisa memantau dan memeriksa semuanya dengan leluasa di Google Spreadsheet.

Kuesioner adalah Instrumen untuk Mengumpulkan Data, Ketahui Jenis dan  Kelebihannya | merdeka.com

Baca juga: Susunan Surat Perjanjian Pinjam Uang dan Contohnya

Pahami Berbagai Kelebihan Google Form

Seperti yang sempat disinggung sebelumnya, ada banyak sekali aplikasi dan situs web yang bisa dipakai untuk membuat kuesioner secara online. Misalnya saja ada Typeform, SurveyMonkey, dan Survey Planet. Tapi Google Form jauh lebih disukai oleh banyak orang.

Mengapa banyak orang lebih suka mempelajari cara membuat kuesioner di Google Form daripada belajar menggunakan formulir online yang lainnya. Karena ada banyak keunggulan yang dibawa oleh Google Form, diantaranya meliputi:

  • Lebih mudah untuk digunakan

Google memang menyediakan berbagai aplikasi dan situs yang sangat mudah untuk dioperasikan. Selain itu, Google juga selalu menyediakan tutorial sehingga siapapun yang akan menggunakan aplikasi dari Google bisa mempelajarinya terlebih dahulu.

Agar Anda tidak kebingungan dalam menggunakan Google Form, pastikan untuk melihat video tutorial yang sudah tersedia. Dengan demikian, Anda pun bisa menciptakan formulir kuesioner dengan lebih cepat.

  • Kuesioner bisa dibagikan dengan mudah

Keunggulan lainnya tentu saja kemudahannya dalam mengirimkan kuesioner ke para calon responder. Anda bisa langsung memasukkan alamat email semua responder. Atau bahkan tinggal menyalin link kuesioner untuk kemudian dibagikan ke sebanyak mungkin orang.

Setelah mengikuti semua cara membuat kuesioner di Google Form, salin link kuesioner, lalu bagikan melalui media apapun. Anda bisa membagikannya via WhatsApp, Telegram, bahkan media sosial lainnya dengan sangat mudah.

10 Contoh Kuesioner Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif

Baca juga: Hindari Tempat Pinjam Uang Rentenir! Ini 7 Solusinya

  • Google Form bersifat open source

Formulir online dari Google ini termasuk dalam G-Suite. Hal ini berarti aplikasi ini bisa digunakan secara gratis tanpa harus membayar biaya apapun. Jadi siapapun boleh membuat formulir online atau kuesioner sebanyak mungkin tanpa mengkhawatirkan biaya pembuatannya.

Tapi kalau Anda membutuhkan dana untuk membuat survei tercetak selain survei online, unduh aplikasi Kredit Pintar. Kredit Pintar siap menyediakan dana pinjaman sesuai dengan kebutuhan Anda demi memenuhi berbagai keperluan, seperti misalnya membuat survei untuk menyelesaikan karya ilmiah.Unduh aplikasi Kredit Pintar sebelum atau sesudah mempelajari beberapa cara membuat kuesioner di Google Form di halaman ini.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
25 Apr 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download