Cara Melihat Harga Saham di IDX Website

14 Apr 2022 by Kredit Pintar., Last edit: 21 Sep 2022

Jika Anda masih baru dalam dunia saham, pahami cara melihat harga saham di IDX sehingga Anda bisa membeli saham dengan harga terbaik. Pembelian saham tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Anda perlu mempunyai pemahaman yang sangat lengkap terlebih dahulu.

Apa saja yang perlu dipahami sebelum membeli saham? Analisis fundamental dan teknikal perlu dipahami dengan baik. Kedua jenis analisis tersebut melibatkan harga saham yang masih berlaku di rentang waktu tertentu.

Cara Melihat Harga Saham di IDX

Ada banyak cara untuk mencari tahu harga saham, tapi kenapa harus mengutamakan IDX? IDX atau Bursa Efek Indonesia atau BEI adalah pusat perdagangan saham dimana seluruh transaksi jual beli saham dilakukan. BEI ibarat marketplace yang mempertemukan perusahaan dengan para investor.

Marketplace menjajakan produk atau barang dari banyak toko dengan harga dan keterangan yang lengkap dan jelas. Demikian juga dengan IDX, menunjukkan semua informasi tentang harga saham dengan lengkap serta jelas kepada publik. Anda harus memahami cara membaca harga saham.

Baca juga: Cara Mengatur Margin di Word dan Google Docs

Ini Dia Daftar Saham Kategori Blue Chip Di Bursa Saham Indonesia

Memeriksa Harga Saham Harian di IDX

Ada cara melihat harga saham di IDX yang bisa dilakukan untuk memeriksa harga harian saham. Cukup kunjungi situs web BEI untuk memeriksa harga saham harian tersebut. Ikuti semua langkah di bawah ini untuk mengecek harga saham harian di situs web resmi IDX.

  1. Buka halaman resmi IDX yaitu www.idx.co.id melalui aplikasi web browser apapun yang Anda miliki. Halaman resmi IDX bisa diakses dengan sangat mudah dengan menggunakan ponsel maupun komputer.
  2. Klik pada tab Data Pasar yang berada di baris paling atas. Beberapa menu akan terbuka ke bawah dan menampilkan semua informasi ringkasan. Di bagian menu Ringkasan Perdagangan, pilih submenu Ringkasan Saham.
  3. Cara melihat harga saham di IDX yang berikutnya adalah memilih tanggal yang ingin Anda periksa harga sahamnya. Ubah juga filter pencarian sesuai dengan jenis yang Anda inginkan. Misalnya, Anda bisa memilih Nama Perusahaan, Kode Saham, Nilai, atau filter yang lainnya.
  4. Klik pada tombol Cari kemudian Anda akan melihat keterangan rinci harga saham yang Anda inginkan dari semua emiten yang sudah terdaftar di BEI, sesuai dengan pengaturan filter yang Anda terapkan tadi.

Yang perlu dipahami tentang cara mengecek harga saham ini adalah harga yang ditunjukkan bukanlah harga real time. Cara melihat harga saham di IDX yang satu ini akan menunjukkan harga saham yang dipilih di tanggal tertentu, paling tidak 1 hari sebelum Anda melakukan pencarian.

Jika Anda ingin mencari tahu harga saham secara realtime, gunakan Google untuk menemukan hasilnya. Cukup ketikkan keyword saham lalu ketikkan kode emiten untuk menemukan harga saham realtime perusahaan tersebut.

Baca juga: Yuk, Belajar Dasar Kunci Gitar untuk Pemula

Tapi cara ini akan menunjukkan harga saham realtime satu emiten saja, bukan banyak emiten sekaligus seperti yang ditunjukkan oleh IDX.

Cara Mengetahui Naik Turunnya Harga Saham

Naik turunnya harga saham adalah bagian yang sangat penting dalam dunia saham. Sebagai pemegang saham, Anda perlu memahami informasi naik turunnya harga saham ini sehingga bisa melakukan analisis sebelum membeli saham dari perusahaan tertentu.

Harga saham dari tanggal tertentu bukan dasar yang kuat untuk membuat keputusan. Pahami cara melihat harga saham di IDX saat naik dan turun sehingga Anda bisa melihat apakah saham yang ingin Anda beli mengalami penurunan atau pertumbuhan.

Untuk bisa melihat pertumbuhan atau penurunan harga saham, Anda perlu memilih salah satu emiten atau perusahaan terlebih dahulu. Agar bisa memahami cara lengkapnya, pelajari semua langkahnya di bawah ini.

  1. Buka kembali halaman utama www.idx.co.id kemudian pilih tab Perusahaan Tercatat yang ada di baris paling atas. Lalu klik di menu Profil Perusahaan Tercatat. Pilih Saham di bagian Cari Berdasarkan agar proses pencarian bisa dilakukan dengan lebih mudah.
  2. Cara melihat harga saham di IDX berikutnya adalah mengetikkan kode emiten yang Anda inginkan di kolom Cari. Misalnya kalau Anda ingin memeriksa harga saham BCA, ketik BBCA lalu klik tombol Cari di bawah kolom tersebut.
  3. Setelah perusahaan yang Anda inginkan muncul, klik di bagian nama perusahaan tersebut sehingga muncul berbagai informasi terkait perusahaan tersebut. Lalu klik tab Info Perdagangan.
  4. Tabel akan muncul di layar dan menampilkan perubahan harga saham dari beberapa waktu yang lalu hingga pada waktu Anda melakukan pemeriksaan harga. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui apakah saham BBCA ini mengalami penurunan atau pertumbuhan.

Gunakan semua informasi tentang kenaikan dan penurunan harga tersebut untuk melakukan berbagai analisis sebelum Anda memutuskan untuk membeli saham dari suatu perusahaan. Meskipun bisa mengecek harga saham di Google, IDX jauh lebih unggul karena mampu menampilkan detail lengkap.

Cara Melihat Harga Saham di IDX Gabungan

Selain harga saham harian serta naik dan turunnya harga saham, Anda juga bisa memeriksa IHSG di IDX. Apa itu IHSG? IHSG merupakan singkatan untuk Indeks Harga Saham Gabungan yang di situs web IDX disebut sebagai Composite.

IHSG merupakan pergerakan rata-rata dari harga saham semua perusahaan yang terdaftar di BEI atau IDX. Dalam sehari, masing-masing saham akan memiliki berbagai pergerakan. Ada yang menurun, ada juga yang meningkat, bahkan ada yang tidak bergerak.

Bagaimana cara melihat harga saham di IDX, khususnya cara memeriksa IHSG? Caranya sangat mudah, Anda bisa langsung menemukan informasinya di halaman resmi IDX. Ikuti beberapa instruksi berikut ini.

  1. Jalankan aplikasi web browser lalu kunjungi lagi situs web www.idx.co,id. Halaman utamanya akan langsung menampilkan Ikhtisar Pasar tempat Anda bisa memeriksa Composite atau Indeks Gabungan.
  2. Periksa pergerakan IHSG di bagian Ikhtisar Pasar tersebut. Anda juga bisa mengubah jangka waktunya sehingga bisa memahami perubahan IHSG yang berlangsung selama suatu jangka waktu tertentu.

Anda wajib memahami semua cara untuk memeriksa harga saham langsung di situs web resmi BEI. Dengan begitu, Anda akan lebih sukses sebagai trader karena bisa memanfaatkan semua cara melihat harga saham di IDX untuk membuat analisa yang tepat dan mengambil keputusan yang terbaik.

Baca juga: Surat Keterangan Belum Menikah: Contoh dan Cara Buat

Mempersiapkan Diri untuk Bermain Saham

Situs web IDX memuat semua informasi yang dibutuhkan oleh setiap calon investor saham. Misalnya saja ada informasi lengkap mengenai saham teraktif dan informasi saham setiap hari dalam satu bulan yang bisa langsung Anda temukan di halaman utama situs web IDX atau BEI. Berita juga ditampilkan di halaman utama situs web ini. Pelajari semua berita dan informasinya agar Anda semakin siap untuk memasuki dunia saham.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download