Cara Cek IP Address dan Apa Saja Jenisnya?

12 Feb 2022 by Laruan, Last edit: 24 Feb 2022

IP address merupakan kependekan dari internet protocol address, yakni sederet angka yang mengidentifikasi suatu perangkat dalam sebuah network (jaringan). Apa fungsi dari IP address? Ip address berfungsi untuk menghubungkan koneksi antara perangkat yang mengirim dan menerima informasi melalui jaringan. Jadi, setiap perangkat pasti memiliki IP address untuk menghubungkannya dengan jaringan internet. Dan disini akan membahas cara cek IP address gadget kamu.

IP address berisi informasi lokasi yang mempermudah perangkat dalam melakukan komunikasi. Oleh karena itu, IP address menjadi bagian yang sangat penting dari sistem kerja internet. Sederet angka dalam IP address berisi satu set empat angka yang mana setiap angkanya berada dalam rentang 0 sampai dengan 255 (0.0.0.0 hingga 255.255.255.255). Contoh IP address misalnya 192.158.1.38.

Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, setiap perangkat memiliki satu set IP address untuk dapat terhubung dalam jaringan, termasuk perangkat yang kamu miliki di rumah. Jika kamu penasaran dan ingin mengetahui IP address yang mengidentifikasi perangkatmu, berikut merupakan panduan cara mengecek IP address yang mudah dan anti ribet. 

Baca juga: Ingin Pinjam Uang? Berikut Cara Mengajukan Pinjaman Uang Online BRI

Sekilas tentang Internet Protocol Access (IP Address)

Sederet angka dalam IP address tidak dikeluarkan secara sembarangan. Internet Assigned Numbers Authority (IANA) yang merupakan sebuah divisi bagian dari Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN), sebuah perusahaan asal Amerika yang membantu menjaga keamanan internet, secara sistematis memproduksi IP address.

Bagaimana cara kerja internet protocol address? Antara satu perangkat dengan perangkat lain dalam sistem komputer terintegrasi oleh satu bahasa yang disebut sebagai bahasa komputer/bahasa pemrograman. Bahasa ini berfungsi untuk memberikan perintah kepada suatu perangkat. Dengan bahasa inilah suatu perangkat melakukan komunikasi dengan perangkat lainnya.

Protokol internet bekerja dengan cara yang sama seperti bahasa pemrograman. Antara satu perangkat dengan perangkat lain yang terhubung saling menemukan, mengirim, dan bertukar informasi dengan protocol internet address.

IP address berkaitan dengan internet service provider (ISP). Dengan kata lain, ketika perangkat kamu sedang terhubung dengan jaringan internet di rumah, maka IP address ditentukan oleh ISP pribadi (rumah). Sebaliknya, jika perangkatmu terhubung dengan jaringan di kantor atau tempat-tempat lain, seperti kampus, wifi corner, dan lain-lain, maka IP address pada perangkat ditentukan oleh ISP tempat terkait.

Apakah hal tersebut berarti IP address dapat berubah-ubah? Jawabannya adalah, ya. IP address dapat berubah-ubah bergantung pada internet service provider (ISP) yang memberi perangkat kamu akses terhadap internet.

Jenis-Jenis Internet Protocol Address (IP Address)

Oleh karena sifatnya yang dapat berubah-ubah menyesuaikan internet service provider (ISP), internet protocol address (IP address) memiliki beberapa kategori yang dapat diklasifikasikan sebagai berikut. 

1. IP Address Konsumen

Paket layanan internet yang dimiliki oleh individu/suatu bisnis (IP address konsumen) memiliki dua jenis IP address, yakni IP address pribadi dan IP address publik. Hal yang membedakan keduanya ialah IP address pribadi berada di dalam jaringan, sedangkan IP address publik digunakan di luar jaringan.

2. IP Address Pribadi

Pada setiap perangkat yang terhubung dalam jaringan internet, seperti smartphone, laptop, komputer, hingga speaker, headset, TV, dan printer dengan kemampuan bluetooth, terdapat IP address pribadi. 

3. IP Address Publik

IP address publik diberikan kepada perangkat oleh internet service provider (ISP). Ketika terhubung dengan ISP publik, perangkat kita akan memiliki IP address-nya sendiri, akan tetapi IP address ini tergabung dalam IP address utama yang terkait dengan seluruh jaringan. IP address utama inilah yang disebut IP address publik. 

Terdapat dua jenis IP address publik, yaitu IP address dinamis dan IP address statis. IP address dinamis adalah protokol internet yang dapat berubah secara otomatis dan teratur yang secara berkala ditetapkan ulang dan dimasukkan kembali pada IP address lama ke dalam suatu kumpulan untuk digunakan dengan oleh pelanggan lain dengan tujuan penghematan maupun tujuan keamanan.

Sementara itu, IP address statis adalah internet protokol yang tetap konsisten dan tidak mengalami perubahan. Protokol internet ini biasanya digunakan oleh bisnis yang meng-host server mereka sendiri agar situs web dan alamat emailnya memiliki IP address yang statis. 

Baca juga: Cara Memperkuat Sinyal Wifi HP Anti Lemot

Cara Mengecek Internet Protocol Address (IP Address)

Setelah mengetahui pengertian dan informasi lainnya seputar internet protocol address (IP address), selanjutnya akan diuraikan terkait panduan untuk mengecek IP address, yakni sebagai berikut.

1. Cek Internet Protocol Address (IP Address) melalui Windows

IP address dapat dicek melalui Windows. Terdapat tiga cara yang dapat dilakukan untuk mengecek IP address melalui Windows, yaitu melalui network & internet settings, command prompt, dan control panel.

Langkah-langkah mengecek IP address melalui network & internet settings ialah sebagai berikut. Pertama-tama, tekan ikon WiFi pada pojok kanan bawah. Setelah itu, pilih menu network & internet settings kemudian klik properties. Layar akan menampilkan dashboard WiFi yang memuat informasi mengenai IP address.

Untuk mengecek IP address melalui command prompt, pertama-tama kamu perlu membuka command prompt yang dapat dilakukan dengan cara menekan Windows + R kemudian klik OK. Selanjutnya, ketik “ipconfig” pada jendela command prompt dan tekan enter. Tunggu beberapa waktu sampai jendela command prompt menampilkan IP configuration.

Sementara itu, untuk mengecek IP address melalui control panel, pertama-tama kamu perlu membuka dashboard control panel dengan cara klik start dan pilih menu control panel. Setelah itu, klik bagian “network and internet” kemudian pilih “network and sharing center”. Layar akan menampilkan dashboard WiFi status, kamu dapat memilih menu “details” dan jendela akan menampilkan informasi seputar IP address.

2. Cek Internet Protocol Address (IP Address) melalui Android

Selain melalui Windows, kamu juga dapat melakukan cek IP address melalui android. Langkah-langkah yang dapat kamu lakukan yakni pertama-tama, masuk pada menu pengaturan lalu pilih “connection”. Setelah itu klik WiFi kemudian pilih jaringan internet yang tersambung dengan perangkat hingga layar menampilkan informasi seputar IP address.

Kamu juga dapat mengecek IP address dengan cara masuk ke menu settings, kemudian pilih “about phone”. Layar smartphone akan menampilkan informasi seputar IP address setelah kamu meng-klik bagian status.

3. Cek Internet Protocol Address (IP Address) melalui Mac dan iOS

Bagi kamu pengguna Mac dan iOS, mengecek IP address dapat dilakukan dengan cara berikut.

Pertama, pada Mac, cek IP address dilakukan dengan membuka system preferences terlebih dahulu. Selanjutnya klik menu network sampai jendela memberikan informasi mengenai status dan network name. IP address tertera pada bagian bawah tulisan status connected.

Sementara pada iOS, cek IP address dilakukan dengan membuka menu settings kemudian klik WiFi. Setelah itu, pilih bagian “i” yang berada di bagian kanan koneksi WiFi yang sedang terhubung. IP address akan tertera pada detail Ipv4/Ipv6 address.

Nah itu tadi beberapa informasi seputar IP address dan cara mengeceknya. Semoga bermanfaat, ya! 

Baca juga: Yuk Coba 8 Game Offline Seru untuk Android dan iOS ini

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
24 Feb 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download