Tampil Modis dengan 5 Tutorial Hijab Segi Empat Anti Gagal

06 Sep 2022 by Kredit Pintar., Last edit: 08 Sep 2022

Hijab segi empat tidak pernah ketinggalan zaman meskipun muncul hijab-hijab model baru. Banyak tutorial hijab segi empat yang bisa disulap menjadi model modern. 

Tampil Modis dengan 5 Tutorial Hijab Segi Empat Anti Gagal

Hijab segi empat juga bisa membuat tampilan Anda tetap kekinian loh. Kreativitas memang menjadi andalan untuk membuat kreasi selalu modern. Seperti apa tutorial hijab segi empat terbaru yang kekinian banget! Simak di sini.

  1. Hijab Segi Empat dengan Pita

​​

Tampil Modis dengan 5 Tutorial Hijab Segi Empat Anti Gagal

Model hijab satu ini cocok digunakan untuk ke kantor atau acara-acara formal lainnya. Menciptakan tampilan rapi dan elegan dengan pita sebagai aksesorisnya. 

Apabila Anda ingin mencoba hijab model ini, Anda memerlukan bandana. Anda juga memerlukan dalaman hijab agar rambut tidak keluar, jarum pentul, dan jilbab berukuran besar, sekitar 130 x 130 cm. 

Jilbab yang berukuran besar tersebut dibutuhkan agar tampilan pita terlihat “on point”. Hijab berukuran kecil kurang menonjolkan tampilan pitanya. 

Tutorial hijab segi empat simple dengan model pita bisa Anda lakukan dengan langkah-langkah berikut.

  1. Pastikan kamu sudah menggunakan bandana. 
  2. Sampirkan jilbab ukuran 130×130 cm yang sudah kamu lipat menjadi segitiga ke kepalamu. 
  3. Sampirkan secara presisi, pastikan sisi kanan dan kirinya tidak ada yang panjang atau pendek sebelah. 
  4. Pasangkan jarum pentul di bawah dagu supaya tidak lepas. 
  5. Sampai di sini hijab segi empat sudah terpasang, tinggal membuat pita sebagai aksen gaya berhijab.
  6. Untuk membuat aksen pita, Anda bisa ambil kedua sisi kanan dan kiri hijab untuk dijadikan simpul. 
  7. Kain yang sudah dijadikan simpul tersebut, masing-masing ditekuk dan satukan satu sama lain supaya menjadi pita. 
  8. Selesai. 

Anda bisa tampil rapi dan manis dalam waktu bersamaan. 

Baca juga: Cara Membeli Baju Bekas dari Luar Negeri

  1. Hijab Segi Empat dengan Aksesoris Anting atau Bros
Tampil Modis dengan 5 Tutorial Hijab Segi Empat Anti Gagal

Tutorial hijab model ini Anda perlu menyediakan aksesoris seperti anting dan bros. Mungkin bros sudah sering Anda lihat sebagai aksesoris hijab. Lalu bagaimana dengan anting? 

Anda bisa loh memadupadankan model hijab dengan aksesoris seperti anting. BIsa juga yang memiliki bentuk kecil seperti mutiara, pompom atau yang berjuntai-juntai.

Kenakan hijab sesuai yang Anda inginkan. Apabila Anda ingin syar’i, bisa mencari tutorial hijab segi empat syar’i dan gunakan anting atau bros sebagai aksesoris. Sebaiknya pilih motif yang tidak terlalu ramai dan warnanya kalem agar tidak terlalu ramai.

Kenakan hijab atau model sesuai keinginan Anda. Setelah itu, layaknya mengenakan anting pada umumnya, Anda bisa mengenakan aksesoris anting di sebelah kanan dan kiri hijab, tepat di lokasi telingamu berada. Setelah anting terpasang, Anda siap pergi ke pesta atau perayaan lainnya.

Apabila Anda ingin menggunakan bros. Anda bisa menggunakan hijab ukuran 115×115 cm. Sampirkan hijab seperti biasa dan sisi kanan atau kiri hijab bisa Anda sampirkan ke bahu kemudian sematkan jarum pentul agar tidak lepas.

Sisi kiri hijab pelan-pelan dari bawah dagu tarik ke arah bahu kanan dan sematkan bros untuk mempercantik tampilan.

  1. Hijab Segi Empat dengan Dasi

Model hijab segi empat satu ini agak berbeda dengan sebelumnya yang menggunakan aksesoris atau pita untuk menambah kesan cantik. Tampilan hijab ini akan lebih mengandalkan keahlian lipat melipat kain untuk mendapatkan kesan menarik.

Sebaiknya gunakan hijab dengan bahan katun, voal, paris, atau satin. Bahan ini akan lebih mudah membentuk lipatan dan tidak kaku. Anda juga akan lebih rapi dan mudah ketika menambah akses dasi. 

Cara menyampirkan hijab untuk model ini tidak sama dengan model hijab yang menggunakan aksesoris atau pita. Saat menyampirkan hijab ke kepala, Anda perlu membuat salah satu sisi hijab lebih panjang, boleh sisi kanan atau sisi kiri. 

Setelah Anda sudah menyampirkan hijab ke kepala, rekatkan jarum pentul di bawah dagu. Perlahan-lahan bawa sisi hijab yang paling panjang ke belakang sampai kembali ke posisi depan, di bawah dagu.

Anda bisa menyatukan sisi hijab yang pendek dengan sisi hijab dari belakang dengan cara membuat simpul seperti dasi. Gaya hijab Anda akan terlihat luar biasa meskipun hanya menyematkan jarum pentul di bawah dagu.

  1. Hijab Segi Empat Casual Ikat Belakang

Anda yang tidak ingin tampil formal dan tidak memiliki aksesoris bisa mencoba model ini. Anda tetap bisa tampil modis dengan hijab segi empat dan memiliki kesan santai. 

Biasanya, gaya hijab ini banyak digunakan untuk kegiatan-kegiatan yang memerlukan pergerakan tinggi, seperti olahraga atau belanja. Tentu saja gaya hijab dengan banyak menggunakan aksesoris, terlalu banyak aksen pita di depan atau samping sangat tidak cocok.

Remaja putri yang sedang hangout dengan teman-temannya di cafe banyak yang menggunakan gaya hijab ini. Gaya hijab ini memang menjadi andalan bagi banyak perempuan karena sederhana dan simple. 

Apabila Anda ingin tampil dengan model ini, pastikan bahan hijab tidak kaku. Bahan hijab yang kaku akan membuat tampilan kurang optimal. Berikut tutorial hijab segi empat rapi casual ikat ke belakang.

  1. Sampirkan hijab segi empat ke kepalamu dengan kedua sisi sama panjang. 
  2. Angkat bagian belakang hijab ke atas. 
  3. Selagi hijab bagian belakang terangkat ke atas, bawa dua sisi depan hijab ke belakang secara silang. Sisi kanan ke kiri belakang, sisi kiri ke kanan belakang. 
  4. Setelah sisi kiri dan kanan kerudung bertemu di bagian belakang kepala, ikat kencang. Anda bisa mengikatnya sebanyak dua ikatan, tetapi jangan sampai mencekik leher. 
  5. Turunkan bagian belakang hijab yang dinaikkan tadi supaya bisa menutup ikatan hijab di belakang. 
  6. Selesai. 

Baca juga: Ternyata Ini Deretan Baju Termahal di Dunia

  1. Hijab Segi Empat Menutup Dada

Sumber: tutorial-kerudung-segi-empat-modis-dan-syari–211028b.jpg 

Aturan utama pada model hijab satu ini ialah harus mengenakan hijab ukuran besar, yaitu 150×150 cm. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti.

  1. Sampirkan hijab dengan sisi kiri lebih pendek dibandingkan sisi kanan. 
  2. Sematkan jarum pentul di bawah dagu. 
  3. Biarkan sisi kiri menjuntai di depan dada atau bisa Anda tarik ke pundak sebelah kiri. 
  4. Sisi kanan yang panjang bawa ke atas kepala lewat depan dada kemudian ke belakang kepala sebelah kiri. 
  5. Sematkan jarum pentul supaya hijab tidak lepas. Hijab segi empat menutup dada.
  6. Selesai.

Model hijab ini termasuk simple karena tidak terlalu membutuhkan lilitan. Sangat cocok untuk tampilan syar’i karena mampu menutupi bagian depan atau dada. 

Kesimpulan

Saat ini banyak ragam model hijab yang bisa membantu Anda menunjang penampilan. Pada acara formal mungkin Anda membutuhkan model yang sedikit memiliki aksen.

Apabila Anda hanya akan sekadar hangout, bisa menggunakan model simple tanpa banyak aksen. Model-model di atas bisa menjadi referensi penggunaan hijab agar tampilan Anda tidak membosankan. 

Kreasi menjadi salah satu cara Anda untuk bisa mendapatkan tampilan modis dan trendi. Tidak ada salahnya tutorial hijab segi empat Anda kreasikan kembali hingga membentuk model baru. Jadi, hijab segi empat tidak pernah jadul atau model kuno.

Baca juga: Ini Fashion Hack yang Mungkin Kamu Belum Tahu

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
08 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download