Ketahui Review Natasha Skin Care Sebelum Mencoba

12 Jan 2022 by Laruan, Last edit: 17 Jan 2022

Natasha skin care menjadi produk kecantikan yang dipercaya banyak orang. Kepercayaan konsumen terhadap Natasha skin care muncul karena banyak review yang mengatakan bahwa produk-produk Natasha cocok dan dapat mengatasi berbagai masalah kulit. Seperti kita tahu, bahwa masalah yang ada pada kulit wajah, tidak boleh sembarang diobati jika tidak meminta bantuan dari ahlinya.

Natasha – Skin Care

Profil Natasha Skin Care

Klinik kecantikan yang satu ini ternyata sudah berdiri sejak tahun 1999. Fokus untuk melayani berbagai masalah kulit wajah, Natasha skin care sudah memiliki ratusan cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Klink pertama Natasha skin care ada di Ponorogo, Jawa Timur dan seiring kesuksesannya, perlahan-lahan Natasha skin care membuka cabangnya di daerah lain.

Natasha skin care tidak akan meraih kesuksesannya apabila produk serta pelayanan yang diberikan tidak berkualitas. Produk-produk perawatan wajah yang dimiliki Natasha skin care terbukti ampuh menangani berbagai masalah kulit para konsumennya. Apalagi saat ini, sudah banyak orang, baik perempuan maupun laki-laki yang memperhatikan penampilan kulit wajahnya. 

Baca juga: Cara melembabkan kulit wajah

Perbedaan jenis kulit yang dimiliki setiap orang akan bergantung pada bagaimana perawatan kulit yang akan diberikan. Natasha skin care memberikan pelayanan dan perawatan terbaik untuk berbagai jenis kulit, sehingga perawatan yang diberikan akan tepat pada permasalahan yang dialami.

Layanan Perawatan Kulit Natasha Skin Care

Natasha skin care menyediakan perawatan kulit yang beragam. Lengkapnya perawatan yang diberikan, menambah daya tarik konsumen untuk tetap mempercayakan perawatan kulit di Natasha skin care. Beberapa layanan yang diberikan Natasha skin care, seperti facial, chemical peeling, microdermabrasi, laser, jeet peel, micro needle, injeksi antioksidan, botox, dan perawatan lainnya.

Terdapat tiga kategori perawatan di Natasha Skin Care, yakni remaja, pria, dan wanita. Pemisahan kategori tersebut akan berpengaruh pada bagaimana perawatan dilakukan. Jenis kulit pada remaja akan lebih banyak menggunakan produk alami, sementara pria dan wanita akan mengkombinasi produk alami dan teknologi-teknologi yang disesuaikan dengan jenis dan masalah kulit.

Keunggulan Natasha Skin Care

Sebagai salah satu pelopor klinik kecantikan di Indonesia, Natasha Skin Care memiliki keunggulan yang tidak dimiliki pesaingnya. Slogan “Nature Meets Technology”, Natasha skin care fokus memberikan pelayanan kepada konsumen dengan menerapkan bahan-bahan alami namun tetap diproses secara modern dengan teknologi yang canggih. 

Selain produk yang berkualitas, Natasha skin care memiliki tenaga-tenaga profesional yang terbaik. Tenaga profesional tentunya akan memberikan layanan yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan konsumennya, sehingga konsumen akan merasa puas dengan apa yang didapatkan. Jika berkaitan dengan perawatan apalagi perawatan kulit wajah, maka perawatan yang diberikan haruslah yang paling sesuai agar tidak mendapat efek samping yang berbahaya.

Review Natasha Skin Care

Mendapatkan perawatan terbaik pada kulit wajah adalah keinginan semua orang. Sebelum mempercayakan perawatan kulit pada sebuah klinik kecantikan, ada baiknya Anda mengetahui review yang diberikan konsumen pada klinik tersebut. Natasha skin care sudah dipercaya banyak konsumen dan mendapat banyak review positif, sehingga kepercayaan pada klinik yang satu  ini tidak diragukan lagi.

Review positif yang diberikan konsumen tentu berdasarkan pengalaman jujur yang dirasakan. Beberapa review Natasha Skin Care yang bisa Anda ketahui:

Review Perawatan Di Natasha Skin Care

Cabang yang dimiliki Natasha skin care tersebar di berbagai daerah, sehingga mudah untuk menjangkaunya. Pada awal datang ke klinik, konsumen disambut dengan petugas yang ramah, yang bersedia melayani konsumen sesuai kebutuhannya.  Setelah menjelaskan kebutuhan perawatan, konsumen akan dipersilahkan untuk menunggu hingga panggilan untuk melakukan perawatan.

Konsumen akan bertemu dengan dokter dan mengkonsultasikan keluhan atau masalah kulit yang dirasakan. Dokter akan memberi saran dan melakukan perawatan pada kulit wajah. Jika Anda memilih melakukan perawatan facial, maka Anda akan ditangani oleh ahlinya. Facial wajah yang dilakukan tidak berbeda dengan facial pada klinik lain yang akan meninggalkan bekas kemerahan pada sekitar permukaan wajah.

Jika Anda memilih untuk melakukan perawatan lain, seperti terapi wajah menggunakan infra merah. Alat yang digunakan di Natasha skin care sangat menunjang segala perawatan yang dibutuhkan konsumen. Alatnya lengkap dan berfungsi dengan baik, sehingga tak heran banyak konsumen yang merasa nyaman dengan setiap perawatan yang dipilih.

Review Produk Natasha Skin Care

Selain perawatan kulit wajah, Natasha juga menyediakan produk-produk perawatan kulit yang beragam. Konsumen memberikan review produk pembersih yang terdiri dari deep cleanser, milk cleanser, skin toner, dan sunscreen.

Natasha – Skin Care

Deep cleanser berguna untuk memutihkan membuat kulit tampak cerah bersinar. Produk ini tidak mengandung scrub, sehingga aman untuk penggunaan setiap hari. Tidak banyak busa yang dihasilkan dari produk facial wash deep cleanser dari Natasha skin care. Produk ini mengandung glycerin, potassium cocoate, sodium PCA, dan produk lainnya.

Milk cleanser sebagai pembersih memiliki tekstur yang cukup kental dengan warna putih seperti warna susu. Wangi yang dihasilkan tidak mengandung wangi buah-buahan atau ekstrak bunga seperti cleanser yang lain. Cleanser ini cukup bagus untuk membersihkan wajah dari kotoran, debu, hingga makeup.

Skin toner dari Natasha skin care memiliki wangi yang tidak terlalu kuat. Biasanya konsumen menggunakan toner untuk membersihkan bekas, namun produk ini dirasa kurang bersih dalam membersihkan bekas makeup. Kandungan potassium sorbate, ethylparaben, parfum, dan kandungan berkualitas lainnya.

Penggunaan beberapa produk tersebut memberikan efek signifikan pada kulit. Kulit wajah lebih lembab, putih, serta kulit tidak mengelupas. Efek yang dirasakan setiap orang yang menggunakan produk Natasha skin care mungkin akan berbeda. Sesuaikan kebutuhan perawatan kulit dengan perawatan dan produk Natasha Skin care yang paling cocok. 

Baca juga: Masker penghilang bekas jerawat

Harga Perawatan Natasha Skin Care

Bagi Anda yang tertarik melakukan perawatan di Natasha skin care, Anda perlu menyiapkan biaya dari Rp 80.000 hingga ratusan ribu, tergantung dari perawatan apa yang Anda pilih. Harga tersebut bisa dikatakan terjangkau, dibandingkan dengan perawatan berkualitas yang diberikan. Harga tertentu bisa berubah sesuai dengan perawatan apa saja yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Produk skin care Natasha skin care memiliki harga yang terjangkau, mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 150.000. Cukup terjangkau bukan?. Apalagi jika Anda masih remaja dan ingin mendapatkan produk berkualitas tapi terjangkau, Anda bisa memilih Natasha skin care.

Anda bisa menggunakan pinjaman dari Kredit Pintar untuk memenuhi kebutuhan perawatan wajah di Natasha skin care. Kredit Pintar sebagai pinjaman online terpercaya akan memberikan Anda pinjaman sesuai nominal yang dibutuhkan secara mudah dan cepat langsung masuk ke rekening Anda.

Tak perlu khawatir lagi untuk mendapat perawatan kulit terbaik yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Review dari para konsumen mengenai perawatan dan produk Natasha skin care, bisa dijadikan sebagai referensi. 

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
17 Jan 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download