Berikut Beberapa Cara Memakai Eyeliner Untuk Pemula

14 Mar 2022 by Laruan, Last edit: 21 Mar 2022

Setiap perempuan selalu ingin tampil cantik dengan menggunakan make up. Tidak heran mereka belajar menggunakan make up dari dasarnya. Sampai beberapa di antaranya mencari tau bagaimana cara memakai eyeliner. 

Baca juga 9 Produk Kosmetik Lokal Terbaik, Harga Terjangkau

Pemakaian eyeliner ini bisa membuat perempuan terlihat memiliki garis mata yang cantik. Bahkan, eyeliner sering menjadi andalan untuk mempercantik riasan mata.  Hanya saja memang kebanyakan orang mengeluhkan tentang cara penggunaan eyeliner yang cukup susah. 

Hanya saja, jika kamu bisa mengaplikasikan eyeliner dengan tepat sesuai bentuk mata, maka akan sangat mudah untuk dipelajari. Untuk mempelajari cara membuat eyeliner, maka kamu harus tau dulu jenis-jenis eyeliner-nya. Hal ini akan memudahkan kamu untuk memakai eyeliner. 

Beberapa macam eyeliner yang bisa ditemukan antara lain adalah pencil eyeliner, liquid pencil eyeliner, cake eyeliner, liquid eyeliner, dan gel eyeliner. Biasanya, para pemula lebih senang menggunakan pencil eyeliner, karena terbilang mudah untuk digunakan. 

Berikut ini, ada pembahasan singkat mengenai jenis dari eyeliner yang bisa kamu ketahui. 

Jenis-Jenis Eyeliner yang Bisa Menjadi Pilihan 

Jenis Pencil Eyeliner 

Jenis pertama adalah pencil eyeliner. Jenis yang satu ini merupakan jenis yang sangat populer di kalangan banyak orang. Pemakaiannya yang mudah tidak hanya membuat pemula ketagihan, tetapi untuk mereka yang sudah lama memakai make up pun memilih jenis ini karena lebih praktis. 

Selain cara memakai eyeliner pencil lebih mudah, ternyata juga tidak akan luber seperti liquid eyeliner atau jenis lainnya. Ketika kamu memutuskan untuk menggunakan jenis satu ini, maka harus membeli rautannya juga. 

Untuk menyingkirkan dan menghindari bakteri, maka pensil harus selalu diraut ketika akan digunakan. Untuk merautnya sendiri jangan sampai terlalu tajam. Sebab, bisa melukai kelopak mata dan justru bisa menyebabkan terluka. 

Jenis Liquid Eyeliner 

Selanjutnya, kamu juga bisa menemukan dan memakai jenis liquid eyeliner. Nah, untuk jenis yang satu ini tentu saja tidak asing di kalangan banyak orang. 

Liquid eyeliner biasanya dikemas dengan menggunakan botol kecil dan kuas tipis di dalamnya. Kuas ini biasanya runcing seperti pensil, sehingga mudah untuk digunakan.

Cara memakai eyeliner dengan menggunakan liquid eyeliner ini harus sedikit hati-hati. Sebab, bentuknya yang cair bisa meluber ke mana-mana. Terlebih untuk mereka yang masih belajar menggunakan jenis eyeliner ini. 

Selain itu, jenis liquid eyeliner juga membutuhkan waktu cukup lama untuk kering. Sehingga, ketika masih basah harus menutup mata terlebih dahulu. Jika tidak sengaja membuka mata, maka siap-siap eyeliner-nya akan berantakan mengenai kelopak mata atas. 

Baca juga Ingin Bibir Tidak Kering! Ini Cara Membuat Lip Scrub

Jenis Gel Eyeliner 

Jenis lain yang bisa ditemukan adalah gel eyeliner. Kalau jenis yang satu ini tintanya dikemas dalam sebuah wadah yang memiliki bentuk seperti wadah bedak. Untuk tintanya sendiri lebih kental dibandingkan dengan jenis eyeliner sebelumnya. 

Cara memakai eyeliner satu ini cukup mudah. Cukup menggunakan kuas tipis dan runcing saja. Pengaplikasiannya bisa langsung dari ujung ke ujung. 

Jenis Liquid Pencil Eyeliner

Kemudian, kamu juga bisa memilih menggunakan liquid pencil eyeliner. Untuk jenis yang satu ini hampir sama dengan liquid eyeliner. Hanya saja kuas dan kemasan menyatu seperti bentuk pensil. 

Biasanya, untuk jenis liquid pencil eyeliner ini memiliki kuas yang lebih tebal dibandingkan dengan liquid eyeliner. Hal ini akan membuat hasil penggunaan eyeliner jauh lebih tegas, tebal, dan dramatis. Nah, jenis ini juga akan cocok untuk pemula. 

Jenis Cake Eyeliner 

Terakhir, ada jenis cake eyeliner. Kalau jenis eyeliner satu ini memiliki kemasan sepeeti wadah bedak padat. Biasanya memang sering digunaksn oleh para professional. 

Untuk cara memakai eyeliner satu ini biasanya menggunakan kuas yang harus dibasahi terlebih dahulu. Hal ini dilakukan agar warna dari eyeliner bisa keluar dengan baik. Sehingga hasilnya pun akan lebih bagus lagi. 

Cara Memakai Eyeliner Untuk Para Pemula 

Mengaplikasikan Bentuk Eyeliner Sesuai dengan Bentuk Mata 

Untuk bisa menghasilkan bentuk riasan yang cantik, maka kamu harus memperhatikan bentuk mata terlebih dahulu. Kamu tidak bisa mengaplikasikan eyeliner sama persis dengan apa yang ditonton. Sebab, bisa saja bentuk matanya berbeda dan memerlukan tindakan yang berbeda pula. 

Jika ternyata bentuk matanya tidak terlalu beda dengan kamu, maka cara memakai eyeliner yang cocok adalah dengan mengaplikasikan sesuai dengan bentuk matanya. Kamu bisa membuat garis tipis, atau garis tebal untuk mempertajam penampilan. 

Dongakkan Kepala Sedikit Ketika Akan Mengaplikasikan Eyeliner

Untuk membuat hasil yang lebih baik, maka kamu bisa mendongakkan kepala sedikit ketika akan menggunakan eyeliner. Hal ini dilakukan agar kamu bisa tau bagaimana bentuk eyeliner-nya. Apakah sudah sesuai atau tidak. 

Cara memakai eyeliner dengan mendongakkan kepala ini membuat kamu bisa mengaplikasikan eyeliner dengan lebih baik. Selain itu, hasilnya pun lebih terlihat dan mudah untuk mengoreksinya jika ternyata salah satu mata memiliki eyeliner yang kurang memuaskan. 

Menggunakan Pencil Eyeliner 

Seperti yang sudah disinggung di atas, penggunaan pencil eyeliner bisa menjadi alternatif karena memang tidak terlalu sulit untuk menggunakannya. Sesuai dengan namanya, maka bentuk dari eyeliner ini adalah pensil dengan ujung yang runcing dan lembut. 

Menariknya, penggunaan pencil eyeliner ini tidak akan membuat eyeliner meluber ketika salah. Sebab memang biasanya sudah sangat mudah untuk digunakan. Bisa dikatakan bahwa menggunakan pencil eyeliner sangat mudah dan praktis. 

Memposisikan Diri yang Nyaman 

Cara memakai eyeliner memang tidak sembarangan. Kamu juga perlu memposisikan diri senyaman mungkin. Jangan sampai hal ini tidak diperhatikan. Sebab, akan menghasilkan tampilan yang tidak diinginkan. 

Untuk memakai eyeliner, ada baiknya posisi kamu adalah terduduk. Letakkanlah tangan pada meja yang stabil. Hal ini dilakukan agar tidak bergoyang dan tentunya bisa meminimalisir kesalahan yang tidak pernah diinginkan. 

Membuat Titik atau Garis-Garis 

Kemudian, kamu juga bisa membuat titik-titik atau garis. Biasanya, hal ini dilakukan untuk menghindari ketebalan yang berbeda antara mata kanan dan kiri. Caranya juga sangat mudah, cukup membuat garis atau titik-titik pada kelopak mata. 

Setelah dirasa cukup, kamu bisa menebalkannya sesuai dengan keinginan. Cara memakai eyeliner memang sangat mudah ketika menggunakan cara ini. Sebab, kamu bisa dengan mudah mengontrol ketebalannya dengan cukup baik. 

Dengan Sekali Usap 

Biasanya, eyeliner yang digunakan tidak sekali usap, atau berkali-kali pada kelopak mata membuat hasilnya jauh tidak baik. Nah, penggunaan eyeliner yang sekali usap ini akan membuat hasilnya merata. 

Kamu tidak perlu khawatir mengenai ketebalan yang berbeda. Sebab, ketika sekali usap, maka tidak akan ada bagian yang mendapat eyeliner lebih banyak. Jika kamu merasa hasilnya masih kurang tebal, maka bisa langsung mengusapkan eyeliner lagi dari ujung ke ujung. Nah itulah beberapa cara memakai eyeliner yang perlu diketahui. 

Baca juga Ini Keunggulan Dari Wardah Matte Lipstick

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terbesar dan diawasi oleh OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog kredit pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Mar 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download