Rekomendasi PS5 Games Terbaik Tahun 2022

06 Feb 2022 by Laruan, Last edit: 22 Feb 2022

PS5 adalah salah satu game console yang hingga sekarang masih diincar. Apalagi memang pada saat perilisan sudah banyak sekali yang menantikan game console yang satu ini. Bagi Sobat Pintar yang sedang mencari PS5 Games, maka di bawah ini akan ada beberapa rekomendasi dari gamenya. Jadi, ikuti terus ulasannya. 

Baca juga: Ghensin Impacts Tips untuk Permainan yang Lebih Fun | Kredit Pintar

PS5 sendiri dikenal sebagai game console terbaik pada saat ini. Mempunyai banyak sekali kelebihan dan mampu menghasilkan game resolusi yang bagus, PS5 telah membuktikan bahwa produk mereka tidak abal-abal. Bahkan game yang disediakan sendiri sangatlah banyak. Dimana berikut ini rekomendasinya: 

1. Deathloop

Game terbaik dari PS5 yang pertama adalah Deathloop, dimana PS5 games yang satu ini sendiri adalah mengangkat tema genre petualangan. Dalam game ini Sobat Pintar akan bermain tembak-tembakan yang tentu saja akan sangat seru. 

Untuk memainkan game Deathloop, Sobat Pintar harus membelinya. Pada awal kemunculannya, game ini mempunyai harga sekitar $60 US, tapi sekarang harganya sudah turun menjadi sekitar $40 saja. Kalau dirupiahkan harga game ini sekitar 570 ribuan. Dengan harga tersebut Sobat Pintar sudah pasti akan puas dengan jalan permainan dan juga desain grafisnya. 

2. Returnal 

Returnal merupakan PS5 games dengan genre aksi. Sobat Pintar akan menembak orang ketiga yang sangat-sangat sulit. Sobat Pintar tidak akan bisa berhenti dengan cepat ketika akan memainkan game yang satu ini. 

Apalagi dengan adanya desain grafis yang mendukung, Sobat Pintar bisa mencoba agar bisa mengalahkan musuh dan menghindari berbagai gelombang peluru. Dalam permainan ini, Sobat Pintar akan mendapatkan banyak sekali pengetahuan serta senjata yang akan membantu untuk bisa terus maju mengalahkan musuh. 

Uniknya, dalam game Returnal ini, Sobat Pintar akan ditemani dengan backsound yang memiliki nada yang mirip dengan film horor. Sobat Pintar pun bisa merasakan ketegangan selama Sobat Pintar memainkan seluruh game yang ada. Jadi, jangan sampai melewatkan game yang satu ini. 

3. Spiderman Miles Morales 

Banyak sekali penggemar dari PS5 yang menantikan game Spiderman Miles Morales ini. Padahal kenyataannya, game ini sendiri sudah dirilis di seri PS4, tapi untuk yang kali ini memang diberikan desain grafis yang lebih ciamik lagi. Sehingga Sobat Pintar pun tidak akan pernah bosan untuk terus memainkannya. 

Hal paling menarik dari game yang satu ini adalah telah tersedia beberapa fitur baru yang sudah mendukung untuk Controller Dual Sense. Sehingga Sobat Pintar pun akan mendapatkan pengalaman yang berbeda selama memainkan game yang satu ini. Bahkan Sobat Pintar bisa saja ketagihan akan keseruan dari game play yang ada. 

Baca juga: Cara Jualan Diamond FF Praktis dan Menguntungkan | Kredit Pintar

4. Astro’s Playroom 

Pernah dirilis di PS4, salah satu PS5 games ini pernah dirilis dengan nama lain yaitu The Playroom. Kemudian di PS5, namanya berubah menjadi Astro’s Playroom. Dalam game ini \ Sobat Pintar akan merasakan keseruan bermain bersama dengan Astro. 

Dari tampilannya yang sangat luar biasa, Sobat Pintar akan merasakan pengalaman berbeda dengan bermain dalam dunia si Astro. Sobat Pintar sudah pasti akan jatuh cinta dengan karakter dan juga jalan permainannya. 

5. Bugsnax 

Jika mencari PS5 games yang memiliki tema petualangan dari pulau ke pulau, Sobat Pintar bisa memainkan Bugsnax ini. Dalam game yang satu ini Sobat Pintar akan bertemu berbagai macam karakter serangga tapi memiliki rupa seperti makanan. Kemudian, akan ada seorang jurnalis yang akhirnya masuk ke pulau Snaktooth. 

Dalam game ini tidak hanya menyajikan satu karakter, tapi ada beberapa karakter lain yang bernama Elizabert Megafic yang merupakan seorang penjelajah pulau. Selain bertemu dengannya, Sobat Pintar juga akan bertemu dengan beberapa penduduk lokal. Sehingga akhirnya Sobat Pintar akan mengetahui beberapa rahasia dari pulau Snaktooth ini. 

Selama memainkan game yang satu ini, Sobat Pintar akan dimanjakan dengan grafis desain yang luar biasa. Sobat Pintar pun tidak akan pernah bosan ketika memainkan game ini, apalagi gameplaynya juga sangat menarik dan benar-benar seperti menjelajahi pulau fantasi. 

6. Sackboy: A Big Adventure

Dalam PS5 games yang satu ini akan ada banyak sekali pengalaman baru yang bisa  dirasakan. Mengusung tema action, Sobat Pintar pun akan diajak untuk memecahkan berbagai macam teka-teki yang ada. 

Ketika memainkan game ini, Sobat Pintar akan menjadi Sackboy yang harus segera menyelamatkan kampung halamannya dari sang musuh yaitu Vex. Ia harus bisa melepaskan cengkraman Vex dari Craftworld. 

Secara keseluruhan, Sobat Pintar sendiri akan menikmati berbagai pengalaman seru. Apalagi dengan dukungan akan desain grafisnya yang semakin baik. Sudah pasti Sobat Pintar tidak akan pernah merasa bosan akan seluruh game play yang disajikan. 

7. Assassin’s Creed: Valhalla 

Game yang mempunyai tema RPG Action ini sendiri sangatlah menarik untuk dimainkan. Apalagi dengan konsep game yang tidak biasa dan juga sangat menyenangkan sekali sepanjang Sobat Pintar memainkannya. 

Assassin’s Creed mengangkat tema pada tahu 870-an. Dimana pada saat itu sedang terjadi musim dingin yang sangat panjang dan seluruh bagian negara Norwegia tengah mengalami kekurangan sumber daya. Secara garis besar, game ini punya jalan cerita yang sangat seru dan menegangkan. Karena Sobat Pintar harus bisa bertahan hidup di tengah kesulitan yang ada. 

Baca juga: Ayo Intip Platform Live Streaming Game Indonesia | Kredit Pintar

8. Watch Dogs Legion

Dari namanya sudah terlihat bahwa dalam game ini menghadirkan karakter anjing yang menjalani kehidupan layaknya seorang manusia. Tidak seperti seri sebelumnya, dalam game ini mengangkat tema kota London. Selama bermain dalam game ini sendiri, Sobat Pintar bisa merekrut berbagai karakter NPC yang sekiranya mempunyai kemampuan yang dibutuhkan. 

Tidak hanya dari segi gameplay saja yang sangat menarik, tapi juga dari segi desain grafisnya yang juga semakin terlihat membaik. Sehingga ketika Sobat Pintar memainkan game ini pun akan merasakan perbedaan dengan seri sebelumnya. 

9. Demon’s Souls 

Rekomendasi game PS5 terakhir adalah Demon’s Souls. Game yang satu ini diproduksi oleh Bluepoint Games yang berkolaborasi dengan SIE Japan Studio. Dimana seharusnya game tersebut diluncurkan untuk PS3 di tahun 2009. Namun, untuk seri yang satu ini sendiri pun Sobat Pintar akan merasakan pengalaman yang sangat berbeda. 

Karena banyak sekali pembaharuan yang membuat game ini juga semakin seru, baik secara mekanisme hingga desain grafisnya. Bahkan untuk item yang disediakan juga semakin beragam, mulai dari senjata, ramuan hingga armor yang memiliki kemampuan ekstra yang keren. 

Demikianlah beberapa rekomendasi PS5 games yang wajib sekali Sobat Pintar mainkan. Sobat Pintar akan mendapatkan banyak sekali pengalaman berbeda yang seru dan menarik.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
22 Feb 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download