Kenali 5 Cara Investasi Emas Beserta Keuntungan dan Kerugiannya

10 Jun 2021 by kreditpintar, Last edit: 25 Aug 2022

Macam-macam tips orang dalam mengelola keuangannya. Ada yang memutuskan untuk menabung untuk simpanan. Namun, tidak sedikit juga yang memilih menginvestasikan uangnya, seperti pendanaan emas. Mau tau lebih dalam tentang salah satu jenis investasi paling diminati, investasi emas? Berikut ulasan selengkapnya

Cara Investasi Emas

1. Buat Perencanaan Dan Tujuan

Cara memulai pendanaan emas pertama adalah lakukan dulu perencanaan yang matang. Mulai dari tetapkan tujuan investasi. Jangan hanya nanti beli emas lalu disimpan, dan dijual jika butuh uang. Paling tepat adalah tetapkan dulu tujuannya, apakah investasi untuk keperluan biaya nikah, dana pendidikan, berhaji, atau yang lain.

Menetapkan tujuan seperti ini sangat diperlukan. Sebab dengan begitu, Sobat Pintar bisa mulai menghitung berapa sebaiknya emas harus dikumpulkan. Setidaknya sampai tujuan yang diinginkan tercapai. Sehingga investasi jadi lebih efektif dan efisien.

2. Ketahui Kemampuan Finansial Yang Dimiliki

Investasi dalam bentuk emas juga harus memperhatikan kemampuan finansial. Setidaknya setiap bulan sudah ada surplus sehingga bisa aman memulai investasi. Tidak masalah sebenarnya investasi bentuk emas dengan dana dari berhutang. Tapi pastikan dulu kesanggupan untuk membayar cicilan hutang tersebut. Jika memungkinkan tidak masalah untuk memulainya segera.

3. Perhatikan Waktu Investasi Yang Tepat

Pendanaan emas pun tidak boleh asal-asalan. Harus pandai mengatur waktu yang tepat supaya tidak malah merugikan. Sobat Pintar harus rajin memantau harga pasaran emas terkini. Bila perlu pelajari juga tentang tren pergerakan harga emas pasaran.

Dengan begitu, Sobat Pintar bisa tepat memilih waktu, kapan harus membeli atau menjual emas. Beli emas saat harganya cenderung turun. Segera jual ketika mendapati harga emas naik. Selain itu, ada baiknya melakukan investasi dalam bentuk emas ini dalam kurun waktu lebih dari 5 tahun untuk mendapatkan manfaat optimal.

4. Pilih Jenis Emas Yang Sesuai

Emas itu bermacam-macam jenisnya. Ketika Sobat Pintar memulai untuk berinvestasi, ada baiknya pilih jenis emas yang sesuai. Biasanya pemula lebih cocok berinvestasi dalam bentuk logam mulia. Investasi logam mulia ini sangat menguntungkan dan cocok dipergunakan untuk simpanan masa depan.

Kelebihan lainnya adalah logam mulia cenderung punya harga jual yang tinggi dibandingkan dengan perhiasan emas. Pasalnya, perhiasan emas ini harga jualnya selalu dipotong oleh banyak biaya. Seperti biaya pembuatan, model, depresiasi, dan masih banyak lagi.

5. Simpan Emas Di Tempat Yang Aman

Langkah pendanaan emas selanjutnya adalah Sobat Pintar juga harus perhatikan tentang tempat yang cocok untuk menyimpan emas ketika ingin berinvestasi. Pasalnya, emas yang disimpan bertahun-tahun berpotensi hilang. Sobat Pintar perlu memilih untuk menyimpan emas pada brankas rumah, atau semacam SDB (safe deposite box). Biasanya SDB ini disediakan oleh beberapa bank.

Keuntungan Investasi Emas yang Bisa Sobat Pintar Dapatkan

1. Mudah Dicairkan 

Keunggulan pertama ketika Sobat Pintar memutuskan untuk investasi dalam bentuk emas adalah, barang tersebut punya kecenderungan mudah dicairkan. Coba pikirkan investasi lain, pasti tidak akan mudah diambil sewaktu-waktu. Seperti deposito misalnya, Sobat Pintar hanya bisa klaim pada waktu tertentu saja atau setidaknya sudah ditetapkan.

Kalau investasi logam mulia atau emas ini tentu berbeda. Sobat Pintar akan lebih leluasa untuk mencairkannya dalam bentuk uang tunai. Caranya juga relatif mudah, dengan tidak membutuhkan banyak waktu. Investasi ini jelas lebih flexible daripada jenis investasi lainnya.

2. Bebas Pajak

Keunggulan investasi logam mulia atau emas lainnya adalah bebas pajak. Beda dengan saat Sobat Pintar melakukan investasi saham, di mana para pemegang saham tidak lantas langsung bisa menikmati profit perusahaan tersebut. Masih harus dikurangi dengan biaya pajak, sehingga jumlahnya tidak utuh.

Ditambah lagi, profit saham tersebut tidak bisa Sobat Pintar cairkan langsung menjadi uang tunai biasanya. Kemungkinan besar, profit saham tersebut akan diberikan pada Sobat Pintar dalam bentuk tambahan lembar saham saja.

3. Dapat Melindungi Kekayaan

Kecenderungan harga emas ini akan selalu naik setiap tahunnya. Itulah alasan mengapa investasi ini dapat melindungi kekayaan. Pasalnya, harga yang cenderung naik, membuat investor kemungkinan besar akan mendapatkan lebih banyak profit apabila ingin menjual emasnya.

4. Tidak Perlu Investasi Dalam Jumlah Besar

Sobat Pintar juga tidak harus memulai investasi dalam jumlah besar. Cukup beli saja beberapa perhiasan sudah cukup. Selain menjadi barang investasi, perhiasan juga bisa Sobat Pintar jadikan untuk aksesoris sehingga lebih bergaya. Jadi, tidak ada salahnya untuk mencoba investasi ini.

Kerugian Investasi Emas 

1. Risiko Hilang

Kerugian dari investasi dalam bentuk emas adalah resiko kehilangan cenderung cukup tinggi. Terutama bagi Sobat Pintar yang lebih memilih investasi perhiasan dan biasanya dipergunakan dalam keseharian. Misalnya perhiasan Sobat Pintar tersebut dilirik oleh pencuri di jalan. Bisa juga rumah Sobat Pintar didatangi perampok tiba-tiba.

Tapi, resiko ini sebenarnya bisa dihindari. Sobat Pintar bisa menyewa SDB yang biasanya disediakan oleh bank. Sehingga emas yang disimpan cukup aman. Sobat Pintar pun bisa mengusahakan untuk tidak menggunakan perhiasan di tempat-tempat yang rawan keramaian dan memicu tindak kejahatan.

2. Harga Fluktuatif

Meskipun sering dikatakan emas cenderung mengalami kenaikan harga, nyatanya itu tidak terjadi setiap hari. Artinya memakan waktu beberapa tahun. Pada masa-masa tertentu emas juga kadang mengalami penurunan harga. Kenaikan atau penurunan tiba-tiba tersebut, sering membuat investor merasa sulit menghitung nilai investasi di masa mendatang. Ini juga merupakan salah satu kerugian menggunakan emas sebagai pilihan investasi.

3. Punya Dampak Kecil Terhadap Ekonomi Riil

Faktanya, investasi dalam bentuk emas ini tidak akan memberikan perubahan berarti ada sektor ekonomi riil. Pasalnya profit investasi tersebut hanya bisa dipergunakan untuk keperluan pribadi investor sendiri. Lain dengan investasi saham, yang keuntungannya bisa diputar kembali untuk tambahan modal sehingga di era mendatang dapat menghasilkan profit lebih besar.

4. Merupakan Investasi Jangka Panjang

Bagi Sobat Pintar yang ingin berinvestasi dan bisa mendatangkan profit dalam waktu cepat, tidak disarankan menggunakan emas sebagai pilihan. Harga emas yang fluktuatif tentu tidak akan bisa menjamin Sobat Pintar mendapatkan profit dalam jumlah besar dalam waktu singkat. Bahkan nilai tukar rupiah juga salah satu faktor fluktuasi harga emas di pasaran.

5. Solusi Jika Tidak Ada Dana Untuk Pendanaan emas

Menggunakan emas untuk media berinvestasi bisa Sobat Pintar mulai dari sekarang. Tidak perlu bingung jika belum ada dana yang cukup untuk beli emas. Coba saja dengan ajukan pinjaman pada aplikasi Kredit Pintar. Mengajukan pinjaman pada Kredit Pintar banyak sekali keuntungannya.

Sobat Pintar tidak akan dikenakan syarat aneh-aneh. Selain itu, dijamin aman karena sudah terdaftar pada OJK. Sobat Pintar tidak perlu takut tertipu atau segala kemungkinan buruk lainnya. Sudah banyak orang yang merasa puas dengan pelayanan aplikasi pinjaman online tersebut. 

Bunga pinjamannya juga rendah sehingga pasti tidak akan terlalu memberatkan Sobat Pintar. Lagipula pinjam uang di sana akan dijamin langsung cair. Sobat Pintar butuh tempat pinjaman dana langsung cair jika ingin membeli emas untuk investasi. Tunggu apalagi, coba investasi emas dan raih keuntungannya.

25 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download