Spesifikasi, Review, dan Harga Poco F3 Terbaru

29 Jun 2023 by kreditpintar, Last edit: 03 Jul 2023

Poco boleh jadi tergolong merek yang baru di industri smartphone. Akan tetapi, keunggulan dari merek satu ini bisa diadu dengan merek lain di kelasnya. Seperti halnya dalam seri F3 ini, Poco semakin membuktikan jika harga yang bersahabat tidak akan mengurangi standar spesifikasi yang ditawarkan. Terjangkaunya harga Poco F3 membuat kebanyakan orang mulai melirik smartphone satu ini.

harga poco f3

Lantas, berapa sebenarnya harga Poco F3 terbaru di Indonesia? Benarkah harga tersebut sudah sepadan dengan spek yang akan didapatkan? Yuk intip spesifikasi, review, dan harga Poco F3 terbaru di tahun 2023 lewat ulasan di bawah ini. 

Baca juga: Harga Hp Poco F4 GT dan Spesifikasi Lengkapnya

Spesifikasi Poco F3

Spesifikasi Poco F3 disebut-sebut setara dengan ponsel flagship lainnya. Uniknya, meski memiliki spek tingkat dewa, harga Poco F3 masih cukup bersahabat di kantong masyarakat Indonesia. Tetapi, sebelum mengetahui harga terbarunya, inilah beberapa spesifikasi penting dari Poco F3 yang bisa Anda jadikan acuan untuk menilai kualitasnya. 

Spesifikasi Poco F3
Nama SmartphonePoco F3
Tahun Pertama RilisMaret 2021
Berat196 gram (g)
ChipsetQualcomm SM8250-AC Snapdragon 870 5G, 7 nm
ProsesorOcta-core (1×3.2 GHz Kryo 585 & 3×2.42 GHz Kryo 585 & 4×1.80 GHz Kryo 585)
Jenis Layar dan Ukuran LayarLayar sentuh kapasitif AMOLED, 120Hz, HDR10+
Ukuran Layar6.67 inci
Resolusi Layar1080 x 2400 pixel
RAM6/8 GB
Memori Internal128/256 GB
Kamera Depan20 MP
Kamera Belakang48 MP (wide), 8 MP (ultra-wide), 5 MP (makro)
Bluetooth5.1, A2DP, LE
Baterai4520 mAh, fast charging 33W, 100% dalam waktu 52 menitPower Delivery 3.0, Quick Charge 3+
USBUSB Type-C 2.0, USB On-The-Go
SensorFingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass, dan spektrum warna

Review Poco F3

Kebutuhan masyarakat saat ini yang tidak bisa dilepaskan dari smartphone, membuat banyak merek ponsel ingin menghadirkan kualitas terbaiknya. Begitu juga dengan Poco yang ingin menghadirkan fitur terbaik melalui Poco F3. Namun, berbeda dengan merek lain, harga Poco F3 dipatok lebih bersahabat dengan fitur desain, prosesor, kamera, konektivitas, dan baterai yang setara dengan kelas flagship. Di bawah ini Anda bisa menyimak lebih lanjut seperti apakah keunggulan dari Poco F3 ini.  

1. Desain dan Layar Poco F3

Untuk menjadi yang terbaik di antara yang terbaik, Poco F3 menghadirkan desain yang tidak nanggung-nanggung. Pada bagian bodi depan dan belakangnya, Poco F3 menggunakan panel kaca yang dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 5. Panel kaca tersebut akan memberikan kesan yang mewah. Panel kaca memang bisa membuat bagian bodi jadi gampang kotor, tetapi juga lebih mudah untuk dibersihkan. Dimensi ponsel dibuat dengan ukuran 163,7 x 76,4 x 7,8 mm dan bobotnya sebesar 196 gram. Ukuran dan bobot ini membuat Poco F3 lebih nyaman untuk dibawa kemana saja. Dari segi layarnya, Poco F3 sudah dibekali dengan layar Dynamic AMOLED DotDisplay yang akan menjamin kejernihan layar. 

Belum lagi ukuran layarnya yang mencapai 6,67 dan resolusi FullHD+ akan membuat Anda lebih betah menonton film maupun aktivitas gaming. Poco F3 tersedia dengan tiga pilihan warna yang menarik yaitu arctic white, deep blue ocean, dan night black

harga poco f3

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Xiaomi Poco M3

2. Prosesor dan Dapur Pacu Poco F3

Mendapat sebutan sebagai smartphone flagship killer, Poco F3 membenamkan chipset Snapdragon 870 5G yang bisa bekerja dalam mempercepat sistem. Selain itu, hal yang membuat chipset tersebut istimewa tidak lain karena ini termasuk generasi terbaru fabrikasi 7Nm. Tidak hanya itu saja, sistem operasional dari Poco F3 sudah mengusung OS Android 11. Dukungan MIUI 12.5 for POCO juga akan menambah fitur-fitur ponsel yang lebih ringan, tetapi tetap bernilai fungsional bagi pengguna. 

Lalu, terkait dengan dapur pacunya, Poco F3 didukung dengan RAM kapasitas 6 dan 8GB dengan ruangan penyimpanan internal yang lega mencapai 256GB. Sistem grafis yang tinggi juga membuatnya kompatibel dengan berbagai layanan game dan video. 

3. Kamera Poco F3

Fitur kamera di HP Poco F3 memiliki kualitas dan resolusi yang tidak kalah handal. Pada bagian kamera belakang, Poco F menghadirkan triple camera dengan masing-masing resolusi 48MP + 8M + 2MP. Dengan resolusi tersebut, Anda bisa memotret dan menghasilkan video hingga 4K. Hasil foto dan video dipastikan akan stabil karena Poco F3 turut menyematkan fitur gyro-EIS untuk penstabilan gambar. Kemudian, untuk kamera bagian depan, Poco F3 memberikan kamera dengan resolusi 20MP. Anda bisa menghasilkan foto dengan hasil yang jernih dan tentunya memiliki fokus yang baik. 

4. Konektivitas Poco F3

harga poco f3

Performa konektivitas Poco F3 pun tergolong unggul dan memiliki tingkat fungsionalitas tinggi. Apalagi Poco F3 sudah dibekali dengan dukungan akses 5G untuk kecepatan akses internet yang lebih cepat. Selain itu, ada pula sistem koneksi jarak dekat seperti infrared, koneksi NF, USB Type C, dan Bluetooth 5.1. Namun, Poco F3 tidak lagi menghadirkan lubang kabel headset sehingga untuk mendengarkan musik, Anda harus menggunakan tipe headset Bluetooth. 

Baca juga: Ingin Beli HP? Yuk Simak Harga dan Spesifikasi Xiaomi Poco X3 NFC

5. Kapasitas Baterai Poco F3

Salah satu aspek yang jadi perhatian banyak pengguna ponsel saat memilih ponsel adalah kapasitas baterainya. Dalam hal ini, Poco menghadirkan mekanisme baterai Li-Po yang bisa memiliki kemampuan suplai daya yang maksimal. Daya baterai berkapasitas 4250 mAh yang bisa membuat aktivitas seharian Anda tidak terganggu. Satu lagi, fitur fast charging juga dihadirkan yang memungkinkan pengisian daya penuh hanya dengan waktu 52 menit saja. 

Harga Poco F3 di Tahun 2023

harga poco f3

Dengan berbagai fitur dan kelebihan yang dimilikinya, pastinya banyak yang mengira jika harga Poco F3 berada dalam kisaran yang tinggi. Namun, Poco F3 ternyata dibanderol pada kisaran harga yang terjangkau dan bersahabat bila dibandingkan dengan merek lain di kelasnya. Untuk pembelian secara online, harga Poco F3 dengan RAM 6GB dengan memori internal 128GB adalah Rp4.899.000. Sementara itu, untuk Poco F3 dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB bisa didapatkan dalam kisaran harga Rp5.499.000. 

Melihat dari fitur yang dihadirkan, tentu saja harga Poco F3 masih tergolong ramah di kantong. Berbeda dengan smartphone flagship pada merek lainnya, harga tersebut belum tentu bisa didapatkan. Jadi, Poco F3 ini termasuk ponsel yang cocok bagi Anda yang ingin menikmati performa smartphone flagship, tetapi dengan harga yang masih aman di kantong.

Baca juga: Daftar Harga Hp Xiaomi Seri Flagship

Demikianlah ulasan mengenai Poco F3, salah satu ponsel dengan performa mumpuni di kelasnya. Terlepas dari kualitasnya yang unggul, harga Poco F3 masih bisa didapatkan dalam kisaran 5 jutaan. Patokan harga yang terjangkau ini sesuai dengan visi dari Poco yang ingin menghadirkan HP dengan spek tinggi tetapi masih ramah di kantong.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech berizin dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
03 Jul 2023
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download