8 Gaming Headphone Murah dan Berkualitas

09 Feb 2022 by Laruan, Last edit: 16 Feb 2022

Menggunakan headphone atau pun headset jadi salah satu hal yang wajib bagi para gamers. Dengan menggunakan headset atau pun gaming headphone, pengalaman bermain game jadi makin seru dan mendebarkan. 

Betapa tidak, para gamers bisa merasakan sensasi suara dari permainan, berkomunikasi dengan pemain lain dan menyusun strategi bersama. Tak hanya itu, memakai headset gaming juga memungkinkan untuk menjaga ketenangan orang lain sehingga mereka tak terganggu dengan suara dari game yang dimainkan. 

Gaming Headphone Murah

Headset gaming yang umumnya dijual di pasaran terbagi menjadi dua jenis, yakni headset gaming over-head dan headset gaming in-ear. Headset gaming overhead jadi pilihan tepat untuk para gamer karena dilengkapi dengan bantalan untuk telinga. Sehingga kalian bisa bermain game dengan nyaman. 

Sama halnya dengan laptop gaming terbaik, kebanyakan headset atau pun gaming headphone dijual dengan harga yang bikin kantong jebol. Jangan khawatir, untuk kalian para gamers, Kredit Pintar telah merangkum beberapa gaming headphone murah dengan kualitas terbaik. Berikut rekomendasinya. 

1. Rexus Thundervox Stream HX25

Baca juga: Ayo Intip Platform Live Streaming Game Indonesia

Produk dari Rexus memang tak pernah mengecewakan. Salah satunya adalah headset gaming Rexus Thundervox Stream HX25 yang bisa kalian dapatkan dengan harga Rp 200 ribuan. 

Hadir dengan jack 3,5 mm, headset ini juga cocok digunakan untuk bermain game di handphone. Alat ini menggunakan drive sebesar 50 mm, sehingga memberikan daya keluaran suara lebih jernih dan maksimal.  

Tak hanya memiliki performa luar biasa, Rexus Thundervox Stream HX25 juga dilengkapi dengan mikrofon yang bisa dilepas dan menghasilkan suara yang jernih dan detail. Mikrofon semi-condenser ini bisa dikoneksikan di HP atau perangkat perekam lain secara langsung untuk menangkap suara rekaman. 

2. Robot RH-G10

Jual Robot RH-G10 Wired 7 Colour Led Light Gaming Headphone Black - Jakarta  Barat - Liem | Tokopedia

Dari segi desain, headset Robot RH-G10 tampil memukau dalam balutan warna hitam. Headset dengan metal shell casing ini juga dilengkapi dengan tujuh warna lampu LED yang bisa berubah. Dengan desain ergonomis, headset ini tak akan membuat kalian merasa lelah meski dipakai dalam jangka waktu panjang. 

Menggunakan double drive sebesar 50 mm, sehingga memberikan daya keluaran suara yang lebih maksimal. Ditambah lagi ada fitur anti suara bising, sehingga kalian tak akan merasa terganggu dengan suara-suara dari sekitar. 

Memiliki berbagai fitur istimewa, Robot RH-G10 juga semakin menggoda untuk dicoba karena memiliki bobot yang sangat ringan, yakni 300 gram saja. Headset ini juga dilengkapi dengan kabel sepanjang 2,3 m. Headphone gaming yang satu ini pun dibanderol dengan harga murah yakni sekitar Rp 115.000. 

3. dbE GM200

Jual dbE GM200 7.1 Virtual Surround Gaming Headphone - Jakarta Selatan - dbE  Official | Tokopedia

Baca juga: Situs Redeem Hadiah FF untuk Dapatkan Skin Menarik

Headset gaming dbE GM200, jadi salah satu produk dbE paling laris. Dibanderol dengan harga Rp 200 ribuan, headset ini menawarkan fitur-fitur unggulan. 

Dibekali dengan teknologi 7.1 Virtual Surround, headset gaming ini pasti memberikan pengalaman bermain game yang seru dan epik. Jangan lupa, headset ini juga dilengkapi dengan dynamic driver 50 mm, sehingga daya keluaran suara lebih detail dan maksimal. 

Untuk desainnya, dbE GM200 memiliki cup telinga yang terbuat dari kulit PU dan busa berkualitas berdiameter 10 cm. Desain ini memungkinkan pengguna untuk merasa nyaman bahkan jika headset digunakan dalam waktu lama. 

4. SADES SA-701

Jual SADES TPower SA-701 Headset/Headphone Profesional Gaming + Microphone  Indonesia|Shopee Indonesia

SADES SA-701 masuk dalam kategori headset dan gaming headphone dengan harga murah. Meski murah, tapi nggak murahan. Betapa tidak, headset yang satu ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih. 

Headset ini diciptakan untuk memuaskan para gamers sejati. Terbukti SADES SA-701 memiliki frekuensi response 20 Hz hingga 20.000 Hz. Sehingga suara yang dihasilkan pun lebih jernih, hidup dan bombastis. 

Tak hanya itu, dentuman bass yang powerful akan memberikan pengalaman bermain game yang menegangkan. Headset ini juga menawarkan kenyamanan bagi penggunanya dengan earpad yang dilengkapi bantalan empuk berbahan kulit lembut. 

Headphone gaming murah yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 120.000 ini juga memiliki bobot sangat ringan yakni, 255 gram. SADES SA-701 juga dilengkapi kabel sepanjang 2,2 meter sehingga memberikan kebebasan bergerak pada penggunanya. 

5. Digital Alliance Delta Armor X

Baca juga: Game Horor Bisa Dimanfaatkan Sebagai Sumber Cuan!

Digital Alliance Delta Armor X hadir dengan desain yang gagah dan futuristik. Warna hitam yang dipadukan dengan RGB berbentuk garis warna-warni di bagian dome headset hingga ujung mikrofon membuatnya tampak lebih keren dan elegan. 

Dari segi performa, headset ini dibekali dengan teknologi Virtual Surround Sound 7.1. Ditambah dengan speaker berdiameter 50 mm, sehingga mampu menyajikan kualitas suara yang kaya dan hebat. Dengan spesifikasi hebat dan desain apik tersebut, headset gaming ini dibanderol dengan harga cukup murah yakni sekitar Rp 400 ribuan. 

6. Kotion EACH G2000

Jual Kotion Each G2000 Headset Gaming Stereo Bass Dengan Mic Lampu Led K 4W  - Jakarta Pusat - noviaa001 | Tokopedia

Kotion EACH G2000 menawarkan performa yang berkualitas bagi para gamers. Dibekali dengan frequency response sebesar 20.000 Hz, sensitivitas hingga 114dB, impedance atau hambatan sebesar 320Ω, dan ukuran driver 50mm, headset ini mampu menghadirkan suara yang jernih dan tajam.

Dari segi desain, headset ini juga tampak kokoh. Dilengkapi dengan LED, sehingga bermain game akan terasa lebih seru. Headset gaming ini dibanderol dengan harga murah yakni sekitar Rp 180 ribuan. 

7. Armaggeddon Pulse 7

Jual ARMAGGEDDON Headphone Gaming Pulse 7 Mobile Indonesia|Shopee Indonesia

Baca juga: Handphone Murah Dengan RAM Besar di Indonesia

Headset gaming seri Pulse dari Armageddon, termasuk seri ke-7 ini mengedepankan bass yang powerfull dan audio yang jernih. Headset ini tak hanya cocok untuk ngegame, tetapi juga menonton film atau mendengar musik. 

Meski dibanderol dengan harga murah, yakni Rp 170 ribuan, jangan anggap remeh headset ini. Sebab Armageddon Pulse 7 dibekali dengan frequency response 20 Hz hingga 20.000 Hz. Sensitivitasnya pun cukup tinggi yakni 120db+-3DB.

Pada bagian luar, headset dilengkapi dengan bantalan telinga yang empuk sehingga membuat pengguna merasa nyaman, meski memakainya dalam jangka waktu yang lama. Desain earpad-yang mudah dibersihkan juga menjadi nilai plus dari gaming headphone  dengan harga murah yang satu ini.  

8. NYK Parrot HS-P09

NYK HS-P09 PARROT - NYK Nemesis

NYK Parrot HS-P09 adalah headset ekonomis yang sudah dilengkapi dengan 7.1 surround sound dan driver 40mm sehingga menghasilkan suara yang jernih dan bertenaga. Headset ini juga dilengkapi LED pada kedua earcup. Bagian headband dapat ditarik dan disesuaikan sehingga para gamers merasa nyaman selama main game. 

Headset yang dibanderol dengan harga Rp 190 ribuan ini juga dilengkapi mikrofon yang bisa diatur dimana pun pengguna menginginkan. Hal ini tentunya membuat para pengguna dimudahkan.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
16 Feb 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download