Tanpa Riba, Kenali Produk Pinjaman Bank BRI Syariah Berikut!

22 Feb 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 19 Aug 2022

Perbankan syariah sebagai salah satu roda penggerak ekonomi Indonesia, saat ini memang sedang banyak dilirik oleh banyak masyarakat Indonesia. Adapun salah satu perbankan syariah di Indonesia yang menjadi pilihan adalah Bank BRI Syariah.  

Bank BRI Syariah dalam hal ini beroperasi dengan prinsip-prinsip syariah tanpa skema bunga. Sebagai ganti dari skema bunga ini, Bank BRI Syariah menerapkan skema bagi hasil, atau yang dalam ajaran Islam disebut nisbah.

Adapun produk-produk pinjaman Bank BRI Syariah akan dijelaskan lebih lanjut di bawah ini. Namun, sebelum itu, ada baiknya kita mengenali Bank syariah yang satu ini, terlebih dahulu.

Selayang Pandang Mengenai Bank BRI Syariah

Setelah diakuisisi oleh Bank BRI, bank yang sebelumnya bernama Bank Jasa Arta ini mendapatkan izin beroperasi pada Oktober 2008. Sejak saat inilah Bank BRI Syariah mulai beroperasi berdasarkan prinsip syariat Islam, dengan menawarkan berbagai produk yang sesuai dengan kebutuhan nasabahnya.

Seiring dengan perkembangan waktu, Bank BRI Syariah kemudian menjadi salah satu bank syariah terbesar di Indonesia, jika dilihat dari sisi aset, maupun jumlah pembiayaan pihak ketiga. 

Menyasar pada masyarakat segmen menengah ke bawah, bank syariah yang satu ini kemudian mempunyai tujuan untuk menjadi bank terkemuka dengan visi mengembangkan bisnis yang berfokus terhadap penghimpunan dana dengan prinsip Syariah.

Produk Pinjaman Bank BRI Syariah

Memutuskan pengajuan pinjaman dana di Bank BRI Syariah menjadi keputusan banyak orang, selain karena sistem Syariahnya itu sendiri, akan tetapi juga berkaitan dengan beberapa keunggulan yang ditawarkannya.

Keunggulan tersebut antara lain adalah, ketika mengajukan pinjaman dana di Bank BRI Syariah, kamu akan disuguhi dengan format cicilan yang tetap. Selain itu juga, nominal pinjaman yang ditawarkan dalam hal ini pun beragam, menyesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Hal ini penting, agar nantinya nominal yang ditawarkan tidak kekurangan ataupun berlebihan.

Adapun untuk produk pinjaman yang ditawarkan oleh Bank BRI Syariah itu sendiri ada beraneka ragam, kamu tinggal menyesuaikan saja dengan kebutuhan.

1.    Gadai BRI Syariah iB

Produk yang satu ini merupakan solusi bagi kamu yang sedang memiliki kebutuhan mendesak. Dalam hal ini, BRI Syariah dapat memberikan pinjaman dana, dengan jaminan berupa emas. 

Untuk pinjaman yang bisa diberikan itu sendiri berkisar di angka 95% untuk emas batangan. Adapun untuk emas perhiasan, pinjaman yang bisa kamu peroleh adalah sebanyak 90% dari nilai emas tersebut. Untuk masing-masingnya, kamu bisa mendapatkan pinjaman maksimal sebanyak Rp 250 juta.

2.    KPR BRI Syariah iB

Produk yang satu ini digunakan ketika kamu ingin mempunyai sebuah properti entah itu rumah, apartemen, maupun ruko. KPR BRI syariah iB membuat kamu bisa mengajukan pembiayaan paling minimal sebesar Rp25 juta dan untuk maksimalnya sebesar Rp3.5 Miliar. Kamu hanya wajib menyiapkan DP 10% dari total pembiayaan yang diajukan.

Prinsip syariah yang digunakan dalam KPR BRI Syariah iB ada 2 macam, yaitu murabahah atau prinsip jual beli dan juga ijarah atau prinsip sewa menyewa. Penggunaan prinsip syariah dalam transaksi ini, akan membuat kamu mengetahui nilai angsuran yang harus dibayarkan tiap bulannya, sebelum akad terjadi. 

3.    KPR Sejahtera BRI Syariah iB

Produk pinjaman yang satu ini, lebih menyasar kepada masyarakat yang memiliki penghasilan rendah, yaitu sebesar Rp4 Juta rupiah atau kurang. Adapun pendapatan ini sendiri haruslah merupakan pendapatan tetap. 

Produk yang mendapatkan bantuan pembiayaan dari Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) ini, telah memungkinkan masyarakat berpenghasilan rendah memiliki hunian dengan cara membeli properti dari para pengembang melalui KPR Sejahtera BRI Syariah iB.

Produk ini sendiri terdiri dari 2 macam, yaitu KPR Sejahtera Tapak untuk landed house,  dan KPR Sejahtera Susun untuk non landed house. Ketika kamu memutuskan untuk menggunakan produk pinjaman dana yang satu ini, maka kamu perlu menyiapkan uang muka sebesar 1% dari harga hunian. Adapun prinsip syariah yang digunakan dalam produk ini adalah murabahah. 

4.    KKB BRI Syariah iB

Produk Bank BRI Syariah yang satu ini fokus utamanya adalah untuk kamu yang ingin memiliki kendaraan pribadi, tetapi belum mampu untuk melakukan pembelian secara tunai. Melalui KKB BRI Syariah iB, kamu dapat mewujudkan keinginan memiliki kendaraan pribadi, baik untuk kendaraan bekas maupun baru.

Dengan produk yang satu ini, kamu bisa mengajukan pinjaman minimal Rp50 Juta dan maksimal Rp 1 Miliar. Kamu hanya perlu menyediakan uang muka sebesar 30% dari harga mobil. Adapun jangka waktu yang diberikan untuk mengangsur yaitu 1 sampai dengan 5 tahun.

Prinsip yang digunakan dalam produk ini ada dua, yaitu prinsip wakalah atau diwakilkan dan murabahah atau jual beli. Prinsip wakalah adalah prinsip dimana pihak Bank BRI Syariah, sebagai wakil yang telah menerima amanah dari nasabah, membeli kendaraan yang kamu inginkan ke dealer atau penjual. Sedangkan untuk prinsip murabahah, pihak bank akan membeli terlebih dahulu kendaraan tersebut, kemudian menambahkan margin dan dijual kembali kepada nasabah. 

5.    KMF BRI Syariah iB

Produk pinjaman ini ditujukan khusus untuk para karyawan, khususnya mereka yang telah bekerja selama 2 tahun dan memiliki rapor kinerja yang baik. Dengan KMF BRI Syariah iB, kamu dapat mengajukan plafon pinjaman hingga maksimal Rp 500 Juta, dengan jangka waktu yang diberikan untuk melakukan angsuran selama maksimal 15 tahun. 

Produk pinjaman dana ini bisa kamu gunakan untuk memenuhi kebutuhan kamu, tidak hanya soal membeli rumah maupun kendaraan. Plafon yang kamu ajukan dapat digunakan untuk membeli perabotan rumah tangga, elektronik, pendidikan, sampai kesehatan. 

Demikian penjelasan singkat mengenai berbagai produk pinjaman Bank BRI Syariah bagi kamu yang sedang terdesak dan membutuhkan pinjaman. Mungkin setelah membaca penjelasan di atas, kamu akan menyadari bahwa ternyata meminjam di Bank BRI Syariah memang memiliki syarat-syarat tertentu yang harus dipenuhi. 

Sebagai contoh, jika kamu ingin mendapatkan pinjaman dana untuk pembangunan rumah atau pun pembelian kendaraan, kamu harus membayar sejumlah uang muka di awal. Untuk produk pinjaman kebutuhan lainnya pun, kamu harus merupakan karyawan tetap dengan minimal masa kerja 2 tahun.

Apabila kamu tidak bisa memenuhi syarat-syarat peminjam di Bank BRI Syariah sebagaimana yang disampaikan sebelumnya, kamu tidak perlu berkecil hati. Karena dalam hal ini, Kredit Pintar sebagai salah satu perusahaan fintech akan menawarkan pinjaman dana, untuk kamu yang sedang kekurangan budget, tapi tidak memiliki jaminan, dan tidak memenuhi syarat lainnya. 

Dalam hal keamanan, kamu tidak perlu khawatir lagi, karena Kredit Pintar sudah terdaftar dan diawasi secara langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Selain keamanannya ini, proses aplikasi yang cepat pun membuat jutaan orang memilih Kredit Pintar sebagai solusi yang cocok ketika sedang memiliki kebutuhan mendesak.

19 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download