Cek 6 Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y12s Disini!

19 Oct 2021 by Laruan, Last edit: 08 Jul 2022

Vivo Y12s merupakan ponsel pintar entry class yang mempunyai spesifikasi mumpuni. Apalagi harga beli yang terjangkau, tidak heran  jika  membuat handphone ini semakin banyak peminatnya.

Cek 6 Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y12s Disini!

Melansir dari laman Vivo Indonesia, harga Vivo Y12s per September 2021 berkisar di angka Rp. 1.799.000. Harga yang cukup ramah di kantong Anda, bukan? 

Bagi Anda yang ingin berganti smartphone menjelang tahun baru nanti, tidak akan salah kalau menjatuhkan pilihan pada Vivo Y12s ini.  Jangan kuatir, sekalipun harga Vivo Y12s cukup murah, namun tidak murahan, loh.

Kelebihan Vivo Y12s

Berikut beberapa kelebihan Vivo Y12s selain harga murah, antara lain :

Pilihan Warna Elegan

Tampilan Vivo Y12s terlihat mewah dengan pilihan warna elegan, yaitu glacier blue dan phantom black. Glacier blue dapat memantulkan warna pelangi di atas permukaan biru, serupa glasier es yang berpadu dengan pancaran sinar matahari. 

Sedangkan pilihan warna phantom black memadukan hitam dan biru tua yang sempurna. Seolah melihat kilauan batu permata yang alami dan fashionable. 

Desain Vivo Y12s 2021 lebih ramping, modern dan interface-nya memudahkan Anda mengoperasikan ponsel ini.   Kesan mahal ketika melihat tampilan Vivo Y12s ini.

Layar Lebar

Berbeda dengan tipe Y12, produk kali ini mempunyai layar yang lebih lebar, yaitu 6,51 inci. Meski ketajaman layar tidak jauh berbeda dengan tipe sebelumnya, namun vivo Y12s cukup mumpuni untuk bermain game atau menonton video. 

Gambar dan video akan terlihat lebih jernih dan cerah. Sehingga Anda tetap dapat menggunakan perangkat ini di tempat terang tanpa takut buram atau silau.

Selain itu, Vivo Y12s mempunyai filter yang dapat mencegah mata sakit atau lelah. Jadi, Anda tidak perlu lagi khawatir menatap layar ponsel dalam waktu lama. 

Hemat Baterai

Vivo Y12s berbekal kapasitas baterai yang besar, yaitu 5000mAh. Artinya, pengguna tidak perlu berulang kali mengisi daya. 

Bahkan pihak produsen Vivo sendiri telah mengklaim bahwa daya ponsel ini dapat bertahan hingga 8-9 jam untuk bermain game. Sementara jika untuk menikmati video streaming dengan kualitas HD, bisa bertahan 16 jam. 

Menggunakan Fitur Reverse Charging

Kelebihan lain dari Vivo Y12s adalah fitur reverse charging. Reverse charging merupakan salah satu fitur pengisian daya terbalik. 

Secara sederhana, ponsel ini dapat menjadi power bank untuk mengisi perangkat lain, dengan menggunakan kabel OTG.  Biasanya fitur reverse charging dapat Anda temui pada smartphone high end class atau flagship. 

Jadi, sebuah keberuntungan memiliki HP ini, harga Vivo Y12s yang murah tapi kualitas kelas atas. 

Berbekal Teknologi Side Mounted Fingerprint

Kelebihan lain dari ponsel ini terletak pada sensor biometriknya. handphone ini berbekal fitur fingerprint yang berada di bagian samping, menjadi satu dengan tombol power. 

Desain sidik jari pada bagian samping ponsel ini dapat mengintegrasikan dengan tombol daya. Anda bisa menghidupkan ponsel sekaligus membuka kunci secara bersamaan.  Hanya perlu 0,26 detik untuk membuka kunci dan membuat layar menyala.

Performa Tangguh 

Bagi gamer, akan terpuaskan dengan chipset helio P35 dan prosesor octa-core yang mencapai 2,3GHz. 

Anda tidak perlu khawatir HP akan lemot ketika asyik bermain. Apalagi fitur funtouch 11 yang terdapat pada ponsel ini juga dapat membantu kinerja ponsel lebih optimal. 

Kekurangan Vivo Y12s

Adapun kekurangan vivo Y12s sebagai berikut :

Masih Menggunakan MicroUSB

Hampir sebagian smartphone high end class dan flagship menggunakan koneksi type C yang berbentuk simetris. Nah, pada ponsel Vivo Y12s, masih menggunakan konektor micro USB yang berbentuk seperti trapesium. Sehingga pengguna harus menyesuaikan bentuknya terlebih dahulu ketika mengisi daya. 

Selain itu, micro USB masih versi 2.0 memiliki kecepatan transfer data yang lebih lambat daripada konektor type C. 

Tidak Ada Fitur Fast Charging

Kekurangan handphone ini yaitu belum berbekal fitur fast charging., karena masih menggunakan micro USB. 

Sehingga untuk mengisi daya berkapasitas 5000mAh masih membutuhkan waktu lebih lama. 

Memori Penyimpanan Yang Kecil

Harga boleh bersaing dengan ponsel pintar merek lainnya, namun handphone ini tidak mempunyai ruang penyimpanan yang besar. Ponsel pintar ini hanya berbekal memori internal 32 GB dengan RAM 3 GB. 

Kamera Masih Menggunakan Rear Dual Camera

Nah, salah satu kekurangan Vivo Y12s adalah masih menyuguhkan dual kamera, belum mendukung lensa ultra lebar maupun lensa mikro.    

Padahal tidak sedikit orang yang mencari ponsel dengan kualitas kamera yang bagus.  Meskipun demikian, hasil foto masih tergolong baik di kelasnya. 

Material Kurang Kokoh

Meski mempunyai desain yang megah dan terkesan mahal, namun materialnya terbuat dari plastik. 

Tentu saja, hal ini kurang membuat ponsel sejutaan ini tidak tahan terhadap benturan. 

Vivo Y12s Spesifikasi

Begini Vivo Y12s spesifikasi dan harganya :

BodyDimensi164,41 x 76,32 x 8,41 mm
Berat191 gram
TampilanLayar6,51 inci
Resolusi1600 x 720 HD+
TipeLCD IPS
Layar SentuhLayar Sentuh Kapasitif
Spesifikasi DasarProcessorQualcomm Snapdragon 439
RAM3 GB
Storage32GB
Baterai5000mAh (TYP)
WarnaPhantom Black, Glacier Blue
OSFuntouch OS 11
KameraDepan8 MP f/1.8  (video 1080p@30fps)
Belakang13 MP f/2.2 + 2 MP f/2.4 (video 1080p@30fps)
Flashada
KoneksiWiFi2.4GHz
BluetoothBluetooth 4.2
USBUSB mikro 2.0
GPSada
OTGada
FM radioada
NFCTidak ada
SoundLoudspeakerada
3.5mm jackada
JaringanSIM Slot Type2 Nano SIM +  1 MIcro SD
TypeDual SIM dan Dual Standby
Jaringan2 G GSM, 3G WCDMA, 4G FDD-LTE
SensorsFingerprintada
Accelerometerada
Ambient light sensorada
Proximity sensorada
e-compassada
Gyroscopeada
MediaPemutar AudioWAV,MP3, MP2, MIDI, Vorbis, APE, FLAC
Pemutar VideoMP4. 3GP, AVI, MKV, FLV
Format Rekam AudioMP4
Rekam Suaraada
Harga Per September 2021Rp. 1.799.000,-

Jadi, sudah siap ganti smartphone yang memiliki fitur canggih namun ramah di dompet? Jangan ragu untuk membeli Vivo Y12s, ya. 

Kekurangan handphone ini masih tertutupi dengan banyak kelebihan yang menarik untuk Anda lirik. Namun, jika dana belum cukup untuk membeli gadget baru, ajukan saja pinjaman dana online di Kredit Pintar. 

Aplikasi Kredit Pintar berkomitmen untuk mewujudkan mimpi dan memberikan kemudahan bagi finansial Anda.

Hanya modal KTP dan smartphone, Anda berkesempatan mendapatkan pinjaman tunai sesuai kebutuhan untuk membeli gadget baru. 

Ajukan sekarang juga untuk mendapatkan penawaran menarik seperti gratis voucher dan sebagainya. 

Tidak perlu ragu, Kredit Pintar merupakan aplikasi yang aman, karena telah terawasi OJK.  Ingin beli Vivo Y12s tapi budget pas-pasan? Ya Kredit Pintar solusinya. 

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
08 Jul 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download