Cara Cek KJP Plus, Besaran, Manfaat hingga Kriterianya

14 Jun 2024 by kreditpintar, Last edit: 13 Jun 2024

Cara cek KJP plus atau Kartu Jakarta Pintar yang akan kita bahas berikut sangat mudah dan bisa Anda lakukan kapan saja dan dimana saja. Pemerintah memang terus berusaha untuk memberikan bantuan bagi masyarakat yang memang membutuhkannya. Terutama bantuan di bidang pendidikan yang sangat penting dan utama. Kini pun kita sudah menemukan banyak sekali program bantuan untuk para peserta didik di Indonesia. Salah satunya yaitu terdapat KJP yang merupakan bantuan dari Pemprov DKI Jakarta untuk warga DKI Jakarta pula. Program ini ditujukan untuk warga DKI Jakarta yang kurang mampu mengenyam pendidikan karena masalah ekonomi.

Baca Juga: Segini Biaya Hidup Di Jakarta Terbaru – Kredit Pintar

Cara Cek KJP Plus dengan Mudah dan Simpel

KJP Plus tentunya menjadi program yang sangat menguntungkan bagi seluruh masyarakat yang membutuhkan. Masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi untuk membiayai pendidikan minimal hingga SMA/SMK. Dengan adanya program ini maka beban mereka dalam urusan biaya pendidikan bisa berkurang.

Sehingga para peserta didik yang menerimanya bisa terus bersekolah dan mencapai cita-citanya. Sedangkan pihak orang tuanya juga tidak akan terlalu pusing memikirkan mengenai biaya pendidikan. Sebab sebagian biayanya sudah terbantu dengan adanya KJP plus ini. Dengan begitu beban orang tua juga bisa terasa sedikit berkurang.

Karena pentingnya Kartu Jakarta Pintar Plus tersebut tentunya program ini harus tepat sasaran dan benar-benar diterima oleh masyarakat yang kurang mampu dalam hal ekonomi untuk pendidikan. Karena itu pun pemerintah juga terus berupaya untuk memastikan KJP jatuh di tangan yang tepat agar bisa benar-benar membantu masyarakat.

KJP Plus sendiri memberikan bantuan berupa sejumlah dana yang akan diberikan setiap bulan sekali. Nantinya dana tersebutlah yang kemudian bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk membiayai berbagai keperluan pendidikan. Karena sangat penting dan sangat dinantikan, beberapa orang termasuk Anda mungkin ingin mengecek KJP Plus.

Lalu bagaimanakah cara mengecek status penerima Kartu Jakarta Pintar Plus tersebut? Nah, berikut ini adalah cara mengeceknya yang bisa Anda terapkan sendiri:

  1. Pertama, kunjungi link kjp.jakarta.go.id.
  2. Berikutnya pilihlah layanan menu “Periksa Status Penerimaan KJP” kemudian pilih menu “Pencarian”.
  3. Setelah itu isilah data lengkap NIK KTP dan pilih layanan menu “Tahun” dan klik menu “Pilihan”.
  4. Selanjutnya pilih layanan menu “Cek”.
  5. Tunggulah hingga data penerima KJP Plus muncul dan Anda pun bisa memeriksanya secara langsung.

Besaran Dana Kartu Jakarta Pintar Plus

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, KJP Plus memberikan bantuan berupa sejumlah dana untuk para penerimanya. Namun tentunya besaran dana bantuan KJP Plus tersebut berbeda setiap jenjang pendidikannya. Semakin tinggi jenjang pendidikan dari SD hingga SMA/SMK maka semakin tinggi pula nominalnya.

Untuk SD/MI mendapatkan dananya Rp 250.000 per bulan dari Dana Rutin Rp 135.000 dan Dana Berkala Rp 115.000. SD/MI Swasta mendapat tambahan SPP Rp 130.000 setiap bulan untuk 6 bulan. Untuk SMP/MTS mendapat Rp 300.000 per bulan dari Dana Rutin Rp 185.000 dan Dana Berkala Rp 115.000. Tambahan SPP SMP/MTS Swasta selama 6 bulan Rp 170.000 per bulan.

Dana KJP SMA/MA Rp 420.000 per bulan dari Dana Berkala Rp 185.000 dan juga Dana Rutin Rp 235.000. Untuk tambahan SPP SMA/MA Swasta sebesar Rp 290.000 per bulan, selama 6 bulan. Untuk SMK mendapat senilai Rp 450.000 dari Dana Rutin Rp 235.000 dan juga Dana Berkala Rp 215.000. Tambahan SPP SMK Swasta 6 bulan sebesar Rp 240.000 per bulan.

Baca Juga: 7+ Tempat Wisata di Jakarta yang Instagramable

Manfaat KJP Plus

Masyarakat bisa memanfaatkan dana bantuan KJP Plus untuk berbagai keperluan pendidikan anak. Namun tentunya orang tua tidak boleh menyalahgunakan dana tersebut untuk kepentingan lainnya di luar keperluan pendidikan. Nah, berikut ini adalah berbagai manfaat dari dana KJP Plus untuk para penerimanya:

1. Mempermudah Mendapat Keperluan Sekolah

Masyarakat bisa menggunakan dana Kartu Jakarta Pintar Plus untuk membeli berbagai keperluan pendidikan dan sekolah. Misalnya Anda bisa menggunakannya untuk membeli seragam sekolah, sepatu, peralatan olahraga, buku, alat tulis, tas, dan berbagai keperluan lainnya untuk memperlancar proses belajar peserta didik di sekolah mereka.

2. Membayar Keperluan Sekolah

Anda juga bisa menggunakan dana KJP untuk membayar keperluan sekolah seperti biaya kegiatan ekstrakurikuler maupun biaya sejenisnya. Terutama jika biaya tersebut dibiayai oleh BOS atau bantuan Operasional Sekolah maupun BOP atau Biaya Operasional Pendidikan.

Baca Juga: Tips Bertahan Hidup Sebulan Dengan Uang 2 Juta di Jakarta

3. Pembayaran Transportasi dan Uang Saku

Untuk pergi ke sekolah dan pulang tentunya peserta didik juga membutuhkan uang transportasi. Karena itu manfaat lainnya dari dana Kartu Jakarta Pintar Plus yaitu untuk pembayaran biaya transportasi umum untuk pulang dan pergi sekolah. Selain itu dana tersebut juga bisa berperan menjadi uang saku sekolah anak.

Berbagai manfaat dari KJP Plus di atas tentunya juga akan memberikan berbagai dampak baik untuk penerimanya. Misalnya yaitu meringankan biaya operasional pendidikan dan meningkatkan akses pendidikan bagi siswa. Program ini juga bisa mencegah adanya siswa yang putus sekolah karena kendala ekonomi.

Selain itu juga untuk mendukung anak yang putus sekolah bahkan tidak sekolah agar bisa mendapatkan layanan pendidikan seperti seharusnya. KJP Plus juga mampu meningkatkan kesiapan siswa di pendidikan menengah atau pendidikan kesetaraan khusus untuk melanjutkan ke pendidikan tinggi atau memasuki dunia kerja.

4. Kriteria Penerima KJP Plus

Kartu Jakarta Pintar Plus merupakan program khusus untuk peserta didik yang tidak mampu dari segi materi dan penghasilan orang tua. Sehingga mereka tidak mampu memenuhi berbagai kebutuhan dasar pendidikan. Misalnya kebutuhan seperti membeli seragam, tas, sepatu, biaya transportasi, dan biaya pendidikan di sekolah.

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta juga menentukan sejumlah kriteria tertentu untuk penerima KJP Plus. Tujuannya tentu saja agar penerima KJP Plus benar-benar tepat sasaran. Nah, berikut adalah beberapa kriteria penerima KJP Plus tersebut yang harus terpenuhi:

  • Orang tua tidak memiliki penghasilan yang mencukupi.
  • Menggunakan angkutan umum untuk pulang pergi ke sekolah.
  • Tidak merokok.
  • Tidak mengkonsumsi maupun mengedarkan narkoba.
  • Pemanfaatan internet yang rendah.
  • Tidak bisa mengikuti ekstrakulikuler yang berpotensi memakan biaya banyak.
  • Kemampuan membeli konsumsi makan siswa yang rendah.
  • Kemampuan membeli buku, alat tulis serta tas yang rendah.
  • Daya beli seragam sekolah dan sepatu sekolah yang juga rendah.

Demikianlah pembahasan mengenai cara cek KJP Plus, besaran dana, manfaat, hingga kriteria penerimanya. Jika Anda termasuk penerima KJP Plus maka pastikan untuk menggunakannya sebaik mungkin untuk keperluan pendidikan. Jangan sampai Anda menggunakannya untuk berbagai keperluan lain yang tidak berhubungan dengan pendidikan.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech berizin dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
13 Jun 2024
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download