Bangun Rumah 50 Juta Emang Bisa? Cek Tips Berikut!

17 Jan 2023 by kreditpintar, Last edit: 18 Jan 2023

Bangun rumah 50 juta ternyata bukan hal yang tidak mungkin, lho! Meskipun saat ini harga pasaran rumah dan material sangat tinggi, namun jika kamu memperhatikan beberapa hal berikut, kamu bisa mewujudkan impian untuk membangun rumah seharga 50 juta.

Bangun Rumah 50 Juta Minimalis

Baca juga: 10 Rumah Termahal di Indonesia: Semuanya Diatas 100 Miliar!

Dengan budget uang 50 juta Anda dapat memaksimalkan untuk membeli material dan membayar ongkos kerja. Apabila dimaksimalkan, Anda akan segera mendapat rumah impian Anda.

Menghitung Luas Bangunan

Hal pertama yang harus diperhatikan untuk bangun rumah 50 juta adalah menghitung secara tepat luas bangunan rumah yang akan dibangun. Karena budget yang mepet, mau tidak mau Anda harus menyesuaikan luas bangunan dengan budget yang Anda miliki. 

Bangunan utamanya terbuat dari batu bata, lantai keramik, dan plafon gypsum untuk melindungi dari panas dan hujan. Oleh karena itu, Anda bisa mulai dari menghitung perkiraan biaya per m² total biaya yang dibutuhkan untuk material batu bata, plafond gypsum, dan lantai keramik.

Perlu dicatat dan diketahui bahwa harga material dan ongkos tukang berbeda-beda, tergantung di daerah mana Anda akan membangun rumah. 

Jika setelah Anda survei dan menemukan bahwa total harga rumah per m² yang terdiri dari biaya bata merah, finishing lantai keramik, plafon gypsum, serta biaya ongkos tukang ada di kisaran Rp 2.500.000, maka kasarannya Anda dapat membangun hunian seluas 50 juta / 2,5 juta yaitu 20 m².

Luas rumah 20 m² atau bisa dibangun dengan ukuran 4m x 5m. Memang tidak terlalu besar, namun sangat memungkinkan untuk dibangun rumah harga 50 juta. Jika Anda membutuhkan referensi desain, Anda bisa mencari inspirasi desain rumah minimalis tipe 21 yang umum dibangun.

desain rumah tipe 21

Pada dasarnya, semua orang dapat membangun rumah jika mau menyesuaikan luas bangunan dengan budget yang dimiliki. Namun tidak menutup kemungkinan Anda dapat mewujudkan bangun rumah 50 juta dan mendapatkan rumah lebih besar namun tetap minimalis seperti rumah tipe 33 atau rumah tipe 36. 

Gunakan Konsep Rumah Tumbuh

rumah tumbuh

Rumah tumbuh adalah rumah yang waktu pengerjaannya dilakukan secara bertahap. Bukan berarti Anda akan membangun rumah dan mangkrak, namun Anda harus memikirkan secara matang mana ruangan yang menjadi prioritas untuk dibangun.

Misalkan Anda adalah keluarga kecil dengan jumlah anggota keluarga ayah, ibu, dan satu anak. Anda cukup membutuhkan dua kamar tidur dan satu kamar mandi, serta dapur dan ruang tamu yang juga berfungsi sebagai ruang keluarga. 

Pada saat merancang desain rumah yang terdiri dari beberapa ruangan prioritas tadi, Anda juga harus menyiapkan lahan untuk membangun bagian ruangan lainnya hingga Anda mendapatkan desain dan luas bangunan tempat tinggal yang sesuai dengan impian Anda.

Konsep rumah tumbuh ini sangat baik digunakan bagi Anda yang memiliki keterbatasan budget namun ingin segera memiliki hunian. 

Tips Menghemat Biaya

Berikut tips menghemat biaya dalam pembangunan rumah dan mewujudkan untuk bangun rumah 50 juta Anda segera tercapai:

Pemilihan Pondasi

Salah satu yang bisa Anda lakukan untuk penghematan biaya dalam memulai bangun rumah 50 juta adalah membangun pondasi cukup dengan batu bata, tanpa harus menggunakan batu kali untuk jenis rumah 1 lantai.

Jangan khawatir, pondasi ini cukup untuk rumah dan aman digunakan, kok!

Jika memungkinkan, Anda bisa langsung memasang sloof beton bertulang di atas tanah.

Pemilihan Bahan Dinding 

Anda bisa menghemat biaya dengan mengurangi plester dan aci dengan menggunakan penyekat ruangan rangka kayu atau baja ringan pada bagian dalam ruangan. Pada sisi depan, Anda dapat mem plester aci finish cat pada dinding batu bata agar memperkuat keamanan dinding bangunan.

Pemilihan Atap

baja ringan

Baja ringan saat ini banyak digunakan di rumah-rumah hunian minimalis. Selain harganya yang relatif lebih murah dibandingkan rangka kayu, baja ringan untuk rangka atap rumah juga lebih tahan lama karena materialnya yang tidak lapuk seiring termakan waktu. 

Agar tidak berisik saat hujan, Anda juga bisa menutup atap dengan bahan galvalum yang diberi peredam.

Baca juga: Cari Jasa Renovasi Rumah? Tips Memilih Jasa yang Tepat

Pemilihan Lantai

Anda bisa memilih bahan keramik untuk digunakan pada lantai rumah untuk mewujudkan bangun rumah 50 juta. Variasi dan desain keramik yang dijual di pasaran saat ini sangat beragam. Harganya pun bersaing dan tersedia mulai dari harga murah.

Pemilihan Plafon

plafon besi hollow dan gypsum

Bangun rumah 50 juta memang susah-susah gampang, semua kembali lagi kepada pemilihan bahan oleh pemilik rumah. Untuk biaya yang lebih murah, Anda bisa mengesampingkan biaya pemasangan plafon dengan tidak menggunakan plafon pada rumah.

Hal ini tetap aman dan nyaman dilihat apabila rangka atap yang dipasang sudah bagus dan ditutup dengan gypsum atau rangka besi hollow untuk menghemat biaya.

Pemilihan Jasa Tukang Berpengalaman

Hal terakhir yang sangat Anda butuhkan adalah mencari jasa tukang yang berpengalaman dengan biaya yang cukup bersaing. Segera komunikasikan keinginan dan budget Anda pada tukang yang akan membangun rumah Anda tanpa perantara atau pihak ketiga untuk menghemat biaya.

Contoh Desain Bangun Rumah 50 Juta

Rumah Minimalis Sederhana

rumah desain minimalis

Paling banyak dibangun di perumahan, desain rumah minimalis sederhana satu lantai cocok untuk Anda dalam bangun rumah 50 juta. Desain yang simpel mampu dibangun oleh jasa tukang manapun. 

Walaupun desain rumah sederhana, namun Anda bisa fokus pada taman yang berada di depan rumah untuk mempercantik rumah dan membuat rumah Anda terkesan sejuk.

Rumah Balok

rumah balok

Tidak hanya minim biaya, rumah balok juga bisa membuat rumah Anda eye-catching karena berbeda dengan rumah-rumah umum di Indonesia. Anda dapat menghemat biaya rangka atap dan mendapatkan tinggi rumah yang cukup untuk membuat sirkulasi udara di rumah Anda tetap baik.

Desain rumah balok ini sangat cocok bagi kamu yang ingin menerapkan konsep rumah tumbuh. 

RISHA

Rumah Instan Sederhana Sehat atau biasa disebut RISHA merupakan program hunian dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Program ini dapat menjadi alternatif yang pas karena umumnya dibanderol dengan harga dibawah 50 juta. 

RISHA cocok bagi Anda yang ingin segera mendapatkan hunian dengan biaya yang murah. Dengan konsep knock-down, proses pembangunan rumah ini tidak membutuhkan semen dan bata, melainkan dengan menggabungkan panel-panel beton dengan baut.

Anda bisa order rumah RISHA ini melalui website resminya di  https://www.rumahrisha.id 

Pada dasarnya, RISHA dibuat dengan struktur bangunan yang terdiri dari tiga jenis panel yang dibuat dari bahan beton bertulang yang merupakan campuran semen, pasir, dan kerikil. Pembangunannya yang relatif simpel bisa dibangun oleh siapapun, lho.

Hal itu karena cara mendirikan rumahnya dengan menyambung dan menyusun panel-panel sesuai ketentuan sehingga membentuk struktur bangunan rumah. 

Berikut daftar harga panel Risha sebagai berikut: 

  1. Komponen P1: Rp 110.000 
  2. Komponen P2: Rp 100.000 
  3. Komponen P3: Rp 90.000  
  4. Panel dinding: Rp 160.000  
  5. Panel kusen: Rp 50.000

Baca juga: Tips Membangun Rumah dengan Biaya 20 Juta

Demikian tips bangun rumah 50 juta yang bisa Anda terapkan segera untuk mewujudkan hunian impian Anda dan keluarga. Perlu diyakini kembali, bahwa semua orang bisa memiliki tempat tinggal apabila paham bagaimana cara menyesuaikan keinginan dengan budget yang dimiliki.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
18 Jan 2023
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download