Perkembangan teknologi yang semakin pesat telah mempengaruhi berbagai aspek kehidupan di masyarakat. Dimana hampir sebagian besar orang telah bergantung dengan berbagai jenis peralatan canggih tersebut. Seperti smartphone, laptop, televisi, kulkas, mesin cuci dan berbagai jenis peralatan rumah tangga lainnya.
Tidak heran jika saat ini terdapat berbagai brand elektronik terbaru yang menawarkan beragam produk terbaiknya. Samsung merupakan salah satu perusahaan teknologi terbesar di Asia yang mendunia, dimana perusahaan ini berasal dari Korea Selatan.
Baru-baru ini Samsung baru saja menggelar acara Galaxy Unpacked yang ketiga. Acara Galaxy Unpacked yang ketiga ini digelar 24 april 2021 lalu dimana acara ini disiapkan khusus untuk memperkenalkan produk laptop terbaru yang diluncurkan oleh samsung.
Adapun laptop terbaru yang diluncurkan oleh Samsung tersebut adalah Samsung Galaxy Book Pro, dan Samsung Galaxy Book Pro 360. Kabarnya laptop Samsung Galaxy seri ini ini hadir sebagai laptop Galaxy Book yang paling kuat.
Masa pandemi virus corona permintaan akan laptop meningkat karena kebanyakkan orang bekerja dari rumah secara online atau work from home. Oleh karena itu, Samsung memanfaatkan tren baru ini dan menarik pelanggan yang mencari laptop kelas atas dengan model baru Galaxy Book Pro ini.
Spesifikasi Samsung Galaxy Book Pro
Laptop Samsung Galaxy seri ini hadir dengan desain yang sangat stylish dan ringkas sehingga mudah dibawa kemana-mana. Desainnya yang ringan dan tipis inilah yang menjadi salah satu nilai jual utama laptop Samsung Galaxy seri ini.
Galaxy Book Pro ini hadir dalam dua ukuran yang masing-masing memiliki layar AMOLED 15,6 inci dan 13,3 inci. Kedua model Galaxy Book Pro ini memiliki daftar spesifikasi yang sama, yaitu laptop ini hadir dengan resolusi full-HD (1.920×1.080 piksel).
Laptop Samsung Galaxy seri ini dengan ukuran layar besar 15,6 inci memiliki ketebalan 11,7 mm dengan bobot 1,05 kg. Sedangkan ukuran layar 13,3 inci memiliki ketebalan 11,2 mm dengan bobot 0,88 kg. Laptop ini hadir dengan resolusi full-HD 1.920×1.080 piksel.
Laptop Samsung Galaxy seri ini didukung dengan prosesor (CPU) Intel Core i3, i5 dan i7 generasi ke-11, yang bisa dipadukan dengan RAM 8GB, 16GB, dan 32GB LPDDR4X. Untuk laptop dengan CPU Intel Core i5 dan i7 hadir dengan pengolah grafis (GPU) Intel Iris Xe dengan pilihan GPU GeForce MX 450 yang tersedia secara opsional. Laptop ini juga memiliki NVMe SSD hingga 1TB.
Dari segi konektivitas, laptop Samsung Galaxy seri ini dilengkapi dengan Wi-Fi 6, Bluetooth v5.1, Thunderbolt 4, USB Type-C, USB 3.2, dan jack combo headphone / mikrofon 3,5 mm. Selain itu laptop Samsung Galaxy seri ini memiliki varian LTE dengan slot Nano-SIM. Fitur lainnya yang ada pada laptop ini meliputi audio AKG dengan dukungan teknologi audio Dolby Atmos, kamera webcam 720P, serta memiliki pembaca sidik jari.
Samsung juga menyediakan baterai 68 Whr pada model Samsung Galaxy Book Pro 15, sedangkan Samsung Galaxy Book Pro 13 memiliki baterai 63 Whr, dan dilengkapi juga dengan pengisi daya cepat USB Type-C 65W.
Harga Yang Ditawarkan
Harga penawaran untuk Samsung Galaxy Book Pro dibanderol dengan harga mulai dari sekitar (Rp. 14,5 juta), sedangkan untuk Samsung Galaxy Book Pro 360 dimulai dari harga sekitar (Rp. 17,4 juta).
Kedua laptop ini tersedia dalam berbagai pilihan warna. Khusus laptop Samsung Galaxy seri ini tersedia dalam pilihan warna Mystic Blue, Mystic Silver, dan Mystic Pink Gold. Sedangkan untuk Pro 360 tersedia dalam pilihan warna Mystic Navy, Mystic Silver, dan Mystic Bronze.
Itulah beberapa ulasan mengenai laptop keluaran terbaru dari Samsung. Ingin membeli produk keluaran terbaru tetapi dana masih kurang?
Untuk anda yang ingin membeli produk tersebut jangan risau karena Kredit Pintar mampu menyediakan pinjaman yang cepat cair. Karena hanya di Kredit Pintar anda akan mendapatkan pinjaman dana dengan bunga rendah, prosesnya mudah dan tentunya cepat cair hanya dalam hitungan menit. Tunggu apalagi dapatkan produk impianmu sekarang juga!