Ini Dia 10 Ide Bisnis Musim Hujan Yang Menjanjikan

23 Jul 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 21 Sep 2022

Adakah ide bisnis musim hujan yang menjanjikan? Jawabannya tentu saja ada, bahkan banyak. Namun memang untuk mencapai kesuksesan dari bisnis itu sendiri tetap berkaitan dengan usaha dan kerja keras. 

Untuk Sobat Pintar yang ingin tahu apa saja kiranya ide bisnis tersebut? Ada baiknya jika Sobat Pintar simak penjelasan singkatnya berikut ini : 

  1. Ide bisnis jasa laundry di musim hujan 
ide bisnis musim hujan

Saat musim hujan tiba, aktivitas mencuci baju menjadi hal yang sangat membosankan. Bahkan banyak di antaranya orang yang malas untuk melakukan aktivitas tersebut. Hal ini tentu saja berkaitan dengan kondisi cuaca di sekitarnya. 

Pasalnya saat musim hujan tiba, matahari sangat jarang terlihat. Sehingga setiap cucian yang telah dikerjakan pun akan sulit kering. Bahkan jika dibiarkan dalam waktu lama, bukan tidak mungkin cucian tersebut akan menjadi bau apek. 

Karena itulah banyak orang yang membutuhkan layanan jasa laundry. Selain dapat memudahkan pekerjaan yang mereka miliki di saat musim hujan. Layanan ini juga menjanjikan hasil cuci kering dengan lebih baik. 

  1. Ide bisnis jual jas hujan dan payung 

Menjual payung serta jas hujan adalah ide bisnis lainnya yang patut untuk Sobat Pintar coba.  Karena seperti yang Sobat Pintar tahu, payung serta jas hujan adalah jenis barang yang cukup banyak dicari saat musim hujan. 

Untuk jas hujan, pastikan Sobat Pintar memilih target dari para pengendara motor. Karena banyak dari pengguna kendaraan tersebut yang membutuhkannya. Baik itu karena mereka lupa membawa jas hujan atau memang karena belum memilikinya. 

Selain itu, untuk mendapatkan hasil maksimal, pastikan Sobat Pintar mendapatkan jas hujan serta payung dari tangan pertama. Dengan demikian, Sobat Pintar dapat membelinya dengan harga yang lebih murah. Sehingga keuntungan yang Sobat Pintar dapatkan pun jauh lebih besar nantinya. 

  1. Ide bisnis dari layanan jasa cuci kendaraan 
ide bisnis musim hujan

Ide bisnis musim hujan lainnya yang patut untuk Sobat Pintar coba adalah membuka jasa cuci kendaraan. Karena pada saat musim hujan, jalanan umumnya berubah menjadi becek dan penuh genangan. Sehingga kendaraan yang melewatinya pun akan mudah berubah menjadi kotor. 

Hal tersebut tentunya menjadi peluang bisnis bagi Sobat Pintar, apalagi jika Sobat Pintar memiliki banyak waktu luang. Dengan membuka jasa cuci kendaraan, Sobat Pintar tidak membutuhkan keahlian khusus. Cukup dengan menyediakan tempat serta peralatan kebersihan kendaraan. 

Dalam hal ini, jika membuka jasa cuci kendaraan mobil umumnya membutuhkan peralatan khusus. Sehingga Sobat Pintar membutuhkan modal cukup besar. Tidak perlu khawatir, karena modal tersebut juga bisa Sobat Pintar dapatkan melalui Kredit Pintar.

  1. Ide bisnis dari baju hangat 

Saat musim hujan, udara di sekitar kita tentunya akan berubah menjadi lebih dingin dari sebelumnya. Karena itulah penggunaan baju hangat pun menjadi hal penting yang sebaiknya Sobat Pintar lakukan. 

Jika Sobat Pintar tidak mendapatkan pinjaman uang untuk membuka bisnis yang lebih besar di musik hujan. Cobalah dengan menjual jenis baju hangat. Selain tidak membutuhkan modal tinggi, penjualan baju hangat di musim hujan pun juga dinyatakan cukup menjanjikan. 

  1. Ide bisnis jualan sandal jepit atau sepatu tahan air

Selain beberapa pilihan produk di bagian atas tadi. Sandal jepit serta sepatu tahan air juga dikenal sebagai produk menarik lainnya pada saat musim hujan. Karena itulah banyak orang yang mencari untung dengan menjualnya. 

Untuk sandal jepit yang umumnya terbuat dari bahan karet dapat Sobat Pintar jual pada pejalan kaki. Selain dapat digunakan dengan nyaman, sandal ini juga mudah untuk dibersihkan. 

Sementara itu, untuk sepatu tahan air. Umumnya lebih ditujukan bagi para pengendara motor. Pasalnya mereka seringkali merasa malas untuk mengganti sepatu, sehingga membutuhkan sepatu anti air sebagai bahan perlindungannya. 

Selain memiliki target pasar yang jelas. Penjualan sandal jepit sarta sepatu anti atau tahan air juga cukup menjanjikan. Apalagi jika Sobat Pintar menjualnya di musim hujan. 

  1. Ide bisnis kedai kopi 

Kedai kopi memang dikenal sebagai salah satu ide bisnis yang cukup menjanjikan. Apalagi jika dimulai pada musim hujan. Karena kopi sendiri umumnya disajikan secara hangat dan sangat cocok untuk menemani Sobat Pintar disaat hujan. 

Jika Sobat Pintar hendak membuka bisnis kedai kopi. Cobalah untuk memadukannya dengan menyediakan beragam jenis makanan ringan lainnya. Seperti halnya roti bakar, jagung bakar atau bahkan gorengan. 

  1. Ide bisnis minuman tradisional 

Selain kedai kopi, ide bisnis musim hujan lainnya yang patut untuk Sobat Pintar coba adalah menjual berbagai macam jenis minuman tradisional. Seperti halnya wedang bajigur, wedang jahe atau bahkan wedang ronde.

Jenis minuman tersebut dikenal sebagai sajian tepat saat hujan turun. Bukan karena keberadaannya yang disajikan saat masih panas saja. Tetapi efek yang ditimbulkannya pun dapat memberikan rasa hangat pada tubuh orang yang mengkonsumsinya. 

  1. Ide bisnis kuliner sajian berkuah 

Bukan hanya minuman hangat saja yang banyak dicari orang ketika musim hujan. Pasalnya banyak pula masyarakat yang ingin mengkonsumsi makanan hangat pula. Seperti halnya jenis makanan berkuah dari bakso, seblak, mie kuah, soto dan lainnya. 

Untuk memulai bisnis yang satu ini, Sobat Pintar juga tidak membutuhkan pinjaman uang. Karena pada umumnya jenis bisnis tersebut dapat dimulai dengan modal yang rendah. Sedangkan hal yang sangat Sobat Pintar butuhkan adalah kemampuan. 

Pasalnya sajian kuliner yang menarik dan memiliki rasa lezat jauh lebih diminati oleh para pelanggan. Sehingga kemampuan memasak yang handal pun menjadi hal yang paling utama dalam bisnis kuliner yang satu ini. 

  1. Ide bisnis pengendali hama

Musim hujan dikenal sebagai musim yang tepat untuk bersarangnya para hama. Karena itulah, Sobat Pintar akan lebih banyak melihat binatang hama yang tidak diinginkan pada saat musim hujan. Seperti halnya tikus yang mulai berkeliaran di rumah atau bahkan nyamuk yang membuat tubuh gatal-gatal. 

Merujuk pada hal tersebut, Sobat Pintar pun dapat membuka peluang bisnis dengan menjadi pengendali hama. Dalam hal ini, Sobat Pintar dapat mencari tahu bagaimana cara mengusir hama dengan mudah. Selain itu, jenis bisnis ini juga dapat dilakukan secara santai dan disediakan sebagai layanan rumah. 

  1. Ide bisnis tanaman pengusir nyamuk 

Ide bisnis paling akhir yang dapat coba Sobat Pintar lakukan adalah jual beli tanaman. Ada banyak jenis tanaman yang dapat Sobat Pintar jual. Namun ketika musim hujan tiba, pastikan untuk menjual tanaman pengusir nyamuk. 

Selain dapat membasmi hama dengan mudah. Jenis tanaman ini juga dapat digunakan sebagai penyegar ruangan serta memberikan tampilan indah di sekitar rumah. 

Modal untuk ide-ide bisnis di musim hujan 

Pada penjelasan mengenai ide bisnis di bagian atas tadi. Telah disebutkan bahwa tidak semua jenis bisnis di atas membutuhkan modal dengan jumlah tinggi. Namun jika Sobat Pintar tetap membutuhkan modal untuk memulai usaha tersebut, maka cobalah untuk menggunakan Kredit Pintar. 

Selain dikenal sebagai pinjaman yang bisa Sobat Pintar dapatkan dengan mudah. Cara ini juga dapat membantu Sobat Pintar dalam membangun ide bisnis musim hujan di bagian atas tadi dengan lebih cepat.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download