Cara Membersihkan Mesin Cuci Berbagai Jenis

08 Sep 2023 by kreditpintar, Last edit: 12 Sep 2023

Mesin cuci sendiri hadir dalam berbagai jenis. Kalau Anda merupakan salah satu pemilik dan pengguna mesin cuci, pastikan untuk selalu merawat serta membersihkan alat tersebut sehingga mesin cuci bisa digunakan untuk waktu yang lama. Bagaimana caranya melakukan perawatan terhadap mesin cuci? Perawatan mesin cuci perlu dilakukan secara rutin dan menyeluruh. Setidaknya, Anda perlu membersihkan mesin cuci sebanyak tiga hingga empat kali setiap tahunnya. Dengan membersihkan mesin cuci, Anda akan menjaga mesin cuci tetap bebas dari kerak noda. Pembersihan mesin cuci secara menyeluruh juga akan membuat mesin cuci terhindar dari aroma yang tidak sedap dan dari perkembangan jamur yang bisa membahayakan kesehatan kulit para pengguna pakaian. Mesin cuci yang bersih berarti tidak ada kotoran tersisa yang akan menempel di pakaian.

Baca juga: Inilah Rumus Persamaan Dasar Akuntansi yang Benar

cara membersihkan mesin cuci

Membersihkan mesin cuci top load

Salah satu jenis mesin cuci yang paling banyak digunakan adalah mesin cuci top load atau mesin cuci yang mempunyai bukaan di bagian atasnya. Cara membersihkan mesin cuci yang satu ini bisa Anda pelajari di bawah ini.

  1. Pastikan mesin cuci Anda dalam keadaan kosong, tidak ada air atau pakaian di dalamnya. Kemudian masukkan air panas ke dalam mesin cuci secukupnya dan jalankan program pencucian sampai benar-benar selesai.
  2. Anda juga perlu membersihkan karet mesin cuci, pintu mesin cuci, dan tempat deterjen. Gunakan sikat gigi bekas untuk membersihkan ketiga bagian mesin cuci tersebut.
  3. Cara membersihkan mesin cuci yang berikutnya adalah merendam bagian tempat deterjen dengan menggunakan karbon. Setelah direndam, bagian yang satu ini perlu dibersihkan dari sisa-sisa deterjen yang mungkin masih tertinggal atau menempel.
  4. Lalu bilas mesin cuci dengan cara mengulangi lagi program pencucian. Tapi pada pembilasan ini, gunakan air panas dan satu bungkus soda kue atau 700 ml cuka putih.
  5. Saat sudah memasuki setengah proses pencucian, matikan terlebih dahulu mesin cuci dan diamkan selama satu jam. Setelah satu jam, nyalakan lagi program pencucian lalu tunggu sampai selesai.

2. Merawat mesin cuci front load

Mesin cuci front load atau bukaan depan juga merupakan pilihan yang sangat populer dan sudah dimiliki oleh banyak warga Indonesia. Kalau Anda juga merupakan salah satu pengguna setia mesin cuci front load, ikuti beberapa cara membersihkan mesin cuci berikut ini.

  1. Kosongkan terlebih dahulu mesin cuci Anda lalu masukkan air panas ke dalam bagian pencuci dengan jumlah secukupnya.
  2. Kemudian tambahkan pemutih klorin atau cuka putih sebanyak dua cangkir ke bagian tempat deterjen. Selanjutnya tinggal jalankan saja program pencucian. Cara ini bisa membersihkan semua sisa kotoran yang masih menempel di mesin cuci.
  3. Rendam laci atau tempat deterjen dengan menggunakan air panas. Anda juga bisa menambahkan karbol yang akan membuat tempat deterjen tersebut menjadi lebih bersih.
  4. Untuk pintu mesin cuci, bersihkan dengan menggunakan lap bersih. Anda juga perlu membersihkan bagian pinggiran karetnya dengan perlahan-lahan.
  5. Tabung mesin cuci atau saluran tempat deterjen juga wajib dibersihkan. Untuk membersihkan bagian yang satu ini, Anda bisa menggunakan sikat gigi bekas, terlebih lagi kalau noda yang ada di bagian tersebut cukup sulit dihilangkan.
  6. Bilas mesin cuci dan keringkan.

3. Membersihkan mesin cuci twin tub

Mesin cuci twin tub merupakan mesin cuci yang memiliki dua tabung. Sebenarnya untuk membersihkan bagian pencuci atau tabung pencucian mesin cuci yang satu ini, Anda bisa menggunakan cara yang sama dengan membersihkan mesin cuci bukaan atas.

Baca juga: Kenal Lebih Dekat Apa itu Auditor, Jenis

cara membersihkan mesin cuci

Perbedaannya hanya terletak pada metode untuk membersihkan bagian pengeringnya. Cara membersihkan mesin cuci mesin cuci dua tabung adalah:

  1. Membersihkan bagian permukaan tabung terlebih dahulu dengan memanfaatkan cuka putih atau obat pembersih.
  2. Kemudian masukkan beberapa handuk atau lap ke dalam tabung tersebut dan jalankan program pengering kurang lebih selama 15 menit.
  3. Selanjutnya Anda bisa membersihkan penyaring serat yang terdapat di bagian dalam tabung pengering. Caranya adalah dengan menggunakan air kemudian mendiamkannya hingga benar-benar kering.
  4. Setelah itu pasangkan lagi penyaring serat dan mesin cuci beserta pengeringnya sudah siap untuk digunakan kembali.

Alat dan Bahan yang Perlu Dipersiapkan

Selain memahami berbagai cara membersihkan mesin cuci, hal penting lain yang perlu Anda ketahui adalah berbagai bahan serta alat yang bisa digunakan. Di bawah ini adalah berbagai bahan dan alat yang sebaiknya Anda persiapkan sebelum mulai membersihkan mesin cuci.

  1. Sikat gigi bekas

Alat berupa sikat gigi bekas merupakan suatu alat yang sangat ampuh untuk menyikat berbagai noda yang membandel. Sikat gigi mampu membersihkan tempat deterjen, sela-sela bagian tabung mesin cuci, serta bagian dalam tabung.

  1. Kain bersih

Lap atau kain bersih sangat diperlukan untuk mengelap atau membersihkan bagian luar dan dalam tabung mesin cuci yang kotor.

  1. Cairan pemutih atau karbol

Salah satu cara membersihkan mesin cuci adalah membersihkan bagian tempat deterjen. Proses perawatan yang satu ini membutuhkan cairan pemutih. Cairan ini juga bisa dipakai untuk membersihkan bagian tabung mesin cuci dan menghilangkan bau yang ada di dalamnya.

  1. Cuka putih

Jika Anda tidak mempunyai karbol, alternatif yang bisa dipersiapkan adalah cuka putih. Bahan alami seperti cuka putih ini cukup efektif untuk membersihkan bagian dalam tabung mesin cuci.

  1. Air panas

Bahan lain yang sangat berguna untuk membersihkan mesin cuci adalah air panas. Gunakan air panas dalam jumlah yang cukup, tidak terlalu banyak. Air panas akan membantu membersihkan tabung dengan lebih efektif.

Setelah seluruh bahan serta alat dalam daftar ini selesai Anda persiapkan, tinggal ikuti saja metode di atas yang paling sesuai dengan jenis mesin cuci milik Anda. Ulangi metode pembersihan mesin cuci ini beberapa bulan kemudian untuk menjaga mesin cuci selalu bersih dan bebas noda.

Baca juga: Nama-Nama Anak Jokowi dan Filosofi dibaliknya

cara membersihkan mesin cuci

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech berizin dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

12 Sep 2023
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download