Menjadi orang terkaya di Indonesia tidaklah mudah, tidak bisa diraih secara instan dalam waktu yang singkat. Perlu proses panjang dan usaha yang tak main-main untuk menjadi orang terkaya, lalu siapa saja orang terkaya di Indonesia?
Biasanya Forbes selalu merilis daftar orang terkaya di Dunia dan khususnya di Indonesia secara berkala. Forbes sendiri merupakan majalah Amerika Serikat yang populer karena berfokus pada masalah finansial.
Periode 2021 ini sudah merilis puluhan orang terkaya di Indonesia versi Forbes, siapa orang terkaya di Indonesia no 1? Penasaran?
Biasanya daftar orang terkaya versi Forbes ditentukan dari jumlah kekayaan yang dimiliki, termasuk sumber kekayaannya.
Siapa Orang Terkaya di Indonesia versi Forbes?
Berdasarkan rilis Forbes 15 Desember 2021, Hartono Bersaudara masih menjadi yang pertama sebagai orang terkaya di Indonesia. Jumlah kekayaannya mencapai 42,6 miliar dollar AS atau setara Rp. 609 Triliun.
Berikut ini ulasan selengkapnya daftar orang terkaya di Indonesia versi Forbes, diantaranya:
- Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono
No 1 orang terkaya masih diduduki oleh Hartono Bersaudara, kekayaannya tak terpengaruh oleh situasi ekonomi di tahun 2021 ini. Keduanya memperoleh kekayaan melalui usaha di sektor perbankan, Anda tahu apa nama Bank yang dimilikinya?
Ya, Hartono Bersaudara merupakan pemilik saham mayoritas Bank Central Asia. Selain usaha perbankan, Robert dan Michael juga memiliki perusahaan rokok ternama di Indonesia.
Forbes melaporkan bahwa Hartono Bersaudara memiliki kekayaan sebesar 42,6 miliar dollar AS atau setara Rp. 609 Triliun, pantas saja jika dinobatkan sebagai no 1 orang terkaya di Indonesia.
- Widjaya Family
Sumber kekayaan Keluarga Widjaya berasal dari berbagai kerajaan bisnisnya, Forbes menempatkan Widjaya sebagai orang terkaya di Indonesia peringkat 2.
Keluarga Widjaya sebenarnya mewarisi bisnis yang sebelumnya dirintis oleh Eka Tjipta Widjaja. Eka Tjipta meninggal pada Januari 2019 lalu pada saat usianya menginjak 98 tahun.
Perusahaan yang ditinggalkannya adalah Sinar Mas yang berfokus pada bidang kertas dan real estate. Kemudian berkembang ke bidang lain seperti jasa keuangan, agribisnis dan telekomunikasi di Indonesia.
Jumlah kekayaan yang dimiliki keluarga Widjaya adalah 9,7 miliar dollar AS atau Rp. 138 Triliun.
- Antoni Salim
Forbes menempatkan Antoni Salim sebagai orang terkaya ketiga di Indonesia. Asal Anda tahu saja, Antoni Salim ini merupakan CEO Indofood atau perusahaan penghasil mie instan yang sudah terkenal dan terbesar di Dunia.
Sumber kekayaannya tidak hanya dari Indofood, Salim and Family juga dikabarkan memiliki saham di perusahaan investasi di Hongkong yang bernama First Pacific. Rilis kekayaan Antoni Salim periode 2021 ini adalah 8,5 miliar dollar AS, beda sedikit dengan Keluarga Widjaya.
- Sri Prakash Lohia
Sebagaimana namanya, Sri Prakash memang memiliki darah keturunan India dari ayahnya. Bisnis yang digeluti Sri Prakash bermula dari ayahnya yang pindah ke Indonesia dan mendirikan Indorama Corporation produsen benang pintal.
Seiring perkembangannya, perusahaan Sri Prakash Lohia berfokus pada pembangkit tenaga listrik petrokimia. Kemudian memproduksi juga produk industri seperti pupuk poliolefin, bahan baku tekstil dan sarung tangan medis.
Jumlah kekayaan yang dimiliki Lohia adalah 6,2 miliar dollar AS, cukup pantas jika dinobatkan sebagaia orang terkaya keempat.
- Prajogo Pangestu
Tak banyak yang mengenali nama Prajogo Pangestu, Ia merupakan putra dari seorang pedagang karet. Bisnis besarnya baru dimulai setelah Prajogo beranjak dewasa dengan mendirikan Barito Pacific Timber.
Bisnis kayu Prajogo sebenarnya sudah dimulai sejak 1970-an akhir, namun perusahaannya mulai mengurangi bisnis kayu sejak 2007. Seiring dengan itu, namanya pun diubah menjadi Barito Pacific.
Meskipun begitu, Barito Pacific berhasil mengakuisisi 70% perusahaan petrokimia Chandra Asri.
- Chairul Tanjung
Mungkin nama Chairul Tanjung sudah banyak Anda dengar di berita atau media-media lain. Chairul Tanjung merupakan pemilik CT Corp dengan sejumlah diversifikasi bisnisnya.
Sebagai pemilik perusahaan media, baik online dan televisi, pundi-pundi kekayaannya terus bertambah dari waktu ke waktu. Ia juga memiliki bisnis retail seperti Carrefour dan Transmart di berbagai kota di Indonesia. Tak berhenti disitu, perusahaan franchise Wendy’s di Indonesia, Versace, Mango dan Jimmy Choo juga ada di bawah kendalinya.
Semakin kuat lagi dengan berbagai perusahaan pendukung portofolio investasinya seperti PT Bank Mega, PT Bank Mega Syariah, PT Mega Capital Sekuritas, PT Mega Asset Management, PT Mega Finance, Transmedia dan Trans Luxury Hotel Bandung.
Apakah Raffi Ahmad Bisa Masuk Daftar Orang Terkaya di Indonesia?
Siapa yang tak kenal Raffi Ahmad? Public figure yang satu ini dikenal karena memiliki talenta luar biasa di dunia entertainment. Sayangnya Forbes tidak memasukkan Raffi Ahmad ke dalam 50 orang terkaya di Indonesia 2021.
Padahal banyak sumber pendapatan yang diterima Raffi Ahmad meskipun statusnya sebagai selebritas.
Popularitas Raffi Ahmad sudah diakui di dunia entertainment karena pengikut followers Instagramnya sudah mencapai 57juta. Angka yang sangat sulit ditandingi oleh selebritas lain di Indonesia.
Selain instagram, subscriber Sultan Andhara (sebutan Raffi Ahmad) mencapai 22,6 juta subscriber. Kesibukan lain Raffi adalah mengisi acara televisi, iklan, endorsment hingga duta sebuah merk produk.
Sedangkan channel Youtube yang dimiliki Raffi dan memiliki banyak penggemarnya adalah RANS Entertainment.
Pendapatan Raffi Ahmad
Forbes memang tidak merilis jumlah kekayaan Raffi Ahmad, sebuah perusahaan bernama Social Blade melacak statistik dan analitik media sosialnya. Perusahaan tersebut memperkirakan bahwa pendapatan tahunan RANS dari iklan sekitar Rp. 8,29 miliar hingga Rp. 132,02 miliar.
Meskipun pendapatannya sudah setinggi langit, Raffi tetap aktif di dunia entertainment dengan seringnya tampil sebagai bintang tamu atau pembawa acara. Ruben Onsu sebagai sahabat dekatnya menyebutkan bahwa per episode acara televisi mencapai Rp. 150juta untuk Raffi Ahmad.
Meskipun kemudian disangkal oleh Raffi Ahmad sendiri, rasanya angka tersebut masuk di akal juga. Apalagi influence Raffi mampu menarik banyak orang untuk bisa menonton acara televisi yang dibawakannya.
Aset Raffi Ahmad semakin bertambah di luar dunia entertainment, Ia memiliki klub sepakbola bernama RANS Cilegon FC. Terbaru, RANS Cilegon FC ini lolos untuk berlaga di Liga 1 Indonesia 2022 nanti.
Belum Masuk ke Dalam Daftar Orang Terkaya di Indonesia
Meski jumlah pendapatannya sangat besar, nyatanya Raffi belum masuk ke dalam daftar orang terkaya di Indonesia versi Forbes. Justru masih didominasi oleh pemain lama yang sudah barang tentu masuk ke dalam daftar tersebut.
Kekayaan 50 orang terkaya ini justru meningkat 22% di tengah upaya pemulihan ekonomi akibat pandemi covid-19.
Peningkatan tersebut dibantu oleh adanya isu pertumbuhan ekonomi yang diprediksi naik 4% serta meroketnya harga beberapa komoditas unggulan sepanjang 2022 nanti. Ketidakhadiran Raffi dalam daftar orang terkaya di Indonesia dikarenakan jumlah kekayaannya belum mencapai Triliunan Rupiah.
Padahal kekayaan Raffi Ahmad juga sebenarnya tidak bisa diukur secara rinci, Ia tidak memiliki perusahaan publik sebagaimana orang-orang yang masuk ke dalam daftar orang terkaya di Indonesia. Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.