Langkah Mudah Cara Transfer Pulsa Indosat Saat Keadaan Darurat

19 May 2021 by Rindang Maulidia, Last edit: 25 Aug 2022

Langkah mudah cara transfer pulsa Indosat saat keadaan darurat. — Pulsa adalah salah satu kebutuhan utama bagi pengguna ponsel karena bisa dimanfaatkan untuk berkirim pesan, melakukan panggilan telepon, dan membeli data internet yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan komunikasi sehari-hari.

Jika diibaratkan, pulsa adalah sebuah saldo yang dimiliki oleh pengguna ponsel dari penyedia layanan seluler. 

Indosat adalah salah satu penyedia layanan seluler yang sudah sangat lama beroperasi di Indonesia.

Sebagai penyedia layanan seluler, Indosat memiliki varian pulsa yang bisa dibeli sesuai kebutuhan pelanggan yang memilih layanan prabayar.

Dengan memilih layanan prabayar, artinya pelanggan Indosat sudah sepakat dengan masa aktif dan masa tenggang kartu yang dimilikinya. 

Selain itu, pelanggan juga sudah sepenuhnya sadar bahwa mereka akan membutuhkan pulsa untuk menunjang kebutuhan komunikasinya. 

Sayangnya, terkadang penggunaan pulsa akan lebih sulit dikontrol, sehingga pelanggan akan cenderung mendadak kehabisan pulsa.

Jika hal ini terjadi, maka pelanggan prabayar Indosat bisa mengandalkan fitur tersebut.

Baca penjelasan berikut ini untuk cari tahu cara pengiriman pulsa Indosat.

Pengertian Transfer Pulsa Indosat

Serupa dengan transfer uang, transfer pulsa adalah aktivitas pemindahan nominal pulsa dari satu pengguna ke pengguna lain.

Fitur ini tersedia bagi pengguna Indosat saja, sehingga pengirim dan penerima pulsa harus merupakan pelanggan Indosat.

Fitur ini mempermudah pelanggan untuk bisa berkomunikasi dengan menggunakan jaringan Indosat meskipun saat pelanggan kesulitan mendapatkan akses untuk membeli pulsa.

Dengan fitur ini, pelanggan bisa mengandalkan pelanggan Indosat lainnya untuk melakukan pengiriman pulsa dengan nominal tertentu.

Cara Transfer Pulsa Indosat Dengan Mudah

Pengiriman pulsa Indosat dapat dilakukan dengan menggunakan fitur SMS/pesan singkat yang tersedia di ponsel.

Untuk melakukan transfer pulsa, pelanggan cukup ketik SMS dengan format TP<spasi>Nomor tujuan transfer pulsa<spasi>nominal pulsa yang akan ditransfer dan kirimkan pesan tersebut ke 151. 

Misalnya, Sobat Pintar akan melakukan transfer pulsa sebesar Rp 10.000 ke nomor 0815 xxx xxx. Berarti, Sobat Pintar akan membuat SMS seperti berikut:

TP 0815 xxx xxx 10000, kemudian kirimkan pesan tersebut ke 151.

Dalam waktu 5 menit, Sobat Pintar akan mendapatkan balasan dari nomor tersebut berupa pesan yang berisi nomor token untuk melakukan transfer pulsa.

Setelah itu, pesan tersebut bisa dikonfirmasi dengan cara mengetikkan pesan berikut:

OK<spasi>nomor token yang ditampilkan, kemudian kirimkan kembali ke 151. 

Setelahnya, pulsa Sobat Pintar akan terpotong secara otomatis dan akan diterima oleh nomor penerima pulsa.

Apabila transaksi tersebut gagal, maka pulsa pihak pengirim tidak akan terpotong dan penerimanya pun juga tidak akan menerima nominal pulsa yang dikirimkan.

Syarat Agar Bisa Transfer Pulsa

  1. Pengirim memiliki saldo pulsa setidaknya sebesar Rp 5.000,-.
  2. Nomor penerima pulsa harus berada dalam status aktif dan tidak dalam masa tenggang.
  3. Pengirim pulsa tidak bisa melakukan transfer pulsa dengan jumlah lebih dari saldo yang dimiliki, sehingga penting bagi para pengirim untuk mengecek saldo pulsa yang dimiliki melalui*123# sebelum melakukan transfer pulsa.
  4. Fitur transfer pulsa hanya bisa digunakan oleh sesama pengguna layanan prabayar Indosat.

Itulah berbagai cara transfer pulsa Indosat yang perlu Sobat Pintar ketahui sebagai langkah darurat untuk tetap berkomunikasi saat pulsa sudah habis.

Selain Indosat, Sobat Pintar pengguna layanan komunikasi 3, juga bisa melakukan pengiriman pulsa ke sesama penggunanya. 

Semoga artikel ini membantu Sobat Pintar untuk transfer pulsa sesama pengguna Indosat!

25 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download