Inspirasi Baju Akad Nikah Wanita Yang Elegan

27 Sep 2023 by kreditpintar, Last edit: 27 Sep 2023

Bingung soal inspirasi baju akad nikah nanti? Ya, hal yang mendebarkan sekaligus dinantikan oleh setiap pasangan adalah akad nikah. Pasca itu, selanjutnya hal yang mendebarkan adalah mempersiapkan acara pernikahan.

Pernikahan merupakan momen yang diharapkan hanya sekali seumur hidup sehingga persiapannya dilaksanakan secara menyeluruh serta maksimal.

Mulai dari pemilihan wedding organizer guna memudahkan perencanaan acara menjelang serta hari H. Selain itu, tidak kalah pentingnya ialah memilih baju akad nikah yang simpel dan elegan. 

Mengapa simpel? Agar akad nikah nanti dapat fokus terhadap acara dan tentu saja pengantin wanita sebisa mungkin merasa rileks sehingga outfitnya didesain simpel dan elegan.

Baca juga: Susunan Acara Pernikahan di Masa Pandemi

Inspirasi Baju Akad Nikah yang Simpel dan Elegan

Berikut ini baju akad nikah yang bisa dijadikan inspirasi
untuk Sobat Pintar yang sedang merencanakan pernikahan. Beberapa inspirasi baju akad nikah di bawah ini bisa menjadi wishlist untuk Sobat Pintar gunakan nanti.

1. Lace Dress

Dress dengan kombinasi lace (renda)  memang bisa menjadi inspirasi baju akad nikah buat Sobat Pintar, lho.

Sebagai calon ratu sehari, wajar dong jika Sobat Pintar harus mempersiapkan semuanya dengan detail. Termasuk dalam urusan baju akad nikah. 

Sobat Pintar bisa memadupadankan lace dress dengan hijab dan riasan dengan warna senada. Natural saja, yang penting rona bahagia tetap terpancar dengan sempurna.

Lace menjadi andalan para pengantin wanita karena jenis bahannya yang nyaman untuk dibuat model dress yang diinginkan. Kesan jatuh dari lace juga membantu tampilan langsing dan tinggi bagi pemakainya.

2. Tulle Dress

Putih merupakan warna yang identik dengan kesucian, ketulusan, kebersihan, dan kejujuran. 

Itu mengapa baju akad nikah yang simpel selalu berwarna putih. Meski tak jarang, banyak juga calon pasangan yang menggunakan warna lain di hari istimewanya.

Seperti tulle dress, tampak cantik dan anggun. Cocok sekali dikenakan saat hari sakral datang.

3. Kaftan Dress

Siapa bilang kaftan cuma boleh dipakai saat Hari Raya saja? Enggak kok! Gaun timeless ini bahkan bisa digunakan sebagai baju akad nikah muslimah syar’i yang simpel, lho.

Ada begitu banyak pilihan model dan warna yang bisa memaksimalkan penampilan Sobat Pintar di hari bahagia. 

Namun kaftan dengan beads atau manik-manik adalah opsi terbaik untuk Sobat Pintar yang tidak suka ribet dan cenderung mencintai baju akad nikah simpel.

4. Emerald Tulle Dress

Berbahan dasar kain tule plus warna emerald yang lembut, dress ini bisa jadi referensi baju akad nikah hijab yang simpel.

Warna bold yang soft mudah dipadupadankan dengan berbagai aksesoris yang akan menambah kesan elegan di hari bahagia nanti.

Baca juga: Ide Mahar Pernikahan Menarik dan Kekinian

5. Classic White Dress

Sudah dibahas sebelumnya, jika gaun putih klasik adalah model baju akad nikah sederhana idola pengantin dan keluarga mempelai kebanyakan.

Tidak heran, sih. Selain memang warna netral, gaun putih dengan payet atau bordir akan terlihat tampak indah.

6. Dress Putih Brokat

Berikutnya adalah dress putih berbahan brokat. Brokat merupakan bahan baju yang everlasting. Dari dulu hingga kini bahan brokat selalu digunakan untuk beragam model pakaian. Dan biasanya digunakan untuk acara-acara formal.

Khusus untuk baju akad nikah, pilihlah brokat yang simpel dan minimalis agar tidak terasa berat ketika digunakan. 

Permanis baju kebaya brokat tersebut dengan mote-mote atau manik-manik di bagian tertentu dari dress. Biasanya di bagian tangan dan dada.

Untuk menambah kesan anggun, gunakan veil dengan warna yang senada dan motif yang sederhana. Tampilan ini akan menambah syahdu pada saat acara akad nikah nanti. 

Bagi Sobat Pintar yang menggunakan hijab, gunakan hijab dalaman sebelum menggunakan veil sehingga tetap terlihat elegan.

7. Kebaya Adat Sunda

Inspirasi pertama adalah pakaian adat Sunda yang lebih dikenal dengan kebaya. Kebaya Sunda klasik akan terlihat cantik dan menawan jika digunakan sebagai baju akad nikah. 

Pilih kebaya berwarna putih dengan desain minimalis yang dipercantik dengan mote-mote di lengan dan di dada sehingga menambah keeleganan kebaya nan simpel tersebut.

Siger menjadi pelengkap keanggunan pengantin wanita di mana hiasannya dilengkapi dengan untaian melati segar. 

Bagi Sobat Pintar yang berhijab, kebaya ini bisa juga menjadi baju akad nikah hijab dengan tetap menggunakan hiasan siger di atas hijab.

Padankan kebaya yang digunakan dengan bawahan kain panjang yang senada dengan yang digunakan oleh pengantin pria.

8. Kebaya Adat Jawa

Jangan ragu menggunakan desain kebaya Jawa sebagai baju akad nikah nanti. Dengan berkembangnya mode fashion, Sobat Pintar bisa melihat perkembangan desain kebaya yang kini lebih menarik dan modis.

Desain kebaya Jawa memang terlihat simpel, namun bisa lebih elegan dengan penambahan manik-manik di tangan dan aksen tumpuk di lengan dan di dada. 

Mote-mote dengan batu kristal akan menambah kilau dan aura pengantin wanita. Jangan lupakan bros besar di bagian dada sebagai ciri khas kebaya.

Seperti halnya kebaya pada umumnya, gunakan kain panjang sebagai bawahan dari kebaya dengan model klasik. Hal ini bertujuan kebaya sebagai baju atasan wanita dapat menjadi sentral dari perhatian tamu undangan. 

Sedangkan kain tetap menggunakan model sederhana namun terlihat mewah dari pemilihan jenis bahannya.

9. Kebaya Modern

Tidak selamanya model kebaya harus mengikuti pakem lama. Sobat Pintar juga dapat membuat baju akad nikah dengan mengikuti tren yaitu off shoulder.

Bagian leher yang terbuka akan tampak anggun dengan mutiara yang mengitari kebaya bagian atas. 

Juga gunakan mutiara putih sebagai detail kebaya di bagian lainnya sehingga kebaya terlihat modern namun simpel.

Mutiara ini bisa disematkan di bagian lengan, sepanjang leher dan dada sebagai pengganti bros. Hiasan kepala sebaiknya juga menggunakan mutiara untuk terlihat senada dan tetap simpel.

Baca juga: Cara Daftar Nikah Online Lengkap: Syarat dan Biaya!

Demikian beberapa pilihan baju akad nikah yang bisa Sobat Pintar jadikan inspirasi ketika melakukan akad nikah nanti. Dengan modifikasi yang tepat dan pemilihan model yang pas dengan bentuk tubuh, tentu akan menghasilkan baju akad nikah yang sempurna untuk acara sakral Sobat Pintar. Selamat berkreasi!

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

27 Sep 2023
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download