Cara Mengecek Gempa Terkini dan Menyelamatkan Diri

24 Jan 2022 by Rindang Maulidia, Last edit: 24 Jan 2022

Indonesia adalah salah satu negara yang punya potensi sering terkena gempa bumi karena terletak di pertemuan 3 lempeng bumi terbesar di dunia dan memiliki banyak gunung vulkanik aktif yang kerap menjadi penyebab gempa vulkanik. Untuk itu, meskipun tidak sering disosialisasikan, tapi masyarakat Indonesia wajib mengetahui cara mengecek gempa terkini sebagai upaya mitigasi bencana. 

gempa terkini

Dengan mengetahui hal tersebut, Sobat Pintar bisa mempersiapkan diri sebelum gempa datang dan tidak panik jika menghadapi gempa yang datang tanpa peringatan. Saat ini sudah banyak aplikasi yang tersedia untuk smartphone dan berguna dalam mengirimkan pemberitahuan gempa untuk penggunanya. 

Yuk, kenali berbagai aplikasi untuk cek gempa terkini selengkapnya. 

Aplikasi Untuk Cek Gempa Terkini

Aplikasi berikut berguna untuk Sobat Pintar memantau gempa yang terjadi di seluruh Indonesia, baik dalam magnitudo besar maupun kecil. Inilah rekomendasi aplikasi untuk cek gempa. 

1. Aplikasi Vibration Meter

Aplikasi Vibration Meter tidak semata-mata dapat mendeteksi gempa yang terjadi. Namun, dengan aplikasi ini pengguna bisa mengetahui besarnya getaran yang terdapat pada suatu objek.

Jadi, bisa dikatakan bahwa aplikasi ini bekerja dengan cara mendeteksi suatu getaran pada permukaan benda. Uniknya, aplikasi ini dapat memberikan tanda peringatan jika membaca besaran getaran tertentu dalam suatu jangka waktu, misal 2 menit.

Baca juga: Nggak Perlu Panik, Ketahui Cara Menyelamatkan Diri Saat Gempa

Artinya, jika pengguna aplikasi membuat pengaturan pada besaran dan jangka waktu getaran tertentu, aplikasi ini bisa memberikan peringatan kemungkinan terjadinya gempa secara akurat.

Saat ini, aplikasi Vibration Meter tersedia di Google Play Store dengan penilaian 4.6 dan telah didownload sebanyak 35.000 kali.

2. Aplikasi Earthquake Network

Aplikasi ini memanfaatkan fitur accelerometer yang umumnya terdapat pada smartphone, bahkan dalam generasi produksi awal pada 2012. Ternyata fitur tersebut mampu mendeteksi adanya getaran akibat gempa, jika digunakan dengan aplikasi pendeteksi gempa, seperti Earthquake Network. 

gempa 2 menit yang lalu

Umumnya, pengguna aplikasi akan menerima pemberitahuan beberapa saat sebelum gempa terjadi agar mereka bisa mempersiapkan diri untuk berlindung dan mencari tempat yang aman. Selain itu, setelah gempa berakhir, pengguna bisa berkontribusi dengan melaporkan kerusakan yang terjadi.

Misalnya, tidak ada kerusakan yang parah dalam gempa 2 menit yang lalu, maka pengguna bisa melaporkan keadaan dengan memilih tombol berwarna hijau yang ada dalam aplikasi. 

3. Aplikasi Info Gempa Bumi Terkini dan Cuaca

Aplikasi ini adalah pilihan yang tepat jika Sobat Pintar mencari informasi tentang gempa dan cuaca. Dalam aplikasi, ada 3 menu yang bisa diakses oleh pengguna, yaitu, info cuaca, gempa terkini, dan 5 lokasi gempa. 

Selain itu, aplikasi ini juga memuat peringatan dini tentang ombak besar untuk warga yang tinggal di pesisir pantai. Informasi yang dimuat dalam aplikasi bersumber dari Yahoo Weather, EMSC, dan BMKG. 

4. WRS-BMKG

WRS-BMKG adalah aplikasi yang cukup populer untuk cek gempa terkini di Indonesia. Dengan mendownload aplikasi ini, pengguna akan mendapatkan informasi seputar gempa bumi berskala besar (lebih dari 5 SR), potensi dan peringatan tsunami, juga gempa-gempa kecil yang terjadi secara berkala. 

Baca juga: Bagaimana Persiapan dan Tips Menghadapi Bencana Banjir

Ada banyak menu yang bisa diakses pengguna melalui aplikasi ini yang berkaitan dengan bencana di Indonesia, seperti; peta, daftar kejadian terakhir (misal, gempa 2 menit yang lalu), jarak pusat lokasi gempa dengan pengguna, dan berbagai informasi lainnya. Aplikasi WRS-BMKG tersedia di Google Play Store dengan rating 4.4 dan telah didownload sebanyak 1000 kali. 

5. Info BMKG

Info BMKG adalah aplikasi yang tampilan dan fiturnya serupa dengan WRS-BMKG mengingat keduanya dikembangkan oleh lembaga yang sama, yaitu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Indonesia. Banyak pengguna yang menyukai aplikasi ini karena prakiraan cuaca yang ditampilkan cukup akurat akibat pembaruan secara berkala oleh tim BMKG. 

Selain cuaca, aplikasi ini juga memuat informasi seputar cuaca dan fenomena alam lainnya, seperti; prakiraan cuaca, gempa bumi, iklim, kualitas udara, cuaca di laut, cuaca di udara, cuaca hutan hujan, peringatan cuaca, pemberitahuan (kondisi cuaca, gempa bumi, dan tsunami), dan lain-lain.

6. Magma Indonesia

Aplikasi ini memiliki fungsi khusus untuk mendeteksi gempa, baik yang tektonik maupun vulkanik. Saat ini, tidak banyak aplikasi pendeteksi gempa terkini yang memberikan informasi seputar gempa vulkanis, namun Magma Indonesia bisa memberikan informasi yang cukup rinci di dalamnya, seperti; aktivitas gunung api, informasi abu vulkanik/letusan yang berpengaruh pada aktivitas penerbangan, informasi tentang tanah longsor, pelaporan bencana, peta bencana, dan lain-lain. 

7. Info Gempa Indonesia

Sesuai dengan namanya, aplikasi ini bisa mendeteksi adanya gempa di seluruh Indonesia. Meskipun tidak dikembangkan secara resmi oleh BMKG, namun aplikasi ini menggunakan data-data yang disediakan oleh BMKG terkait dengan adanya aktivitas gempa bumi. 

Dalam halaman aplikasi yang ada di Google Play Store, Info Gempa Indonesia mengklaim berbagai keunggulan yang dimiliki, seperti; gempa terkini, menampilkan lokasi gempa di peta, dan penyebaran informasi yang lebih cepat dibandingkan dengan BMKG.

Cara Menyelamatkan Diri Saat Gempa Terjadi

Gempa bisa terjadi kapanpun dan dimanapun, baik saat Sobat Pintar sedang berada di dalam maupun di luar rumah. Ternyata, cara menyelamatkan diri saat gempa berlangsung, berbeda-beda tergantung dimana seseorang berada. Inilah berbagai cara menyelamatkan diri saat gempa, berdasarkan jenis tempat.

gempa terkini

1. Menyelamatkan diri saat gempa di rumah

Tidak perlu bingung jika gempa terjadi saat Sobat Pintar sedang beraktivitas di rumah. Cukup ikuti instruksi berikut ini. 

  1. Saat gempa terjadi, segera berlindung di bawah meja yang kokoh
  2. Jika gempa terjadi saat sedang memasak, segera matikan kompor dan berlindung di bawah meja yang kokoh
  3. Jika tidak ada meja, cari dan segera gunakan helm dengan benar untuk melindungi kepala dari benturan benda apapun
  4. Jika getaran gempa berhenti, segera keluar rumah dengan hati-hati untuk mengantisipasi munculnya gempa susulan

2. Cara menyelamatkan diri dari gempa saat sedang ada di dalam gedung

Gempa bisa saja terjadi saat Sobat Pintar sedang berada dalam gedung, misal; saat bekerja, berbelanja, makan, dan lain-lain. Inilah instruksi menyelamatkan diri saat gempa terjadi, jika Sobat Pintar sedang berada di dalam gedung.

  1. Lindungi kepala dengan helm, tas, folder, atau benda apapun yang sekiranya punya permukaan yang cukup kuat untuk melindungi kepala dari reruntuhan
  2. Jika ada meja yang kokoh, segera berlindung di bawah meja dalam keadaan bersujud
  3. Carilah tempat berlindung yang jauh dari kaca
  4. Jika hendak keluar gedung, tetap tenang dan jangan terburu-buru. Jangan gunakan lift/eskalator saat gempa berlangsung. 
  5. Jika gempa terjadi saat Sobat Pintar berada di dalam lift, segeralah untuk turun di lantai terdekat dan berlindung sesuai instruksi nomor 1 dan 2.

3. Cara menyelamatkan diri dari gempa saat berada di mobil

Jika Sobat Pintar sedang berada dalam mobil saat gempa terjadi, segeralah menepi ke bahu kiri jalan dan tunggu instruksi dari petugas. Jika sedang berada di jalan dan sedang keluar dari mobil, hindari area bangunan, pepohonan, dan tiang listrik.

Baca juga: Gunung Meletus? Ini Langkah-langkah Menyelamatkan Diri Saat Bencana!

Itulah info cara cek dan menyelamatkan diri dalam kejadian gempa terkini. Semoga bermanfaat.


Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

24 Jan 2022
mobile-close
Pinjam kilat 20 juta!Download